- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Waspada Aganwati! Akun Palsu di Facebook Mencuri Photo AKP Agung Permana


TS
nitajaroh
Waspada Aganwati! Akun Palsu di Facebook Mencuri Photo AKP Agung Permana



Quote:
Jangan pernah percaya jika ada lelaki di sosial media khususnya Facebook mengaku AKP Agung Permana atau menggunakan nama lain, lengkap dengan photo photo curian milik beliau. Perlu di ketahui bahwa AKP Agung Permana sudah lama menutup akun Facebooknya, ia juga tak punya LINE atau BBM.

Memang repot kalau jadi polgan alias polisi ganteng, jangankan didunia nyata, di dunia mayapun jadi idaman wanita. Seperti AKP Agung Permana, pria ganteng ini salah satu korban yang photonya di curi para penipu dunia maya, padahal beliau sendiri tak tahu apa apa.

Banyak akun palsu di Facebook mencuri photo AKP Agung Permana dan dan salah satunya memakai nama yang sama yaitu AKP Agung Permana. Akun palsu ini mengaku dinas di Polresta Balerang, Batam, padahal saya tahu mas Agung sudah tidak dinas di sana . Anehnya cewek cewek di daftar pertemanannya pada percaya saja. Banyak diantara mereka yang termehek mehek dan memuji setinggi langit padahal video call saja tak pernah. Cewek cewek seperti inilah mangsa empuk penipu dumay.

Beberapa akun palsu yang lain diantaranya :
https://www.facebook.com/profile.php...00007011556719
https://www.facebook.com/magung.permana1
Miris melihat korban korban penipuan “lelaki berphoto ganteng” terus berjatuhan dan korbannya banyak TKW lugu yang baru kenal internet dan mudah luluh melihat photo ganteng. Mengapa penipu maya mencari mangsa TKW? karena uangnya banyak dan kalau tertipu ngga bisa lapor polisi karena kerjanya diluar negeri. Namun alhamdulilah sekarang ini sudah banyak sekali TKW cerdas dan mampu membedakan lelaki modus dan lelaki tulus.
Kembali ke AKUN PALSU dengan photo AKP Agung Permana, setelah saya perhatikan maka ditemukan beberapa kejanggalan :
1. Mengaku AKP tapi pangkat di photo IPTU
2. Menulis Komisaris salah eja menjadi Komesiaris
3. Status lebay dan berkeluh kesah setiap hari
4. Membawa agama untuk meyakinkan calon korban
AWAL PENULIS MENGENAL AKP AGUNG PERMANA ASLI:
Pada bulan November lalu , saya dan bunda Retno (tantenya Lettu Abu Bastian) , sahabat saya mengadakan kopdar dengan member grup asuhan kami Waspada Scammer Cinta. Disana kami pertemukan seorang korban Mas Abu Bastian palsu dengan mas Abu ASLI.
Saat saya berbincang dengan mas Abu, ia mengatakan bahwa photo sepupunya juga sering digunakan penipu. Maka sayapun diperlihatkan photo AKP Agung Permana. Ternyata photo photo itu sudah sering saya lihat di Facebook lalu saat itu juga saya berkenalan via telpon dengan Mas Agung.
Kembali ke Australia , saya masih kontak dengan Mas Agung melalui whatsapp, beliau sangat geram karena korban korban akun palsu dengan photo photonya terus berjatuhan. Bahkan ada yang menggunakannya di situs porno dan gay. Lalu pada hari ini kami bicara lewat telpon lama sekali dan saya minta izin untuk menulis artikel khusus tentang beliau.


Pesan dari Mas Agung Permana ASLI
Tulisan ini hanyalah salah satu usaha saya mencegah para wanita agar tak menjadi korban penipu dunia maya. Selain itu saya dan bunda Retno ( Duo Admin ) terus memberi info lewat page ” Waspada Scammer Cinta ” Alhamdulilah banyak sekali yang sudah mengerti dan mau membantu kami.
Memang kita tak akan mampu mencegah manusia jadi penipu, tapi kita pasti mampu mencegah diri agar tak tertipu. Cukup ingat satu hal saja.
“ BERKENALAN DENGAN LELAKI DUMAY TAK MASALAH TAPI JANGAN KIRIM APAPUN DENGAN ALASAN APAPUN, TITIK!”
Catatan :
Terima kasih untuk AKP Agung Permana yang sudah mengizinkan saya mengupload photo photonya dari Instagram

Memang repot kalau jadi polgan alias polisi ganteng, jangankan didunia nyata, di dunia mayapun jadi idaman wanita. Seperti AKP Agung Permana, pria ganteng ini salah satu korban yang photonya di curi para penipu dunia maya, padahal beliau sendiri tak tahu apa apa.

