- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
BEBERAPA ORGANISASI DUNIA PENYELAMAT BUMI & LINGKUNGAN


TS
alvista43
BEBERAPA ORGANISASI DUNIA PENYELAMAT BUMI & LINGKUNGAN


Spoiler for RATE:
jangan lempar ...
Spoiler for BATA:
Mendingan ente lempar ...

Ijin share gan,...



BEBERAPA ORGANISASI DUNIA PENYELAMAT BUMI & LINGKUNGAN
1. WWF (World Wildlife Fund)
Spoiler for WWF:
Tahun 2012 menandai peringatan 50 tahun kegiatan konservasi WWF di Indonesia.Sukses yang dicapai selama lima dekade adalah buah dari sinergi dan dukungan banyak pihak. Kami akan terus bekerja untuk bumi yang lebih baik.
WWF mulai berkiprah di Indonesia pada1962 sebagai bagian dari WWF Internasional, melakukan penelitian di Ujung Kulon untuk menyelamatkan populasi badak jawa yang nyaris punah. Saat itu hanya tersisa sekitar 20 individu saja. Bekerjasama dengan Kementrian Kehutanan, lambat laun jumlah populasi satwa bercula satu itu meningkat hingga stabil sekitar 40-50 individu pada survey tahun 1980an
Pada tahun 1996, WWF resmi berstatus yayasan, menjadi sebuah entitas legal, yang berbadan hukum sesuai ketentuan di Indonesia.Adalah Prof. Emil Salim, Pia Alisjahbana dan Harun Al Rasjid (alm) yang menjadi pendorong berdirinya Yayasan WWF Indonesia, menempatkannya sebagai organisasi nasional dalam Jaringan Global WWF, yang memiliki Dewan Penyantun sendiri, independen dan fleksibel dalam penggalangan dana dan pengembangan program.
Cerita Dibalik Logo Panda
Kami menginginkan satwa yang karismatik, terancam punah, dan dicintai oleh banyak orang di dunia.Dengan menggunakan panda sebagai logo, kami juga dapat menghemat biaya percetakan karena logo ini hanya memerlukan tinta hitam.”
Begitu kata Sir Peter Scott, seorang ahli ilmu burung (ornithologist) berkebangsaan Inggris dan salah satu pendiri WWF Internasional, tentang penggunaan panda sebagai logo WWF.
Inspirasi awal untuk menjadikan panda sebagai logo WWF datang dari lahirnya seekor panda bernama Chi-Chi ke Kebun Binatang London tidak lama sebelum WWF didirikan. Logo WWF pertama kali dirancang oleh ahli lingkungan dan seniman, Gerald Watterson, sedangkan finalisasi logo dilakukan oleh Sir Peter Scott yang juga adalah pelukis.
Panda raksasa (giant panda) dimaksudkan sebagai simbol dari semua spesies terancam punah dan mewakilkan komitmen WWF untuk melindungi kehidupan alam liar, termasuk satwa liar dan habitatnya serta seluruh ekosistem penting di planet Bumi. Logo ini digunakan oleh WWF di seluruh dunia.
2. Greenpeace
Spoiler for Greenpeace:
Di tahun 1971, Suatu motivasi dan visi untuk menjadikan dunia menjadi hijau dan damai, berawal dari sekelompok aktivis yang berlayar dari Vancouver, Cananda dengan kapal nelayan tua. Mereka adalah aktivis, Pendiri dari Greenpeace, Mereka percaya bahwa setiap orang dapat melakukan perubahaan.
Misi mereka untuk "menjadi saksi kerusakan" karena percobaan nuklir yang di lakukan AS di Amchitka, Sebuah pulau kecil di lepas pantai Alaska.
Amchitka adalah tempat perlindungan terakhir 3000 berang-berang dan rumah untuk elang kepala botak dan hewan liar lainnya.
Walaupun mereka menggunakan kapal tua bernama Phyllis Cormack , yang mengalami berbagai halangan sebelum sampai di Alaska, dalam perjalanan mereka menimbulkan banyak perhatian publik.
AS masih terus mendonasikan untuk bom itu, tapi suara dari suatu masalah harus di dengar. Uji coba Nuklir berakhir pada tahun yang sama dan pulau tersebut di deklarasikan menjadi suaka untuk burung.
Hari ini , Greenpeace adalah suatu organisasi internasional yang berkampanye untuk kampaye lingkungan secara global.
Amsterdam, Belanda adalah kantor pusat dari Greenpeace, telah mempunyai 2,8 Juta pendukung di seluruh dunia, Nasional dan kantor regional di 41 negara.
3. BirdLife International
Spoiler for BirdLife International:
BirdLife International (dulu bernama International Council for Bird Preservation) adalah organisasi konservasi international yang bergiat dengan keterlibatan masyarakat untuk melindungi semua jenis burung di dunia dan habitatnya. Organisasi ini adalah federasi konservasi global dengan jaringan internasional lebih dari 100 rekan organisasi, termasuk Burung Indonesia, RSPB, Gibraltar Ornithological & Natural History Society (GONHS), National Audubon Society, Bombay Natural History Society, Birds Australia, Royal Forest and Bird Protection Society of New Zealand, Nature Seychelles, Malaysian Nature Society, dan BirdWatch Ireland.BirdLife International didirikan pada tahun 1922 oleh ahli ornithologi Amerika, T. Gilbert Pearson dan Jean Theodore Delacoure dengan nama International Council for Bird preservation.
4. Organisasi Meteorologi Dunia (WMO)
Spoiler for WMO:
Organisasi Meteorologi Dunia (WMO) adalah sebuah organisasi antarpemerintah dengan keanggotaan 188 Negara dan Teritori Anggota. Berasal dari International Meteorological Organization (IMO), yang didirikan tahun 1873. Dibentuk tahun 1950, WMO menjadi badan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk meteorologi (cuaca dan iklim), hidrologi dan geofisika. Memiliki kantor pusat di Jenewa, Swiss. Presidennya Alexander Bedritsky dan Sekretaris Jenderalnya Michel Jarraud. Bulan Juni 1976, dalam tanggapan terhadap laporan pers yang memprediksikan peristiwa seperti Zaman Es Kecil, Organisasi Meteorologi mengeluarkan peringatan bahwa pemanasan iklim global yang signifikan dapat menyebabkan zaman es.
5. World Conservation Monitoring Centre (WCMC)
Spoiler for WCMC:
World Conservation Monitoring Centre (WCMC) adalah badan eksekutif dari United Nations Environment Programme (UNEP), bermarkas di Cambridge, Inggris. WCMC telah menjadi bagian dari UNEP sejak tahun 2000, dan berwenang kepada penanganan dan dukungan biodiversitas untuk pembangunan kebijakan dan implementasinya. World Conservation Monitoring Centre sebelumnya adalah organisasi independen yang secara gabungan diatur oleh IUCN, UNEP, dan WWF, didirikan pada tahun 1988. Aktivitas WCMC termasuk penanganan biodiversitas, dukungan kepada konvensi internasional seperti Convention of Biological Diversity (CBD) dan Convention of International Trade in Endangered Species of Wild Fauna and Flora (CITES).
sumber
sumber
sumber
Kepedulian kita menentukan nasib anak cucu kita di masa mendatang. Gak perlu jadi member organisasi di atas gan. Cukup mulai dari hal yang kecil. Buang sampah pada tempatnya.



Mampir gan ...
9 PERBUATAN TIDAK TERPUJI YANG MERUGIKAN KEPENTINGAN UMUM
SEMAR, TOKOH WAYANG YANG TIDAK ADA DALAM CERITA RAMAYANA & MAHABARATA
KALENDER MEI 2014 YANG BIKIN NGAKAK
BEBERAPA HAL BODOH YANG MASIH SERING ORANG LAKUKAN
ADA WANITA HEBAT DIBELAKANG PRIA HEBAT
BEDA GAYA BERMOTOR COWOK DAN CEWEK
BAND-BAND LEGEND INDONESIA YANG BERINISIAL K
KEKAYAAN BAHASA JAWA YANG TIDAK BISA DITANDINGI BAHASA INGGRIS
ASAL MULA KATA HOAX
FENOMENA MASHA & THE BEAR
SIAPAKAH PEMAIN SEPAKBOLA TERBAIK SEPANJANG MASA
Diubah oleh alvista43 09-05-2014 09:14
0
9.1K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan