- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Said Aqil: Hatta Rajasa Bukan Muhammadiyah


TS
WAMIN
Said Aqil: Hatta Rajasa Bukan Muhammadiyah
CIREBON, KOMPAS.com - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj meyakini, pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa akan berpihak penuh kepada NU jika terpilih pada Pemilu Presiden 2014. Dia mengatakan, Prabowo merupakan sosok yang sangat dekat dengan NU. Secara pribadi, Aqil mengaku telah menganggap Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu sebagai warga NU.
Sementara Hatta, yang selama ini dikenal sebagai warga Muhammadiyah, menurut dia adalah anggapan yang salah. Aqil juga menyebut Ketua Umum Partai Amanat Nasional itu sebagai warga NU.
"Ada kampanye hitam, Pak Prabowo, karena wakilnya Pak Hatta, katanya tidak akan berpihak ke NU. Karena katanya Hatta dari Muhammadiyah. Anti-tahlil, anti-Maulid Nabi, anti-haul. Saya bantah, Pak Hatta Rajasa bukan orang Muhammadiyah," kata Aqil, saat menyambut kedatangan Prabowo di Pondok Pesantren Kempek, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Jumat (27/6/2014).
Hadir dalam kesempatan itu puluhan kiai se-Jawa Barat. Turut hadir pula ratusan santri pondok pesantren pimpinan Aqil.
"Saya tegaskan di sini, Pak Hatta Rajasa bukan Muhammadiyah. Saya bertanggung jawab ini," tambahnya.
Dia meyakini, ketika pasangan nomor urut 1 ini terpilih, semua ajaran NU akan diterapkan tanpa ragu.
"Maulid Nabi, Haul, Rojabiah, Nuzul Quran, Halal Bihalal, Isra Miraj semakin lancar semakin syiar. Itu saya jamin," ujarnya.
Aqil bahkan berani berani bertanggung jawab jika Prabowo-Hatta nantinya tidak membawa NU menjadi lebih besar.
"Para ulama, para kiai yang kumpul, setelah pulang jangan ragu, jangan khawatir. Sebagai saya pribadi dan kebetulan Ketua Umum PBNU, tetapi bukan atas nama NU, atas nama pribadi, saya tanggung jawab kalau nanti Prabowo dan pasangannya Hatta Rajasa tidak memimpin NU. Akan semakin jaya, semakin kuat NU di Indonesia ini," ujarnya. http://indonesiasatu.kompas.com/read...campaign=Kknwp
kacau lah kok kampaye hitam
lah terus ketua umum PAN selama ini bukan dari muhammadiyah?

gw pengen tau komen amien rais
Sementara Hatta, yang selama ini dikenal sebagai warga Muhammadiyah, menurut dia adalah anggapan yang salah. Aqil juga menyebut Ketua Umum Partai Amanat Nasional itu sebagai warga NU.
"Ada kampanye hitam, Pak Prabowo, karena wakilnya Pak Hatta, katanya tidak akan berpihak ke NU. Karena katanya Hatta dari Muhammadiyah. Anti-tahlil, anti-Maulid Nabi, anti-haul. Saya bantah, Pak Hatta Rajasa bukan orang Muhammadiyah," kata Aqil, saat menyambut kedatangan Prabowo di Pondok Pesantren Kempek, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Jumat (27/6/2014).
Hadir dalam kesempatan itu puluhan kiai se-Jawa Barat. Turut hadir pula ratusan santri pondok pesantren pimpinan Aqil.
"Saya tegaskan di sini, Pak Hatta Rajasa bukan Muhammadiyah. Saya bertanggung jawab ini," tambahnya.
Dia meyakini, ketika pasangan nomor urut 1 ini terpilih, semua ajaran NU akan diterapkan tanpa ragu.
"Maulid Nabi, Haul, Rojabiah, Nuzul Quran, Halal Bihalal, Isra Miraj semakin lancar semakin syiar. Itu saya jamin," ujarnya.
Aqil bahkan berani berani bertanggung jawab jika Prabowo-Hatta nantinya tidak membawa NU menjadi lebih besar.
"Para ulama, para kiai yang kumpul, setelah pulang jangan ragu, jangan khawatir. Sebagai saya pribadi dan kebetulan Ketua Umum PBNU, tetapi bukan atas nama NU, atas nama pribadi, saya tanggung jawab kalau nanti Prabowo dan pasangannya Hatta Rajasa tidak memimpin NU. Akan semakin jaya, semakin kuat NU di Indonesia ini," ujarnya. http://indonesiasatu.kompas.com/read...campaign=Kknwp

lah terus ketua umum PAN selama ini bukan dari muhammadiyah?


gw pengen tau komen amien rais

Diubah oleh WAMIN 28-06-2014 03:26
0
7K
93


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan