Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

huseinbinaliAvatar border
TS
huseinbinali
Polemik Pemindahan Makam Nabi Adalah Upaya Pecah Belah Umat Islam
Berita tentang akan dipindahkannya makam Rasulullah SAW menjadikan keresahan bagi umat Islam di seluruh dunia. Sebab makam Rasulullah SAW sendiri merupakan salah satu peninggalan sejarah Islam. Jika benar langkah tersebut dilakukan maka akan mencederai kaum muslimin diseluruh dunia.

Menanggapi hal tersebut Ustadz Dr Daud Rasyid menjelaskan bahwa umat Islam harus hati-hati dalam mensikapi sebuah berita. Sebab jika hal itu tidak diperhatikan akan menjadikan keresahan bagi umat Islam sendiri.

“Wacana pemindahan makam Rasulullah tidak hanya tersiar 10 tahun terakhir namun sudah berabad-abad. Namun sampai sekarang hal itu tidak dilakukan” ujarnya saat tampil di acara TV One, Rabu (4/9/2014).

Ia menambahkan bahwa ulama-ulama yang ada di Arab Saudi adalah ulama yang berkompeten dibidangnya. Artinya tidak mungkin para ulama berdiam diri terkait polemik tersebut.

Dr Daud Rasyid mensinyalir bahwa berkembangnya polemik atau isu murahan ini adalah upaya untuk memecah belah umat Islam. Untuk itulah sekali lagi umat Islam harus waspada dan hati-hati akan adanya upaya negatif tersebut.

Pria kelahiran Tanjung Balai, Sumatera Utara 3 Desember 1962 juga menduga bahwa isu ini dihembuskan untuk kepentingan politik.

“Saya berpendapat bahwa isu murahan ini diberitakan untuk kepentingan politik bukan kepentingan religi”

Disisi lain Ustadz luluan Universitas Kairo tersebut juga berpesan bahwa dalam hal ziarah kubur harus mengikuti aturan syariah yang ada. Tidak boleh menjadikan orang yang sudah meninggal untuk dimintai pertolongan. Sekalipun itu Rasulullah sendiri. Sebab, orang yang sudah meninggal hakekatnya sudah tidak bisa berbuat apa-apat.

Kerajaan Arab Saudi sendiri sudah bijak mensikapi hal tersebut. Yaitu dengan menempatkan para asykar untuk berjaga-jaga di makam Rasulullah. Para penjaga tersebut akan mengawasi para peziarah yang melakukan perbuatan syirik. Sebab hal tersebut untuk melindungi aqidah dari umat Islam yang sedang melakukan ziarah.

sumber
0
1.4K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan