Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dyataAvatar border
TS
dyata
3M Resep Bahagia Ditempat Kerja
3M Resep Bahagia Ditempat Kerja


Banyak sekali orang-orang bahkan teman rekan kerja atupun mungkin anda atau rekan anda sendiri lah yang selalu mengeluh mengenai pekerjaannya. Dari mulai gaji yang kecil, pekerjaan berat, atasan seenak sendiri dalam memberikan perintah, rekan kerja yang sulit diajak bekerja sama, dan lain sebagainya.

Jika anda merasakan salah satu dr beberapa keluhan diatas bisa jadi anda tidak atau kurang bahagia dengan pekerjaan anda. Bagi saya daripada terus menerus mengeluh dengan pekerjaan anda sekarang lebih baik mencoba pekerjaan lain yang lebih sesuai dengan 3M ini.

3M = Mastery, Meaning, Money. Tiga konsep atau teori yang saya anggap cukup untuk menjadikan anda lebih bahagia lagi didalam sebuah pekerjaan.
3M ini saya dapat dari situs eleganthack, berikut adalah tiga poin yg membuat anda lebih bahagia dalam suatu pekerjaan.

1. Mastery (Penguasaan)

Penguasaan dalam hal ini bukan berarti penguasaan dari sisi jabatan, dimana semalin tinggi jabatan seseorang didalam sebuah perusahaan semakin besar pula kuasa karyawan tersebut. Mastery dalam hal ini adalah penguasaan terhadan beban pekerjaan dimana skill dan kemampuan yang kita miliki dapat digunakan didalam setiap tugas yang dibebankan kepada kita. Sebelum melamar posisi sebuah pekerjaan pastikan posisi pekerjaan tersebut sesuai dengan skill anda sehingga pada saat interview anda akan lebih leluasa menjelaskan kelebihan anda.

2. Meaning (Memiliki Arti)

Meaning atau arti, berarti pekerjaan yg kita lakukan, hal yang kita kerjakan dapat berarti bagi perusahaan maupun rekan-rekan kerja lainnya. Buatlah perubahan yg berarti setiap harinya, Sehingga memang anda benar-benar berguna di perusahaan tempat anda bekerja.

3. Money (Uang)

Poin yang ketiga ini sering dijadikan alasan utama bahwa kita akan bahagia jika kita bekerja selalu berharap dapat gaji yang besar, tidak salah sih memang. Kita tidak akan bahagia jika selama kita bekerja, jungkir balik siang bahkan hingga sampai malam namun untuk memenuhi kebutuhan hidup pun sulit. Kebutuhan konsumsi, tempat tinggal, transport, dll. Namun poin ini saja juga tidak menjamin anda akan bahagia dalam sebuah pekerjaan tanpa poin-poin sebelumnya anda akan menemukan kejenuhan yg sangat besar dan mulai bertanya apa arti dari bekerja pada pekerjaan itu.

Sumber: Pradha.biz
Diubah oleh dyata 21-08-2014 13:00
0
1.9K
15
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan