Quote:
Isi Ceramah Rutin di KPK, Ini Kata Ustadz Arifin Ilham Soal KPK-Polri
Aditya Fajar Indrawan -
detikNews
![[Dengerin nih] Ini Kata Ustadz Arifin Ilham Soal KPK-Polri](https://dl.kaskus.id/us.images.detik.com/customthumb/2015/01/27/10/120131_arifinilham2.jpg?w=400)
(Foto: dok detikcom)
FOKUS BERITA
Krisis KPK vs Oknum Polri
Jakarta - Ustadz Arifin Ilham tampak mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hari ini Arifin akan mengisi ceramah rutin di KPK, kemudian memimpin doa untuk KPK.
Ustadz Arifin Ilham datang ke Gedung KPK, Jl HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (27/1/2015) pukul 11.40 WIB. Mengenakan baju khasnya, gamis putih dan peci warna senada, Arifin memberikan keterangan sedikit pada wartawan.
"Mau pimpin ceramah rutin di KPK. Saya juga mendoakan, semua kita mendoakan, semua mengharapkan sosok pemimpin yang berwibawa, jujur, berani, tegas, demi kesejahteraan serta kemakmuran rakyat," tutur Arifin.
Saat ditanya apakah sosok yang dikatakannya itu ada di dalam pemimpin Indonesia yang sekarang, Arifin mengatakan,
"Doakan, soalnya dengan Presiden yang tegas dan berwibawa, selesai masalah ini (kisruh KPK vs oknum Polri)".
Arifin memaparkan harapannya kepada negara ini. "Kita ingin polisi yang bersih, KPK yang berani, TNI yang kuat, sehingga rakyat dapat menikmati kesejahteraan negeri ini," kata Arifin.
Kayaknya bukan panasbung maupun panastak nih ustadz.
Kesimpulan ane dari perkataannya.
Pak jokowi masih belum tegas. Mari kita berdoa.
#PrayForJokowi
Nasbung, nastak gimana?
