- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Badrodin Haiti: Budi Gunawan 100 Persen Legowo


TS
User telah dihapus
Badrodin Haiti: Budi Gunawan 100 Persen Legowo
RABU, 18 FEBRUARI 2015

TEMPO.CO, Jakarta: Calon Kepala Kepolisian Indonesia Komisaris Jenderal Badrodin Haiti mengatakan bahwa koleganya, Kepala Lembaga Pendidikan Polri Komisaris Jenderal Budi Gunawan ikhlas dengan keputusan Presiden Joko Widodo. Sebelum diumumkan sebagai calon Kapolri, Badrodin mengaku telah bertemu dengan seluruh pimpinan eselon satu Kepolisian, termasuk Budi Gunawan.
"Budi Gunawan 100 persen legowo," kata Badrodin di Istana Kepresidenan, Rabu 18 Februari 2015. "Budi Gunawan mendukung dan menerima apa pun keputusan Jokowi."
Sebelum Jokowi menentukan pilihannya, Badrodin rapat dengan seluruh pimpinan Kepolisian. Pertemuan itu dihadiri seluruh pejabat eselon satu. Dalam pertemuan tersebut, kata Badrodin, seluruh pimpinan Polri membuat komitmen akan mendukung siapa pun yang ditunjuk sebagai Kapolri.
Menurut Badrodin, ke depan ada tugas berat yang harus ia hadapi. Misalnya, kata dia, adalah sinergi Kepolisian dan Komisi Pemberantasan Korupsi. Kepolisian akan berkoordinasi dengan pimpinan KPK yang baru nanti. "Termasuk yang tak kalah penting adalah tugas rutin jangan sampai terganggu," kata dia.
Jokowi telah membatalkan pelantikan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai Kepala Kepolisian RI. Jokowi mengatakan pencalonan Budi Gunawan telah menimbulkan perbedaan di masyarakat. Maka, kata Jokowi, untuk menciptakan ketenangan dan kebutuhan Kepolisian untuk segera dipimpin Kapolri definitif maka istana mengusulkan calon baru.
"Kami usulkan Wakapolri Komisaris Jenderal Badrodin Haiti sebagai penggantinya," kata Jokowi. Jokowi berharap agar seusai reses nanti DPR memberikan persetujuannya agar Badrodin bisa menjadi Kapolri.
MUHAMMAD MUHYIDDIN
Source:
http://www.tempo.co/read/news/2015/0...-Persen-Legowo


TEMPO.CO, Jakarta: Calon Kepala Kepolisian Indonesia Komisaris Jenderal Badrodin Haiti mengatakan bahwa koleganya, Kepala Lembaga Pendidikan Polri Komisaris Jenderal Budi Gunawan ikhlas dengan keputusan Presiden Joko Widodo. Sebelum diumumkan sebagai calon Kapolri, Badrodin mengaku telah bertemu dengan seluruh pimpinan eselon satu Kepolisian, termasuk Budi Gunawan.
"Budi Gunawan 100 persen legowo," kata Badrodin di Istana Kepresidenan, Rabu 18 Februari 2015. "Budi Gunawan mendukung dan menerima apa pun keputusan Jokowi."
Sebelum Jokowi menentukan pilihannya, Badrodin rapat dengan seluruh pimpinan Kepolisian. Pertemuan itu dihadiri seluruh pejabat eselon satu. Dalam pertemuan tersebut, kata Badrodin, seluruh pimpinan Polri membuat komitmen akan mendukung siapa pun yang ditunjuk sebagai Kapolri.
Menurut Badrodin, ke depan ada tugas berat yang harus ia hadapi. Misalnya, kata dia, adalah sinergi Kepolisian dan Komisi Pemberantasan Korupsi. Kepolisian akan berkoordinasi dengan pimpinan KPK yang baru nanti. "Termasuk yang tak kalah penting adalah tugas rutin jangan sampai terganggu," kata dia.
Jokowi telah membatalkan pelantikan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai Kepala Kepolisian RI. Jokowi mengatakan pencalonan Budi Gunawan telah menimbulkan perbedaan di masyarakat. Maka, kata Jokowi, untuk menciptakan ketenangan dan kebutuhan Kepolisian untuk segera dipimpin Kapolri definitif maka istana mengusulkan calon baru.
"Kami usulkan Wakapolri Komisaris Jenderal Badrodin Haiti sebagai penggantinya," kata Jokowi. Jokowi berharap agar seusai reses nanti DPR memberikan persetujuannya agar Badrodin bisa menjadi Kapolri.
MUHAMMAD MUHYIDDIN
Source:
http://www.tempo.co/read/news/2015/0...-Persen-Legowo



0
1.6K
12


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan