Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lavanda11Avatar border
TS
lavanda11
#BLAGU | RADIOHEAD – CREEP SOUNDTRACK BUAT ORANG MINDER DEKETIN GEBETAN
Agan sejagat raya…. dimanapun tempat kita berpijak di belahan bumi, rasanya tak mungkin ada orang yang belum pernah mendengar lagu Radiohead – Creep . Lagu yang terdapat dalam album “Pablo Honey” (1992 ) ini merupakan debut sukses bagi Radiohead ketika pertama kali terjun di industri musik. Meskipun lagu ini meraih sukses komersial setahun kemudian.

Pekikan vokal Thom Yorke terasa sangat menyayat disertai musik yang mengalun lembut namun pedih menyayat. Mendengar lagunya kita akan terpana merasakan emosi yang kuat, apalagi meresapi liriknya diungkapkan dengan nada rendah diri yang brutal. Hmmmm….. rasanya menyedihkan bila kita ada dalam posisi seperti itu. Seorang Creep ( orang aneh / tidak disukai ) tiba – tiba jatuh cinta dengan orang yang sempurna, cantik / tampan rupawan, kaya raya, baik hati , mempunyai teman orang populer,pintar dll. namun kata Johnny Greenwood ( gitaris Radiohead ) lagu ini adalah lagu kebahagiaan karena menyadari siapa diri kita sebenarnya.

Lagu ini dirasa pas buat orang – orang yang minder duluan mau deketin gebetan, seperti ungkapan paling hits akhir – akhir ini ” Da aku mah apa atuh….. ” . Semua manusia sebenarnya diciptakan Tuhan sama tidak ada tinggi atau rendah. Kita diciptakan untuk saling melengkapi dengan kekurangan dan kelebihan masing – masing ( cieeeee…). Pada faktanya memang terkadang status ekonomi, sosial dll yang berebeda – beda itu membuat kita merasa rendah diri. Tapi jangan gitu agan…

Faktanya lagu ini berdasarkan pengalaman nyata sang vokalis Thom Yorke ketika sedang di bangku kuliah, dia ketika itu masih belum jadi seorang rockstar seperti sekarang merasa minder mendekati seorang wanita . Dia hanya puas menjadi seorang stalker membuntutinya tanpa ada keberanian mendekati. Namun hebatnya setelah Radiohead terkenal dan sering manggung dimana – mana tanpa disangka wanita yang menjadi inspirasi nya menciptakan lagu Creep ini rajin datang ke konser nya dan menjadi fans Radiohead. Naah… agan makanya jangan minder dan rendah diri, dunia berputar kok !

Nih simak liriknya….!

When you were here before
Saat kau di sini
Couldn’t look you in the eye
(Aku) tak bisa menatap matamu
You’re just like an angel
Kau seperti bidadari
Your skin makes me cry
Kulitmu buatku menangis


You float like a feather
Kau melayang seperti bulu
In a beautiful world
Di dunia yang indah
And I wish I was special
Dan harapanku aku orang istimewa
You’re so fuckin’ special
Karena kau sungguh sangat istimewa


CHORUS
But I’m a creep, I’m a weirdo
Namun aku hanya orang yang dibenci , aku orang aneh
What the hell am I doing here?
Apa yang kulakukan di sini?
I don’t belong here
Tempatku bukan di sini

I don’t care if its hurts
Aku tak peduli apakah ini menyakitkan
I want to have control
Kuingin pegang kendali
I want a perfect body
Kuinginkan orang yang sempurna
I want a perfect soul
Kuinginkan jiwa yang sempurna


I want you to notice
Kuingin kau memperhatikanku
When I’m not around
Saat aku tak ada
You’re so fucking special
Kau sungguh sangat istimewa
I wish I was special
Harapanku aku juga istimewa


CHORUS

She’s running out again
Dia pergi lagi
She’s running out
Dia pergi
She’s run run run
Dia tlah pergi


Whatever makes you happy
Apapun yang buatmu bahagia
Whatever you want
Apapun yang kau inginkan
You’re so fucking special
Kau sungguh sangat istimewa
I wish I was special
Harapanku aku juga istimewa

Lagu Radiohead – Creep versi akustik , feel nya lebih dapet ! Awas yaa galau nya jangan brutal ….

Sumber:
http://bit.ly/1mCTaLM
0
4.8K
20
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan