Assalamualaikum Wr. Wb. 
Pertama marilah kita ucapkan puji dan syukur kita kehadirat ALLAH SWT karena atas izinnya juga kita dapat bersama melaksanakan ibadah puasa di bulan ramadhan ini. Dan tidak lupa shalawat beriring salam kepada Nabi Besar MUHAMMAD SAW. Well seperti tahun - tahun sebelumnya, R3 insha allah tetap mengadakan acara - acara yang bermanfaat selama bulan ramadhan. Walaupun hingga detik ini baru acara buka bersama yang sudah siap perencanaannya. Dan apa bila memang acara yang lain akan di adakan, maka akan di update dengan informasi selanjutnya. Berikut list kegiatan tahun lalu..
Riau Raya Peduli
Quote:
Riau Raya Peduli adalah sebuah bentuk kegiatan yang di lakukan kaskus Regional Riau Raya yang memiliki visi dan misi membantu sesama. Kegiatan ini sendiri bersifat pemberian bantuan bagi orang orang yang tidak mampu. donor darah dan lain lain. Kegiatan ini rutin dilaksanakan, baik pada bulan Ramadhan atau waktu - waktu selain Ramadhan. Alhamdulillah kegiatan ini bersifat continue..., sumber dana sendiri berasal dari kaskuser Regional, Kaskuser keseluruhan dan tentu saja sumber sumber yang di dapat dari donatur secara offline. Kegiatan ini sendiri alhamdulillah selalu mendapat respon yang baik, walaupun tidak di pungkiri ada kesalahan kesalahan kecil ketika pelaksanaan, namun kodrat manusia tek lepas dari salah, Namun ini tidak mengurangi niat kami. Terima kasih buat seluruh donatur yang pernah bekerja sama dengan Regional Riau Raya. Semoga apa yang telah di berikan dapat bermanfaat bagi yang menerima. Insha allah rezeki teman - teman di balas berkali lipat oleh ALLAH SWT.
Buka Bersama
Quote:
Buka Bersama R3 adalah sebuah bentuk kegiatan yang di lakukan kaskus Regional Riau Raya yang memiliki visi dan misi mempererat keakraban dan kekeluargaan pada moment bulan ramadhan dengan buka puasa bersama. Kegiatan ini rutin dilaksanakan pada bulan Ramadhan. Alhamdulillah kegiatan ini bersifat continue..., dan tiap tahunnya, yang ikut juga bertambah, walaupun uang bukbernya ikutan nambah

. Namun tidak mengurangi minat para Kaskus Regional Riau Raya. Mekanisme buka bersama R3 ini bersifat kekeluargaan, jadi buka bersama juga di rumah para Keluarga Kaskuser. Di pilih secara vote dan kesiapan kaskuser yang memiliki tempat untuk buka bersama. Biaya di sepakati dengan melihat harga kebutuhan. Well.. Mudah mudahan kegiatan ini terus berlanjut

Bagi Bagi Ta'jil
Quote:
Ber-Bagi Ta'jil R3 adalah sebuah bentuk kegiatan yang dilaksanakan kaskus Regional Riau Raya pada bulan Ramadhan. Dimana memiliki visi dan misi Berbagi terhadap sesama yang berbuka puasa di Jalanan (tidak sempat berbuka puasa di rumah) di bulan Ramadhan ini. Insha allah Kegiatan ini akan rutin dilaksanakan pada bulan Ramadhan. Sumber dana untuk ta'jil ini adalah infaq dan sedeqah para Kaskuser R3. Nah kalo dirasa ngga cukup, baru pakai uang kas

#RamadhanEvent
Quote:
12 Juli 2014 : Buka puasa bersama @Warung Bubur Jagung Melati 21
Wassalamualaikum Wr. Wb.