piteruzzAvatar border
TS
piteruzz
Ayo Bantu Indonesia Damai dari Politik adu Domba!
sori gan, ane jarang bikin thread nih gan, tapi ane ada isu yang mau ane lempar

Kita tau bagaimana keadaannya sekarang, dimana kita memiliki hasil quick count yang memilih salah satu capres. Namun hal ini juga bukanlah hal yang besar karena ternyata ada hasil survey yang tidak sama dengan yang lainnya

Quote:


Nah menurut hemat saya, hal ini bukanlah hal yang bisa kita remehkan. Hal ini membuktikan bahwa pendukung masing-masing tidak dapat menerima hasil yang memenangkan capres bersebrangan, dan jumlah pendukung ini tidaklah sedikit. Hal ini menunjukkan bahwa hasil yang keluar akan bersebrangan dengan apa yang dipercayai oleh mereka dan hal ini sudah cukup sangat mengecewakan. sekali lagi, mengecewakan, dan jumlah yang kecewa tidaklah sedikit!!

Hal ini lah yang dapat menyebabkan PERPECAHAN DI ANTARA SAUDARA SEBANGSA SETANAH AIR.

Kita tahu bahwa kita harus banyak belajar dari sejarah, dan sejarah kita tentang perang saudara sangat kelam. Adu domba karena kesukuan bukan hal yang sulit bagi Belanda jaman dahulu untuk mempersulit terjadinya Persatuan Indonesia.

Bukan masalah, karena pada awalnya setiap orang ingin yang menang adalah yang terbaik. Pada awalnya setiap orang MENDUKUNG calon yang dia pilih karena mereka percaya dapat membawa perubahan. Siapapun tahu 2 orang calon ini sama-sama orang yang hebat dan tidak sembarang orang dapat seperti mereka.

Yang menjadi masalah adalah, banyak orang merasa "upper hand" dan mulai MENINDAS orang-orang yang bersebrangan karena hasil quick count. Ya, hasil quick count yang sebenarnya sudah mengecewakan banyak orang tersebut. Hal ini jelas MEMICU PERPECAHAN!

hal ini jelas bukan hal yang baik untuk dilakukan, karena pada dasarnya sikap PENINDASAN akan menyebabkan TINDAKAN AGRESIF dan hal ini adalah hal yang wajar.

karena itu, ane mau ngajak ni, tapi ane bingung gimana caranya. Ini baru ide ane sendiri sih, tapi ane maunya agan2 yang setuju bisa ngikutin dan bertindak juga..

Quote:


ini yang kepikiran oleh ane sih, mungkin ada yang bisa nambahin:

1. Bela teman agan yang dibuli karena memilih salah satu capres dengan mengatakan kepada pembuli:

Anda bikin malu capres anda
Anda pikir jika anda milih yang menang anda lebih baik dari dia?
dll

2. Mulai kampanye kreatif kembali untuk mengajak kembali berdamai, dan menerima hasil dengan sebaik-baiknya

Ayo Bantu Indonesia Damai dari Politik adu Domba!

emoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Indonesia (S) emoticon-I Love Indonesia (S)

Persaudaraan kita harus utuh kembali gan, dan menurut ane, revolusi mental itu harus dimulai dari bagaimana kita bersikap, dan memang jika bukan kita yang mulai perdamaiannya, siapa lagi.



sori gan threadnya kurang bagus, cuma ngeluarin uneg-uneg karena ane sedih ngeliat temen ane diledekin karena beda dukung capres. Ane juga beda dukung capres dengan temen ane ini, tapi jelas ane ga terima temen ane dilecehin.. Perdamaian harus yang utama

tambahan saran dari kaskuser:

Quote:


emoticon-Angkat Beer emoticon-Angkat Beer
Diubah oleh piteruzz 10-07-2014 14:23
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
2.1K
29
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan