Quote:

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kirab budaya yang akan digelar oleh relawan Jokowi-JK
mendapat apresiasi dari Wakil Sekretaris Jenderal PKS Fahri Hamzah. Kirab tersebut rencananya akan diselenggarakan pada pelantikan Jokowi-JK 20 Oktober 2014.
Fahri menilai, dengan adanya kirab budaya tersebut, Jokowi akan selalu merasa dekat dengan rakyat. Menurutnya, begitulah hakikat pemimpin yang harus selalu dekat dengan rakyat.
"Itu tradisi bagus yang harus dibiasakan bahwa seorang pemimpin nggak usah takut dengan masyarakat. Pak jokowi sudah memberikan contoh itu selama ini seperti blusukan," kata Fahri di gedung DPR, Jakarta, Selasa (14/10/2014).
Fahri menuturkan, dirinya memiliki imajinasi yakni pembacaan sumpah oleh Jokowi dilakukan di tangga gedung DPR. Hal itu dimaksudkan agar masyarakat luas dapat menyaksikan pelaksanaan pelantikan sebagai presiden.
"Malah saya mengusulkan agar sumpah itu dibaca di atas tangga dewan sehingga yang hadir betul-betul ramai, imajinasi saya seperti di gedung putih. Jadi nggak usah pakai jas, pakai batik aja gitu. Tapi kan sistem pengamanan belum siap, dan seperti main-main juga,"
tuturnya.
tumben akur..

klo lagi kumat..
kirab budaya hanya untuk pencitraan jokowi,, menimbulkan keresahan masyarakat bakalan terjadi "people power".. mengganggu lalin.. klo maw sumpah saya mengusulkan sumpah pocong aja sma farhat abas di tangga gedung DPR.. dasar sinting!!

