- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
9 (Sembilan) Inner Beauty Yang Memperindah Kepribadian Kita


TS
hery45darirjm
9 (Sembilan) Inner Beauty Yang Memperindah Kepribadian Kita
Quote:
Berhubung ts kagak tau arti inner beauty apa, maka ane aja googling deh
Apa Sebenarnya Arti Inner Beauty?
Oleh Rosi Rosmawati
Beauty diterjemahkan sebagai cantik, indah, menarik. Sedangkan Inner bagian dalam. Jadi secara keseluruhan, Inner Beauty bermakna sesuatu yang cantik, menarik, di mana kecantikan tersebut merupakan pancaran dari dalam diri seseorang. Pancaran kuat inilah yang menyebabkan mengapa seseorang tampil begitu penuh mempesona.
Inner beauty merupakan kata yang sudah melekat dalam teling kaum perempuan. Pengertian Inner Beauty jika kita artikan ke dalam Bahasa Indonesia yaitu :Kecantikan bagian dalam". Inner beauty biasanya disebut juga kecantikan bathiniah. Inner beauty atau kecantikan bathiniah itu tidak terwujud. Kecantikan hakiki adalah kecantikan yang muncul atau timbul dari dalam diri. Namun budaya iklan memabukan dan melenakan para wanita menjadi salah satu pemicu untuk memilih jalan pintas. Padahal kecantikan dari dalam diri tidak berbiaya mahal. hanya ketulusan hati dan rasa syukur yang memberikan aura positif yang tidak kalah dengan kecantikan fisik. sumur
Quote:
Assallammu'alaikum Wr. Wb
Kaskuser Sedunia
Langsung aja yuk ke TKP


Kaskuser Sedunia
Langsung aja yuk ke TKP



Quote:
9 (Sembilan) Inner Beauty Yang Memperindah Kepribadian Kita
Quote:
1. Mempunyai Kehidupan Religius
Kehidupan Religius yang mantap yang Anda miliki tentu saja merupakan daya tarik bagi orang lain. Dalam menjalani hidup ini Anda tidak semata-mata mengejar kepentingan duniawi saja, tetapi kepentingan yang lebih tinggi yaitu kedekatan dengan Sang Pencipta, dengan begitu perilaku Anda akan sejalan berdasarkan nilai-nilai religious yang anda yakini.
Kehidupan Religius yang mantap yang Anda miliki tentu saja merupakan daya tarik bagi orang lain. Dalam menjalani hidup ini Anda tidak semata-mata mengejar kepentingan duniawi saja, tetapi kepentingan yang lebih tinggi yaitu kedekatan dengan Sang Pencipta, dengan begitu perilaku Anda akan sejalan berdasarkan nilai-nilai religious yang anda yakini.
Quote:
2. Paham Sopan Santun
Quote:
Semakin Anda tidak mengerti sopan santun, maka semakin rendah mutu pribadi Anda. Kesopanan dapat digunakan untuk mengukur apakah Anda dapat menghargai diri sendiri atau tidak.
Quote:
3. Mudah Menyesuaikan Diri
Quote:
Keluwesan/fleksibilitas mengandungmakna bahwa Anda mampu menyesuaikan diri terhadap lingkangan dimana Anda berada. Dengan catatan cara Anda menyesuaikan diri tidak bertentangan dengan norma susila, hukum, atau agama yang berlaku.
Quote:
4. Mudah Memberikan Senyuman
Quote:
Bila Anda tersenyum Anda tidak akan kehilangan apapun sementara orang lain yang menerimanya begitu terkesan pada Anda. Tentu saja senyum yang Anda berikan bukan senyuman yang dibuat-buat atau terpaksa tetapi senyuman yang tulus dan kesadaran memang ingin tersenyum.
Quote:
5. Mempunyai Kehidupan Sosial
Quote:
Jika social yang Anda miliki akan memberikan daya Tarik bagi orang lain, apabila Anda melakukan dengan penuh ketulusan bukan didasari keinginan ingin dipuji atau popular yang mendasar. Untuk membentuk jiwa social adalah kepekaan Anda untuk mengulurkan tangan bagi kesulitan yang sedang dialami orang lain.
Quote:
6. Mampu Bersikap Tegas
Quote:
Sikap tegas tidak sama dengan sikap kasar tetapi merupakan prinsip yang kuat dalam melakukan sesuatu dan berpedoman pada norma-normayang berlaku, artinya sikap tegas Anda lakukan apabila memang untuk kepentingan hal-hal yang prinsipil.
Quote:
7. Mempunyai Kendali Diri
Quote:
Pengendalian diri dapat Anda jadikan sebagai tolak ukur apakah Anda dapat mengatur diri Anda sendiri atau tidak. Pengendalian diri mempunyai makna, dalam bertindak, berfikir, dan bicaraAnda perhitungkan masak-masak sehingga hasilnya maksimal.
Quote:
8. Mempunyai Toleransi
Quote:
Mempunya toleransi yang tinggi merupakan salah satu bentuk bahwa Anda mampu hidup dalam dunia yang heterogen. Toleransi yang tinggi pada dasarnya bersumber pada kesanggupan anda untuk memberlakukan orang lain secara adil tanpa membeda-bedakan.
Quote:
9. Berwawasan Luas
Quote:
Dalam era globalisasi ini ditambah untuk menghadapi AFTA kita dituntut untuk menguasai ilmu pengetahuan tidak dapat ditawar-tawar lagi, artinya menyerap informasi merupakan suatu kewajiban sehingga setiap prbincangan Anda tidak sekedar menjadi pendengar tetapi sebagai pembicara yang menguasai permasalahan.
Spoiler for Sumber:
Dari koleksi buku dikosan yang ane ketik sendiri
berjudul "Pengembangan Kepribadian"
Quote:
Wassllammu'alaikum. Wr. Wb
Terima Kasih Kaskuser sedunia Telah Membaca Thread Sederhana ane ini


Terima Kasih Kaskuser sedunia Telah Membaca Thread Sederhana ane ini



Diubah oleh hery45darirjm 11-01-2015 22:37


wisudajuni memberi reputasi
1
4.6K
Kutip
31
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan