Kaskus

News

bujukbutetAvatar border
TS
bujukbutet
Ahok : Pilkada Tak Langsung Tak Pro Rakyat
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama sentil upaya sebagian fraksi yang menghendaki pilkada lewat DPRD. Menurut pria yang akrab dipanggil Ahok ini, alasan penggunaan mekanisme pilkada tak langsung , munafik.

Argumentasi “Demokrasi Mahal” yang dipakai fraksi-fraksi pengusul mekanisme itu, Ahok nilai, erat dengan mengakarnya sogok-sogokan di kalangan politisi. “Persoalan sekarang biaya jadi mahal ya kamu saja yang bego mau nyogok. Kalau kamu punya rekam jejak yang bagus enggak usah keluar duit kok,” ucap Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin (8/9/2014).

“Bukan kemunduran (demokrasi). Berarti yang usulin (mekanisme) itu adalah orang-orang yang bukan jiwa rakyat. Iya dong. Berarti dia orang yang pengen kepala daerah itu cuma mainnya di DPRD saja. Main golf, ke luar negeri, makan di restoran dan service macam-macam,” celoteh Ahok menyindir kebiasaan oknum wakil rakyat.

Lebih lanjut, Ahok berkomentar, suara DPRD juga belum tentu representasi suara rakyat. Karenanya mantan bupati Belitung Timur itu lebih memilih kalau Pilkada dilakukan secara langsung. Kader Gerindra itu menduga akar segala persoalan adalah korupsi karenanya semua pejabat harus ditantang berani lakukan pembuktian harta terbalik sebelum menjabat.

“Substansi persoalan bangsa ini sekarang adalah semua orang korup jika mau jadi pejabat. Itu yang harus diubah, caranya dengan buat persyaratan calon pejabat harus bisa pembuktian hartanya. Kan ada UU nomor 7 tahun 2006 (Pengesahan Konvensi PBB Anti Korupsi),” terang Ahok.

Sumber

Mantab, ada yang berani bantah argumen ahok ?

Bagi yang cendolnya yang pada nganggur boleh dong dilempar dong ke ane emoticon-Malu (S)
Diubah oleh bujukbutet 09-09-2014 14:34
0
1.3K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan