- Beranda
- Komunitas
- News
- Ilmu Marketing & Research
Hal-hal Yang Menentukan Harga Jual Sebuah Properti


TS
accsoleh84
Hal-hal Yang Menentukan Harga Jual Sebuah Properti

Hal-hal Yang Menentukan Harga Jual Sebuah Properti -Anda sedang berinvestasi dengan sebuah properti? Ada beberapa hal yang menentukan harga jual property yang perlu Anda ketahui. Karena, membeli properti perlu skill dan pengetahuan khusus di banding dengan membeli produk produk selain properti. Disinilah letak seni dan keunikan di dalam membeli sebuah properti. Dalam tulisan kali ini akan memberikan beberapa hal atau faktor yang menentukan harga jual sebuah properti :
1. Lokasi Properti
Lokasi, feng shui lokasi menurut orang-orang china merupakan faktor yang sangat menentukan harga jual dari sebuah properti. Element ini merupakan hal penting di dalam menentukan harga jual properti. Tempat yang cukup strategis misalnya di tengah-tengah kota akan sangat berbeda harganya jika di bandingkan di kawasan perkampungan. Kawasan perumahan yang elite tentu akan sangat jauh berbeda harganya, jika di banding dengan kawasan pemukiman biasa.
Namun tempat yang ramai belum tentu juga menjadi patokan ukuran yang mutlak bagi mereka yang mempercayai feng shui (ilmu tentang keseimbangan alam dan estetika seni). Bisa jadi tempat tersebut sangat strategis menurut kasat mata biasa, namun bagi yang percaya feng shui bisa bermakna sebaliknya. Jadi tolok ukur suatu tempat bisa di terjemahkan dalam arti yang berbeda-beda, tergantung rencana atau kegunaan properti tersebut dibeli. Misalkan kita ingin membeli properti tanah untuk keperluan villa atau tempat peristirahatan atau menghilangkan kepenatan setelah sepekan beraktifitas yang padat, tentu tempat yang ramai serta berisik sangat tidak cocok untuk kita beli, tentunya idealnya di kawasan pegunungan yang asri nan damai, yang alamnya masih alami serta cenderung sepi.
2. Kondisi Properti
Faktor yang kedua yang dapat mempengaruhi harga properti adalah kondisi bangunan properti tersebut. Jika kita ingin membeli rumah tentunya rumah yang bagus akan bernilai lebih mahal jika dibandingkan dengan kondisi rumah yang biasa-biasa saja atau mungkin sudah usang rumahnya. Contoh lain tanah yang masih dalam bentuk persawahan atau belum dikeringkan (bermakna:legalitasnya masih sawah) tentu akan jauh berbeda harganya jika di banding tanah pekarangan.
3. Legalitas Properti
Properti yang secara legalitas jelas dan tidak masuk dalam wilayah sengketa tentu akan memiliki harga yang cukup bagus jika di bandingkan tanah yang legalitasnya masih bersifat tidak jelas. Tanah bersertifikatlah yang merajai kekuatan legalitas suatu tanah. Namun tidak jarang pula tanah sengketa juga berstatus sertifikat, bahkan ganda sertifikat juga ada.
Tingkatan legalitas suatu tanah berbeda beda, mulai dari sertifikat, Letter C, Petok D, Surat Ijo, tanah adat dan lain sebagainya. Dari semua tingkatan legalitas tersebut tentu akan sangat mempengaruhi harga jual dari tanah tersebut.
Legalitas tentu bisa juga bermakna lain misalkan SHM (Sertifikat Hak Milik) dan HGU (Hak Guna Usaha) akan berbeda di dalam memberikan nilai tawar harga dari sebuah properti. Contoh lain misalkan kita akan membeli tanah yang statusnya masih di sekitar PJKA atau milik PJKA tentu kita hanya bisa memilikinya sebatas Hak Guna Bangunan bukan memilikinya atas nama kita (disertifikatkan atas nama kita).
So, itulah bebarapa faktor yang mempengaruhi harga jual properti, terima kasih
Selamat Berinvestasi Properti!
Sumber: Blog Propertykita
0
950
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan