Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bukanbarmukarAvatar border
TS
bukanbarmukar
Ini Tim Renegosiasi yang Berhasil Luluhkan Tiongkok Naikkan Harga Gas Tangguh
Ini Tim Renegosiasi yang Berhasil Luluhkan Tiongkok Naikkan Harga Gas Tangguh
Rista Rama Dhany - detikfinance
Selasa, 01/07/2014 13:55 WIB


Menteri ESDM Jero Wacik mengatakan, sejak dirinya dilantik menjadi Menteri ESDM, salah satu amanat dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) adalah merenegosiasi harga ekspor gas ke Fujian, Tiongkok.

"Amanat Pak SBY, perbaiki, renegosiasi harga gas Fujian, masa hanya US$ 3,3 per mmbtu, murah sekali, nggak adil ini," kata Jero kepada wartawan di Kantornya, Jalan Merdeka Selatan 18, Selasa (1/7/2014).

Jero mengungkapkan, dirinya kemudian bergerak dengan membentuk tim renegosiasi gas Fujian pada Mei 2013, setelah Presiden Tiongkok Xi Jinping menyatakan mau merenegosiasi kontrak.

"Kita buat tim renegosiasi yang dipimpin oleh Menteri ESDM saya, Wakil Menteri ESDM Susilo Sistoutomo, SKK Migas, Dirjen Migas Edy Hermantoro, dan dari BP (British Petroleum) selaku operator gas Tangguh. Orang-orang inilah yang bolak-balik dari Indonesia ke Tiongkok dan akhirnya minggu lalu amandemen kontrak siap dan pada 20 Juni 2014 ditandatangi perubahan harga gas Tangguh ke Fujian," kata Jero.

Dengan berhasilnya merenegosiasi kontrak tersebut negara mendapatkan pendapatan sebesar Rp 251 triliun.

"Sebelumnya jika menggunakan harga yang lama Indonesia hanya mendapatkan pendapatan US$ 5,2 miliar total sampai 2034, dengan harga baru Indonesia berpotensi mendapatkan pendapatan US$ 20,9 miliar atau setara dengan Rp 251 triliun," katanya.

"Terima kasih saya ucapkan kepada Tim negosiator atas keberhasilan ini, saya tadi pagi membaca koran dan online berita-beritanya mengapresiasi keberhasilan ini, kita mesti bersyukur," tutupnya.

http://finance.detik.com/read/2014/0...ngguh?f9911013

Ini Tim Renegosiasi yang Berhasil Luluhkan Tiongkok Naikkan Harga Gas Tangguh
0
1.7K
22
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan