Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

eCiputraAvatar border
TS
eCiputra
Berhenti Jadi Model, Kini Anindita Sukses Berbisnis Nugget


Anindita Damayanti terbilang masih muda saat menikah pada tahun 2003
lalu. Usianya kala itu baru 20 tahun. Kendati demikian, Anin, demikian
sapaannya, sudah mantap berkomitmen untuk fokus mengurus keluraga. Ia
menghentikan total kegiatannya sebagai mahasiswi jurusan Food and
Beverage (kuliner) di Universitas Sahid Jakarta. Sebagai seorang
finalis wajah sampul salah satu majalah wanita, Anin juga rehat dari
kariernya sebagai model.

Sebagai seorang ibu yang sangat memerhatikan kebutuhan keluarga, Anin
berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi keluarga, termasuk soal
asupan makanan dan gizi untuk sang anak. Saat anak pertamanya Nikkei
masih balita, Anin sempat kebingungan karena Nikkei tidak suka
mengonsumsi sayuran. “Setiap diberi sayuran pada menu makanannya
selalu tidak dimakan,” cerita Anin, dikutip dari majalah Sekar.

Jualan Di sekolah
Suatu hari seorang teman berkunjung ke rumah Anin. Sang teman
kemudian mencoba nugget unik buatan Anin. Seperti kebanyakan ibu
lainnya, teman Anin ini juga memiliki masalah dengan anaknya yang enggan
makan sayur. Setelah mencoba nugget buatan Anin, sang teman langsung
semangat minta dibuatkan nugget serupa untuk anaknya dirumah. Anin
lantas diminta temannya untuk menjual nugget sayurnya tersebut. Ide ini
langsung Anin sambut baik.

“Untuk awal, saya membuat variasi nugget sayuran dan nugget keju
sebanyak 30 bungkus, dijual ke orang tua murid di TK tempat anak saya
bersekolah,” ujarnya. Tak disangka, ternyata nugget yang dijual Anin
ludes terjual. Para orang tua murid rupanya penasaran dengan rasa nugget
tersebut. Keesokan harinya, telepon Anin pun berdering-dering karena
banyak yang memesan nugget sayuran. “Mereka senang karena anak-anak
mereka juga suka,” ujar Anin tersenyum.

Modal awal yang dibutuhkan Anin untuk membeli bahan nugget adalah
Rp150 ribu. Uang tersebut untuk membeli bahan utama nugget, yakni daging
ayam giling, sayuran (wortel, bayam dan brokoli), keju, telur, tepung
maizena, tepung roti, serta cornflakes. Pembuatan nugget pun sangat
sederhana dan mudah. Dengan komposisi yang sesuai dan seimbang, semua
bahan dicampur lalu dicetak dalam loyang dan dikukus. Setelah matang,
nugget dilumuri dengan tepung roti dan siap dikemas tanpa menggunakan
bahan pengawet. Jika disimpan dalam freezer, nugget akan bertahan sampai
dua minggu.

Bikin situs dan Sistem Agen
Lama-kelamaan nugget buatan Anin semakin dikenal. Selain sesama orang
tua murid, kerabat dan teman-temannya yang lain selalu antri memesan.
Melihat peluang bisnis ini, Anin pun melakukan promosi lewat internet. Situs nuggetku.net dibuat untuk mempromosikan produk nuggetnya yang diberi
label Nuggetku tersebut. Sejak situsnya diluncurkan, Anin langsung
kebanjiran order. Untuk konsumen yang membeli secara eceran, Anin
mematok harga Rp16.500 per bungkus, dengan berat 200 gram dan berisi 10 potong nugget

Kendala terbesar yang dihadapi Anin saat ini adalah saat ada pesanan
dari luar pulau Jawa, Saat tiba di tempat si pemesan nugget sudah tidak
dalam keadaan beku sehingga saat pesanan tiba harus segera disimpan di
freezer.

Tanpa Asisten

Dalam seminggu minimal Anin
menerima order sebanyak 20 bungkus nugget. Jika diakumulasikan, sebulan
Anin bisa menerima sebanyak Rp8 juta dengan keuntungan bersih mencapai
40 persen. Untuk memproduksi nugget, biasanya Anin melakukannya di hari
Senin dan Kamis. “Jadi tidak melulu memproduksi, nanti kasihan
anak-anak dan suami kalau saya terlalu sibuk mengurusi produksi nugget,”
ungkapnya.

Untuk peralatan produksi Anin hanya mengggunakan alat-alat sederhana
yang sudah ada di dapurnya, yakni blender, loyang, penggorengan dan
kompor. Pengerjaannya juga dilakukan sendiri tanpa bantuan asisten.
“Pernah saya merekrut asisten tapi hasil nuggetnya sangat berbeda dengan
yang saya inginkan,” jelasnya. (bn)

sumber
0
2.1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan