Ini namanya Shinkansen gan, kereta ni bisa berjalan dengan kecepatan 275 km/jam. Shinkansen merupakan salah satu kereta tercepat didunia.
Spoiler for "NAIK KERETA LAMBAT NGGAK ENAK ?":
Kalo ini kereta api indonesia gan, jalannya nggak cepet-cepet amat, kalo dibandingin sama Shinkansen jelas lambat.
Spoiler for "MANA YANG LEBIH ENAK":
kalo menurut ane, melakukan sesuatu cepat-cepat itu ibarat makan nggak dikunyah, minum asal nelen.
kita selalu berpikir dan disuruh berpikir bahwa hidup lebih cepat itu lebih baik, tetapi kita lupa merasa bahwa kenikmatan itu tidak datang bersama kecepatan, kadangkala kenikmatan datang menemani kelambanan.
Buat apa makan cepat-cepat kalau tidak bisa menikmati lezatnya makanan, perbedaan kita dengan orang barat adalah kita memakan bukan cuma mencari kenyang tetapi juga mencari kenikmatan, sehingga bumbu masak kita beraneka ragam, dan cara memasak kita juga sangat beragam.
berbeda sama orang barat yang makan cuma buat nyari kenyang, liat aja makanan mereka yang hambar.
dan ternyata makan pun tidak boleh cepat-cepat, karena enzim ptialin yang berada dimulut tidak bisa bekerja secara maksimal.