Banyak akun palsu di Facebook mencuri photo AKP Agung Permana dan dan salah satunya memakai nama yang sama yaitu AKP Agung Permana. Akun palsu ini mengaku dinas di Polresta Balerang, Batam, padahal saya tahu mas Agung sudah tidak dinas di sana . Anehnya cewek cewek di daftar pertemanannya pada percaya saja. Banyak diantara mereka yang termehek mehek dan memuji setinggi langit padahal video call saja tak pernah. Cewek cewek seperti inilah mangsa empuk penipu dumay.

Beberapa akun palsu yang lain diantaranya :
https://www.facebook.com/profile.php...00007011556719
https://www.facebook.com/magung.permana1
Miris melihat korban korban penipuan “lelaki berphoto ganteng” terus berjatuhan dan korbannya banyak TKW lugu yang baru kenal internet dan mudah luluh melihat photo ganteng. Mengapa penipu maya mencari mangsa TKW? karena uangnya banyak dan kalau tertipu ngga bisa lapor polisi karena kerjanya diluar negeri. Namun alhamdulilah sekarang ini sudah banyak sekali TKW cerdas dan mampu membedakan lelaki modus dan lelaki tulus.
Kembali ke AKUN PALSU dengan photo AKP Agung Permana, setelah saya perhatikan maka ditemukan beberapa kejanggalan :
1. Mengaku AKP tapi pangkat di photo IPTU
2. Menulis Komisaris salah eja menjadi Komesiaris
3. Status lebay dan berkeluh kesah setiap hari
4. Membawa agama untuk meyakinkan calon korban
AWAL PENULIS MENGENAL AKP AGUNG PERMANA ASLI:
Pada bulan November lalu , saya dan bunda Retno (tantenya Lettu Abu Bastian) , sahabat saya mengadakan kopdar dengan member grup asuhan kami Waspada Scammer Cinta. Disana kami pertemukan seorang korban Mas Abu Bastian palsu dengan mas Abu ASLI.
Saat saya berbincang dengan mas Abu, ia mengatakan bahwa photo sepupunya juga sering digunakan penipu. Maka sayapun diperlihatkan photo AKP Agung Permana. Ternyata photo photo itu sudah sering saya lihat di Facebook lalu saat itu juga saya berkenalan via telpon dengan Mas Agung.
Kembali ke Australia , saya masih kontak dengan Mas Agung melalui whatsapp, beliau sangat geram karena korban korban akun palsu dengan photo photonya terus berjatuhan. Bahkan ada yang menggunakannya di situs porno dan gay. Lalu pada hari ini kami bicara lewat telpon lama sekali dan saya minta izin untuk menulis artikel khusus tentang beliau.


Pesan dari Mas Agung Permana ASLI
Tulisan ini hanyalah salah satu usaha saya mencegah para wanita agar tak menjadi korban penipu dunia maya. Selain itu saya dan bunda Retno ( Duo Admin ) terus memberi info lewat page ” Waspada Scammer Cinta ” Alhamdulilah banyak sekali yang sudah mengerti dan mau membantu kami.
Memang kita tak akan mampu mencegah manusia jadi penipu, tapi kita pasti mampu mencegah diri agar tak tertipu. Cukup ingat satu hal saja.
“ BERKENALAN DENGAN LELAKI DUMAY TAK MASALAH TAPI JANGAN KIRIM APAPUN DENGAN ALASAN APAPUN, TITIK!”
Catatan :
Terima kasih untuk AKP Agung Permana yang sudah mengizinkan saya mengupload photo photonya dari Instagram
Hati-hati dan Waspada yah Para Ladies Agar tidak menjadi Korban AKP Agung Permana
PALSU!
PALSU!

Diubah oleh nitajaroh 11-12-2014 09:50
0
11.4K
Kutip
60
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan