nevertalkAvatar border
TS
nevertalk
[Kiamat buat Bikers] AHOK: Pembatasan Motor diperluas hingga Blok M - Kota Tua


Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menyampaikan rencana aturan pelarangan sepeda motor melintas di jalanan ibukota yang akan diperluas. Satu hal yang menjadi tujuan Ahok atas rencana tersebut adalah berpindahnya penggunaan kendaraan ke moda transportasi massal, oleh pengendara motor.

"Prinsipnya sederhana, yang mau kita stop untuk motor itu yang jalur buswaynya sudah baik," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (8/1).

Meski demikian, Ahok belum akan menerapkan aturan ini di seluruh jalan raya yang dilewati busway. Rencananya aturan ini akan diterapkan terlebih dahulu di jalan protokol.

Lebih lanjut, Ahok mengatakan, mengenai perluasan jalur pelarangan sepeda motor ke depan dia memprioritaskan untuk menerapkan kebijakan ini di jalur koridor I busway terlebih dahulu. Dia juga tak menutup kemungkinan akan kembali memperluas area pelarangan ini.

"Mungkin juga sampai Senayan atau Blok M, sementara ke utara tidak sampai Kota Tua," ujar Ahok.

Disampaikan oleh Ahok, tujuan utama dari kebijakan pelarangan motor ialah untuk mendorong pengendara motor beralih ke bus. Menurutnya, di Jakarta jumlah pengendara motor sudah terlalu banyak dan memenuhi jalan. Keberadaan sepeda motor mengakibatkan kemacetan di jalan-jalan protokol ibukota.

"Yang paling hemat itu bus, bisa 100 orang dalam satu kendaraan. Kalau 100 motor jaraknya kan ga bisa nempel terus," ujar mantan Bupati Belitung Timur ini.

Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan aturan pelarangan sepeda motor melintas di jalan protokol. Pada tahap uji coba yang dilakukan sejak 17 Desember lalu, pengendara motor dilarang melintas di kawasan Bundaran HI hingga Jalan Medan Merdeka Barat.

Motor Penyebab Kemacetan
Meski masih menuai pro kontra, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menilai kebijakan pelarangan sepeda motor melintas di jalan utama Jakarta berjalan cukup efektif.

"Pasti efektif dong, kalau ada motor pasti ngerem kan. Kecepatan juga jadi tidak konstan, itu yang menyebabkan kemacetan," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Kamis (8/1).

Ahok beranggapan kesemrawutan lalu lintas ibukota salah satunya disebabkan oleh ulah pengendara sepeda motor yang tidak tertib.

"Motor juga suka motong (jalan) seenaknya, itu yang membuat arus lalu lintas menjadi kacau. Kalau kecelakaan ngeri juga kan," ucapnya.

Pemprov DKI Jakarta sendiri secara resmi mulai menerapkan uji coba pelarangan sepeda motor selama satu bulan ini sejak 17 Desember lalu. Ruas Jalan Thamrin hingga Medan Merdeka Barat tertutup bagi pengendara sepeda motor selama 7 hari penuh.

http://www.cnnindonesia.com/nasional...ok-m-kota-tua/

Kayaknya Ahok lagi cara agar mobil mewahnya gak terserempet motor!!!
emoticon-Ngacir

Diubah oleh nevertalk 08-01-2015 13:14
0
23.3K
343
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan