Quote:
Pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa menjadikan Rumah Polonia sebagai base camp tim pemenangan. Hari ini, rumah berlantai dua itu sudah ramai oleh para SPG, dan akan ditambah oleh kehadiran artis.
Sejak memasuki pintu gerbang, para tamu sudah disambut senyum cantik para SPG yang mengenakan baju putih. Mereka mengarahkan tempat duduk hingga agenda acara.
Di samping rumah, telah berdiri sebuah stage dengan alat band yang lengkap. Berdasarkan informasi yang diterima, rumah Polonia akan dikunjungi oleh artis-artis papan atas untuk mendeklarasikan dukungan bagi Prabowo-Hatta.
"Formatnya akan bersama-sama dengan publik figur yang menyatakan bergabung deklarasi Gema Indonesia ada Anang, Rachel Maryam, Ahmad Dhani, ada juga Raffi Ahmad dan Luna Maya," ujar Sekjen Gema Arif Rahman di Rumah Polonia, Jl Cipinang Cimpedak, Jaktim, Rabu (21/5/2014).
Arif mengklaim para artis tersebut akan dijadikan jurkamnas dan bagian dari tim sukses pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa. Nama nama mereka akan didaftarkan ke KPU.
"Kalau bicara temen teman artis, saya yakin karena bisa dilihat kalau konser banyak yang hadir," ucapnya.
SUMBER
Prahara Bertabur Wanita Cantik

