- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[BUSETTT] Baru Dilantik, Anggota DPRD Sudah Minta Gaji Rp50 Juta
TS
jkw4pbb
[BUSETTT] Baru Dilantik, Anggota DPRD Sudah Minta Gaji Rp50 Juta
DENPASAR - Anggota DPRD Bali yang baru dilantik langsung meminta gaji mereka agar disesuaikan menjadi Rp50 juta perbulan.
Politisi Partai NasDem Wayan Kari Subali terang-terangan mengaku, ingin gaji anggota dewan dinaikakn dari sekarang Rp24 Juta menjadi Rp50 Juta. Dengan gaji sekarang itu tidak cukup untuk menghidupi keluarganya.
"Ya tidak cukup untuk anak istri, kami ingin dinaikkan," tegas Subali yang terpilih kembali melenggang ke kursi DPRD Bali, Jumat (12/9/2014).
Dengan gaji Rp24 Juta, dianggap kurang cukup memenuhi kebutuhan bulanann keluarganya. Karena itu, dia bersyukur jika gaji dewan dinaikkan.
Hal sama ditegaskan, anggota dewan lainnya, Dewa Nyoman Rai, sembari menyebut Rp50 juta adalah angka yang layak untuk para wakil rakyat di Bali.
"Saya kira pantas dan layak kalau Rp50 juta, itu sesuai dengan proporsionalitas kinerja dewan yang cukup padat," tukas politikus PDIP itu.
Agak berbeda dengan koleganya, anggota Fraksi Partai Golkar I Nyoman Sugawa Korry, justru cukup tidaknya besaran gaji saat ini sangat relatif.
"Relatif saya kira, gaji yang besar belum tentu cukup, atau gaji kecil kurang, tergantung masing-masing anggota dewan" tukas dia.
Meski begitu, jika desakan kuat dari koleganya untuk menaikkan gaji menurut dia tidak masalah sepanjang disetujui dan sesuai ketentuaan atau aturan berlaku.
Yang paling penting bagi dia, kebutuhan pokok anggota dewan bisa terpenuhi. Soal kebutuhan sekunder lainnya itu sangat relatif yang merupakan bagian dari sehingga berbeda satu sama lainnya.
Diakuinya, dengan gaji Rp24 juta itu, memang anggota dewan harus berfikir keras dalam memanage keuangan. Sebab, mereka mesti menyerahhkan sebagian dari gaji itu untuk potongan partai di tingkat.
Jika di partainya, gaji yang potong untuk tingkat provinsi sebesar Rp3 juta, kabupaten Rp1 juta dan fraksi Rp1 juta.
"Itu belum termasuk konstituen dan sumbangan lainnya yang setiap bulan selalu ada," tutupnya.
(crl)
http://news.okezone.com/read/2014/09...gaji-rp50-juta
kek gini mental pengemis, bukan mental pelayan rakyat!!
Politisi Partai NasDem Wayan Kari Subali terang-terangan mengaku, ingin gaji anggota dewan dinaikakn dari sekarang Rp24 Juta menjadi Rp50 Juta. Dengan gaji sekarang itu tidak cukup untuk menghidupi keluarganya.
"Ya tidak cukup untuk anak istri, kami ingin dinaikkan," tegas Subali yang terpilih kembali melenggang ke kursi DPRD Bali, Jumat (12/9/2014).
Dengan gaji Rp24 Juta, dianggap kurang cukup memenuhi kebutuhan bulanann keluarganya. Karena itu, dia bersyukur jika gaji dewan dinaikkan.
Hal sama ditegaskan, anggota dewan lainnya, Dewa Nyoman Rai, sembari menyebut Rp50 juta adalah angka yang layak untuk para wakil rakyat di Bali.
"Saya kira pantas dan layak kalau Rp50 juta, itu sesuai dengan proporsionalitas kinerja dewan yang cukup padat," tukas politikus PDIP itu.
Agak berbeda dengan koleganya, anggota Fraksi Partai Golkar I Nyoman Sugawa Korry, justru cukup tidaknya besaran gaji saat ini sangat relatif.
"Relatif saya kira, gaji yang besar belum tentu cukup, atau gaji kecil kurang, tergantung masing-masing anggota dewan" tukas dia.
Meski begitu, jika desakan kuat dari koleganya untuk menaikkan gaji menurut dia tidak masalah sepanjang disetujui dan sesuai ketentuaan atau aturan berlaku.
Yang paling penting bagi dia, kebutuhan pokok anggota dewan bisa terpenuhi. Soal kebutuhan sekunder lainnya itu sangat relatif yang merupakan bagian dari sehingga berbeda satu sama lainnya.
Diakuinya, dengan gaji Rp24 juta itu, memang anggota dewan harus berfikir keras dalam memanage keuangan. Sebab, mereka mesti menyerahhkan sebagian dari gaji itu untuk potongan partai di tingkat.
Jika di partainya, gaji yang potong untuk tingkat provinsi sebesar Rp3 juta, kabupaten Rp1 juta dan fraksi Rp1 juta.
"Itu belum termasuk konstituen dan sumbangan lainnya yang setiap bulan selalu ada," tutupnya.
(crl)
http://news.okezone.com/read/2014/09...gaji-rp50-juta
kek gini mental pengemis, bukan mental pelayan rakyat!!
0
2.5K
38
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan