- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ketika Sekolah Tidak Lagi Mencerdaskan (Miris)
TS
celebgetaway
Ketika Sekolah Tidak Lagi Mencerdaskan (Miris)
Gan, permisi ya sebelumnya.
Ane mau share aja pengalaman yang menurut Ane inspirasional. Trit ini bakal ngomongin kisah nyata sahabat Ane yang bener-bener menguji, mendobrak, dan mempertanyakan kedudukan sekolah sebagai lembaga pendidikan yang sudah sejak lama kita andalkan untuk mendapat ilmu.
Singkat cerita, Ane sedih ngeliat keadaan sekolah belakangan ini. Di tingkat TK, ada kasus sodomi terhadap murid. Di tingkat SD, kakak kelas menghilangkan nyawa adik kelas. Di tingkat SMP, tawuran antarpelajar terus terjadi. Di tingkat SMA, ada guru melecehkan murid perempuan. Di tingkat akademi/kuliah, senioritas berujung pada penghilangan nyawa anak baru.
Sampai kapan lingkaran setan ini akan berakhir? Jujur, Ane pesimis dan sedih banget ngeliat sekolah yang seharusnya mencerdaskan justru jadi tempat paling berbahaya.
Trit ini Ane tulis untuk ngingetin Agan-Agan sekalian supaya jangan nutup mata sama kenyataan yang terjadi. Mungkin anak atau adik Agan masih ada yang duduk di bangku sekolah. Ane mau share aja nih soal sobat Ane, namanya William (biasa dipanggil Bang Will), yang dari zaman SMA dulu udah nyadarin hal beginian dan dia berani speak out melawan siapapun yang bermaksud menerapkan kekerasan dan ketidakadilan di sekolah.
Di zaman SMA dulu (kebetulan Ane gak satu SMA sama dia), dia menemukan kalo di sekolahnya ada lingkaran pembodohan dan senioritas yang sangat menyesatkan. Sebagai anak yang nyadar the power of putih abu-abu, dia jadi single fighter dan melawan kepala sekolah, guru, dan senior yang dirasa menyesatkan. Ane seneng liat gayanya, karena dia ga main tangan. Dia nulis buku Gan!
Judulnya Pesan dari Murid untuk Guru: Siapapun Bisa Melakukan Kesalahan (setau Ane sekarang bukunya udah gak ada di Gramedia). Well, singkat kata, dia menuliskan semua kebobrokan yang ada di lingkungan sekolah dan sistem pendidikan. Tanpa pandang bulu, kepala sekolah, guru-guru senior, dan sosok senior yang sok senior dia hajar habis sampai rata.
Akibat dari buku ini, dia diteror orang-orang dari seantero Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Singapura, Jerman, sampai Kanada. Mungkin alumni-alumni SMAnya yang menentang langkah dia nulis buku. Sekitar 2.000 email hujatan masuk ke inbox-nya. Ane pernah dikasih liat.
Terhitung dari dia nulis buku, sekitar 6 taon dia keliling Indonesia dan melawan atas nama "sekolah yang mencerdaskan" dan menempatkan diri sebagai musuh dari kekerasan dan ketidakadilan di lingkungan sekolah.
Buku dia sempat jadi best seller juga.
6 taon berlalu, dia come-back dengan pandangan baru dan buku barunya Gan. Ane jadi pembeli pertamanya. Judul bukunya TIGA TAHUN DARI SEKARANG (masih ada di Gramedia).
Yang Ane seneng dari sobat Ane adalah dia selalu bicara dengan bukti, dengan fakta dan data. Dia gak pernah asal nuduh, dan selalu memberi solusi. Di bukunya kali ini, dia membuka semua teror dan kegelisahan yang dia alamin terhitung dari buku pertamanya menuai kontroversi. Di buku ini, dia menyerukan kalau pendidikan yang mengajarkan semangat antikekerasan dan menjunjung penghormatan terhadap martabat manusia adalah sistem pendidikan yang terbaik di dunia.
Dia ceritain semua kebobrokan pendidikan, khususnya di tingkat sekolah menengah, dan memberi solusi. Dia ngajak Ane dan pembaca buat membuka mata kalau generasi muda Indonesia harus siap siaga mencegah bahaya dan melawan itu semua demi masa depan cemerlang untuk anak-anak Indonesia tanpa kecuali. Pas Ane ngobrol sama dia, dia cuma ngomong satu hal, "Bro, gw mau buku ini jadi buku wajib semua anak SMP dan SMA di Indonesia supaya mereka nyadar waktu tiga tahun di sekolah adalah masa terpenting untuk belajar tentang kehidupan dan bertindak benar."
Salut Gan! Ane mau bantu dia nyebarin visi mulia dia. Ane setuju banget sama dia kalau kita gak bisa hargain martabat manusia, kita gak akan bisa mewujudkan orang yang cerdas.
Agan kalo mau support boleh diskusi dan kasih input ke temen Ane lewat FB Page dia.. www.facebook.com/TigaTahunDariSekarang
Andrea Hirata si manusia Laskar Pelangi aja sampai rela ngasih pujian buat dia.
Nih penampakan Ane sama dia.
Sampai hari ini, grup band CJR udah confirm sebagai duta kampanye buat Bang Will dalam menyebarkan pesan dalam TIGA TAHUN DARI SEKARANG dan menjadikan murid-murid Indonesia cerdas, berani berkata dan bertindak benar serta selalu yakin untuk menentukan masa depan mereka sendiri.
Sekedar share Gan! Semoga menginspirasi dan bisa jadiin pendidikan Indonesia lebih baik.
Ada update dikitt nih biar agan ada bayangan gmn temen ane. he's my hero!
Ada update:
Itu bareng Antarina Amir, cucunya Ki Hajar Dewantara
Ini bareng Ilham Habibie, anaknya BJ Habibie
Ini bareng Anies Baswedan, Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Indonesia, Kabinet Jokowi-JK
Ini bareng Bang Foke, Dubes Indonesia untuk Jerman
Makin keren aja doi.
Ane mau share aja pengalaman yang menurut Ane inspirasional. Trit ini bakal ngomongin kisah nyata sahabat Ane yang bener-bener menguji, mendobrak, dan mempertanyakan kedudukan sekolah sebagai lembaga pendidikan yang sudah sejak lama kita andalkan untuk mendapat ilmu.
Singkat cerita, Ane sedih ngeliat keadaan sekolah belakangan ini. Di tingkat TK, ada kasus sodomi terhadap murid. Di tingkat SD, kakak kelas menghilangkan nyawa adik kelas. Di tingkat SMP, tawuran antarpelajar terus terjadi. Di tingkat SMA, ada guru melecehkan murid perempuan. Di tingkat akademi/kuliah, senioritas berujung pada penghilangan nyawa anak baru.
Sampai kapan lingkaran setan ini akan berakhir? Jujur, Ane pesimis dan sedih banget ngeliat sekolah yang seharusnya mencerdaskan justru jadi tempat paling berbahaya.
Trit ini Ane tulis untuk ngingetin Agan-Agan sekalian supaya jangan nutup mata sama kenyataan yang terjadi. Mungkin anak atau adik Agan masih ada yang duduk di bangku sekolah. Ane mau share aja nih soal sobat Ane, namanya William (biasa dipanggil Bang Will), yang dari zaman SMA dulu udah nyadarin hal beginian dan dia berani speak out melawan siapapun yang bermaksud menerapkan kekerasan dan ketidakadilan di sekolah.
Di zaman SMA dulu (kebetulan Ane gak satu SMA sama dia), dia menemukan kalo di sekolahnya ada lingkaran pembodohan dan senioritas yang sangat menyesatkan. Sebagai anak yang nyadar the power of putih abu-abu, dia jadi single fighter dan melawan kepala sekolah, guru, dan senior yang dirasa menyesatkan. Ane seneng liat gayanya, karena dia ga main tangan. Dia nulis buku Gan!
Judulnya Pesan dari Murid untuk Guru: Siapapun Bisa Melakukan Kesalahan (setau Ane sekarang bukunya udah gak ada di Gramedia). Well, singkat kata, dia menuliskan semua kebobrokan yang ada di lingkungan sekolah dan sistem pendidikan. Tanpa pandang bulu, kepala sekolah, guru-guru senior, dan sosok senior yang sok senior dia hajar habis sampai rata.
Akibat dari buku ini, dia diteror orang-orang dari seantero Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Singapura, Jerman, sampai Kanada. Mungkin alumni-alumni SMAnya yang menentang langkah dia nulis buku. Sekitar 2.000 email hujatan masuk ke inbox-nya. Ane pernah dikasih liat.
Terhitung dari dia nulis buku, sekitar 6 taon dia keliling Indonesia dan melawan atas nama "sekolah yang mencerdaskan" dan menempatkan diri sebagai musuh dari kekerasan dan ketidakadilan di lingkungan sekolah.
Buku dia sempat jadi best seller juga.
6 taon berlalu, dia come-back dengan pandangan baru dan buku barunya Gan. Ane jadi pembeli pertamanya. Judul bukunya TIGA TAHUN DARI SEKARANG (masih ada di Gramedia).
Yang Ane seneng dari sobat Ane adalah dia selalu bicara dengan bukti, dengan fakta dan data. Dia gak pernah asal nuduh, dan selalu memberi solusi. Di bukunya kali ini, dia membuka semua teror dan kegelisahan yang dia alamin terhitung dari buku pertamanya menuai kontroversi. Di buku ini, dia menyerukan kalau pendidikan yang mengajarkan semangat antikekerasan dan menjunjung penghormatan terhadap martabat manusia adalah sistem pendidikan yang terbaik di dunia.
Dia ceritain semua kebobrokan pendidikan, khususnya di tingkat sekolah menengah, dan memberi solusi. Dia ngajak Ane dan pembaca buat membuka mata kalau generasi muda Indonesia harus siap siaga mencegah bahaya dan melawan itu semua demi masa depan cemerlang untuk anak-anak Indonesia tanpa kecuali. Pas Ane ngobrol sama dia, dia cuma ngomong satu hal, "Bro, gw mau buku ini jadi buku wajib semua anak SMP dan SMA di Indonesia supaya mereka nyadar waktu tiga tahun di sekolah adalah masa terpenting untuk belajar tentang kehidupan dan bertindak benar."
Salut Gan! Ane mau bantu dia nyebarin visi mulia dia. Ane setuju banget sama dia kalau kita gak bisa hargain martabat manusia, kita gak akan bisa mewujudkan orang yang cerdas.
Agan kalo mau support boleh diskusi dan kasih input ke temen Ane lewat FB Page dia.. www.facebook.com/TigaTahunDariSekarang
Andrea Hirata si manusia Laskar Pelangi aja sampai rela ngasih pujian buat dia.
Nih penampakan Ane sama dia.
Sampai hari ini, grup band CJR udah confirm sebagai duta kampanye buat Bang Will dalam menyebarkan pesan dalam TIGA TAHUN DARI SEKARANG dan menjadikan murid-murid Indonesia cerdas, berani berkata dan bertindak benar serta selalu yakin untuk menentukan masa depan mereka sendiri.
Sekedar share Gan! Semoga menginspirasi dan bisa jadiin pendidikan Indonesia lebih baik.
Ada update dikitt nih biar agan ada bayangan gmn temen ane. he's my hero!
Ada update:
Itu bareng Antarina Amir, cucunya Ki Hajar Dewantara
Ini bareng Ilham Habibie, anaknya BJ Habibie
Ini bareng Anies Baswedan, Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Indonesia, Kabinet Jokowi-JK
Ini bareng Bang Foke, Dubes Indonesia untuk Jerman
Makin keren aja doi.
Diubah oleh celebgetaway 09-11-2015 04:40
0
63.1K
948
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan