- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Jangan Dilewatkan, "Supermoon" dan Hujan Meteor di Agustus ( 10 Agustus 2014)


TS
uruhara16
Jangan Dilewatkan, "Supermoon" dan Hujan Meteor di Agustus ( 10 Agustus 2014)
NEFOSNEWS, Jakarta - Supermoon dan hujan meteor, dua fenomena alam yang mempesona di langit, akan muncul pada Agustus ini. Jangan dilewatkan.
Menurut Badan Antariksa Amerika (NASA), seperti dikutip International Business Times, pada Minggu (10/8/2014) hingga Rabu (13/8/2014), pemandangan di langit malam hari menjadi paling indah.
"Selama minggu kedua di Agustus, bulan akan terlihat terbesar dan paling terang, beriringan dengan hujan meteor. Hasilnya akan menjadi indah," demikian keterangan NASA.
Supermoon atau bulan yang terlihat lebih besar dibanding biasanya, akan terjadi pada 10 Agustus. Supermoon terjadi ketika orbit bulan saat bulan purnama lebih dekat dengan bumi. Dampaknya, bulan akan terlihat lebih cerah dan lebih besar dari biasanya. Secara otomatis, langit pun akan tampak lebih terang.
Sementara, pada 9 hingga 14 Agustus akan terjadi Perseid atau hujan meteor yang merupakan peristiwa tahunan. Saat hujan meteor ini, sedikitnya 100 meteor akan muncul setiap jam. Pemandangan bisa dinikmati di malam hari.
"Pada 10 Agustus 2014 (Supermoon) sama seperti Perseid, akan mengalami puncaknya. Bulan akan penuh. Selain itu, orbitnya pun terdekat dengan bumi. Di hari itu, 14 persen lebih dekat dan 30 persen lebih terang dari bulan purnama di tahun yang lain," ungkap NASA.
Menurut Bill Cooke dari Meteorid Environment Office NASA, terangnya bulan akan sedikit menggangu pemandangan hujan meteor. "Perseid akan terlihat selama beberapa hari sebelum dan sesudah Supermoon. Meteor juga akan tetap terlihat. Perseid seperti bola api seterang Jupiter atau Venus. Tetap akan terlihat meskipun silau," papar Cooke.
Selama enam tahun meneliti meteor, kata Cooke, baru kali ini NASA menemukan Perseid yang menjadi bola api dari hujan meteor. Dia menjelaskan, Perseid berasal dari komet Swift-Tuttle. (lenny handayani/ bim)
http://www.nefosnews.com/post/lingku...eor-di-agustus









Menurut Badan Antariksa Amerika (NASA), seperti dikutip International Business Times, pada Minggu (10/8/2014) hingga Rabu (13/8/2014), pemandangan di langit malam hari menjadi paling indah.
"Selama minggu kedua di Agustus, bulan akan terlihat terbesar dan paling terang, beriringan dengan hujan meteor. Hasilnya akan menjadi indah," demikian keterangan NASA.
Supermoon atau bulan yang terlihat lebih besar dibanding biasanya, akan terjadi pada 10 Agustus. Supermoon terjadi ketika orbit bulan saat bulan purnama lebih dekat dengan bumi. Dampaknya, bulan akan terlihat lebih cerah dan lebih besar dari biasanya. Secara otomatis, langit pun akan tampak lebih terang.
Sementara, pada 9 hingga 14 Agustus akan terjadi Perseid atau hujan meteor yang merupakan peristiwa tahunan. Saat hujan meteor ini, sedikitnya 100 meteor akan muncul setiap jam. Pemandangan bisa dinikmati di malam hari.
"Pada 10 Agustus 2014 (Supermoon) sama seperti Perseid, akan mengalami puncaknya. Bulan akan penuh. Selain itu, orbitnya pun terdekat dengan bumi. Di hari itu, 14 persen lebih dekat dan 30 persen lebih terang dari bulan purnama di tahun yang lain," ungkap NASA.
Menurut Bill Cooke dari Meteorid Environment Office NASA, terangnya bulan akan sedikit menggangu pemandangan hujan meteor. "Perseid akan terlihat selama beberapa hari sebelum dan sesudah Supermoon. Meteor juga akan tetap terlihat. Perseid seperti bola api seterang Jupiter atau Venus. Tetap akan terlihat meskipun silau," papar Cooke.
Selama enam tahun meneliti meteor, kata Cooke, baru kali ini NASA menemukan Perseid yang menjadi bola api dari hujan meteor. Dia menjelaskan, Perseid berasal dari komet Swift-Tuttle. (lenny handayani/ bim)
http://www.nefosnews.com/post/lingku...eor-di-agustus
Spoiler for Tambahan:
Spoiler for Ilustrasi:









Diubah oleh uruhara16 10-08-2014 21:56
0
4.4K
42


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan