Sembilan Bulan Engkau membawaku kemanapun Engkau pergi
Tidur,berdiri,makan dan bernafas Engkau selalu kesulitan karena aku
Tetapi itu semua tidak mengurangi cinta dan kasih sayangmu kepadaku,
bahkan rasa itu tumbuh semakin besar seiring berjalannya waktu..
Penderitaan yang mendera Engkau
sampailah pada saatnya
saat engkau tidak bisa tidur sekejap pun,
saat engkau merasakan sakit yang tidak tertahankan,
saat engkau merasakan takut yang tidak bisa dilukiskan.
Sakit itupun terus berlanjut
hingga membuat Engkau tidak bisa lagi menangis.
Sebanyak itu pula,Engkau melihat kematian di hadapan engkau,
sampai akhirnya aku terlahir ke dunia,
Tanpa kau sadari menetes air mata bahagia mu
Seketika Sirna semua keletihan dan kesedihan mu
hilang semua sakit dan penderitaan mu
bahkan kasih mu kepadaku semakin bertambah
Dan Seiring berjalan nya waktu
hari berganti hari..
bulan berganti bulan..
tahun berganti tahun..
selama itu pula, Engkau setia menjadi pelayanku yang tidak pernah lalai…
menjadi dayangku yang tidak pernah berhenti…
menjadi pekerjaku yang tidak pernah lelah…
dan Engkau selalu mendoakanku
MAAFKAN ANAKMU INI YANG BELUM BISA MEMBAHAGIAKAN MU..
MAAFKAN ANAKMU INI YANG JARANG MENENGOKMU..
AKU BERDOA SEMOGA IBU DIBERI KESEHATAN DAN UMUR YANG PANJANG