Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wwwButik308comAvatar border
TS
wwwButik308com
[Renungan Hari Ini] Pelajaran dari Menebang Pohon


---
Renungan Hari Ini dari Cerita 2 Orang Penebang Pohon, sebut saja si A dan si B.


Mereka berdua menghidupi keluarga dari menebang pohon, mengumpulkan batang pohon dan dijualnya ke penampung. Setiap hari mereka bangun se-pagi mungkin, membawa semua perlengkapan dan segera bergegas menuju ke hutan untuk menebang pohon.

Setiap hari, setidaknya mereka bekerja selama 8 jam. pada hari Minggu mereka beristirahat di rumah. si B setiap hari Sabtu hanya bekerja 4 jam, dan 4 jam lagi selalu digunakan untuk mengasah kapak nya. si A terlalu sibuk bekerja keras, sampai tidak sudi meluangkan 4 jam seminggu untuk mengasah kapaknya, dia berpikir dengan tambahan 4 jam untuk tetap bekerja menebang pohon, hasil tebangannya pasti lebih banyak dari si B.

Nyatanya setiap bulan, ketika menyetor hasil tebangan ke penampung, si B selalu menyetorkan lebih banyak daripada si A. katakan si A ada 200 batang, maka si B ada 250-300 batang. Dan si A bekerja lebih keras lagi, sehari kerja 10 jam, minggu juga bekerja, tetapi yang terjadi malah semakin dia menebang, semakin dia butuh usaha keras karena kapaknya sudah tumpul.


Tapi tiap mau meluangkan waktu untuk mengasah kapaknya, si A selalu tidak tenang, merasa membuang waktu, lebih baik dia kembali bekerja menebang pohon lagi.

Begitu dan seterusnya.. si A tidak pernah berhenti bekerja, bahkan bekerja terlalu keras daripada B, dan hasil si B selalu lebih banyak daripada si A, dan pastinya tidak bekerja sekeras si A..

---

Berhenti sejenak, renungkan hikmah dari cerita tersebut...

---

Seringkali kita setiap hari, bekerja keras terus menerus, kita lupa mengasah. Sehingga alhasil kita semakin lelah, semakin capek, tapi hasil kita tidak sebanding dengan orang-orang tertentu yang hasilnya melampaui kita. Kita pun berpikir mungkin mereka punya waktu lebih dari 24jam? Bekerja lebih keras dari Kita? Lebih Hebat dari Kita? Mungkin lebih beruntung, lebih diberkati, lebih disukai oleh Atasan (bagi yang bekerja) / Guru atau Dosennya (bagi yang sekolah/kuliah) / Orang tua (bagi anak-anak) dan lain sebagainya.

Sebenarnya orang-orang berhasil tersebut, mereka bahkan tidak bekerja sekeras, setidaknya tidak bekerja selama kita, mereka rutin meluangkan sedikit waktu mereka untuk mengasah :


- Beribadah dan Berdoa secara rutin,

- Intropeksi / Review Diri setiap akhir Hari (malam hari), apa saja yang dikerjakan hari ini, apa yang benar dan salah, apa yang harus ditingkatkan dan diperbaiki, sudahkan apa yang dikerjakan itu mengarah ke tujuan/rencana,

- Membaca buku, melihat artikel/berita berguna/positif di internet (salah 1 nya ya di kaskus ini hehe), melihat acara bermanfaat, ikuti seminar dan pelatihan bermanfaat,

- Berteman dan bergaul dengan teman/komunitas baru yang positif

- dan lain-lain.


Perhatikan semua kegiatan tersebut untuk membantu mengembangkan Pribadi Diri kita. Kita setiap hari terlalu sibuk bekerja dan bekerja, kita hanya mementingkan Isi Perut (leher ke bawah), kita lupa bahwa yang mengendalikan seluruh tubuh kita justru leher ke atas(kepala dan otak). Makanan leher ke bawah dan leher ke atas pasti berbeda khan?

Renungkan lah emoticon-Smilie
---

Pasti ada hikmah lain yang bisa dipetik dari cerita di atas, mari sharing-khan dan mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk kita semua emoticon-I Love Kaskus

Sumber
Diubah oleh wwwButik308com 03-08-2015 17:25
0
3.5K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan