Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu satu semester,
tanyakanlah kepada mahasiswa yang ‘memperdalam’ mata kuliah di semester berikutnya.
Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu seminggu,
tanyakanlah kepada mahasiswa rantau di minggu akhir perkuliahan. Enaknya sih pulang kampung.
Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu sehari,
tanyakanlah kepada mahasiswa yang titip absen waktu kuis mendadak diadakan hari itu.
Quote:
kalau ingin tahu betapa berharganya waktu semalam,
tanyakanlah kepada mahasiswa yang semalaman belajar keras, besoknya UAS tetep aja ngga bisa ngerjain.
Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu satu jam,
tanyakanlah kepada mereka yang kuliah siang, yang harusnya bisa dipake buat istirahat tidur siang.
Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu satu menit,
tanyakanlah kepada mereka yang dapet dosen killer, telat satu menit aja ngga boleh masuk kelas.
Quote:
Kalau ingin tahu betapa berharganya waktu satu detik, tanyakanlah kepada mahasiswa yang paling ahli nyontek, dimana satu detik kelengahan pengawas harusnya bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.