Dalam bisnis, baik skala besar dan kecil sudah pasti memerlukan ide untuk dapat bertahan di tengah persaingan antara sesama pelaku usaha. Pertanyaannya sekarang, apakah Anda sudah bisa menghasilkan sebuah ide yang dapat bertranformasi menjadi the next big thing pada bisnis tersebut. Pada realitanya sendiri, banyak diantara Anda yang masih ragu-ragu bahkan tak berani merealisasikan ide-ide yang muncul. Sampai akhirnya, ide tersebut mengendap dan orang lain lebih dulu mengeksekusinya. Barulah saat itu Anda menyesal karena tak bergerak cepat.
Spoiler for mimpi?:
Quote:
Jadi, sebelum hal tersebut terjadi pada Anda, lakukanlah 10 hal berikut ini guna mewujudkan sebuah ide menjadi kenyataan. Mari simak ulasannya
1.Optimis dan konsisten
Optimisme adalah keyakinan bahwa hampir semua masalah dapat diselesaikan dengan kerja keras dan mindset yang tepat. Sikap ini tentu penting sekali saat Anda tengah berusaha mewujudkan sebuah ide menjadi kenyataan. Karena dalam perjalanannya, hal-hal situsional seperti rasa ketidaksanggupan mengahadapi tantangan yang ada dapat seketika menurunkan kepercayaan diri Anda. Hingga, eksekusi ide pun mati di tempat. Sikap optimisme ini juga harus dibarengi dengan konsistensi yang tinggi.
Spoiler for 2. berpikir maksimal:
2.Berpikir maksimal
Pemikiran setiap manusia berbeda-beda. Sebagian menganggap dirinya paling benar sementara sebagian lainnya tak percaya diri sehingga lebih percaya dengan pemikiran orang lain. Padahal, orang yang sukses tak harus mereka yang memiliki banyak pengikut atau mengikuti orang tertentu, tetapi juga berasal dari orang-orang yang senantiasa melakukan instropeksi terhadap kesalahan yang telah dilakukannya lalu segera memperbaikinya.
Spoiler for 3. take a risk:
3.Berteman dengan resiko
Resiko pasti ada dalam setiap ide yang Anda jalankan. Ya, sebesar apapun resiko itu Anda harus tetap fokus pada misinya dan jangan mudah menyerah pada keadaan.
Spoiler for 4. connect it!:
4.Hubungkan dengan ide-ide besar lainnya
Sebuah ide dapat berkembang jika Anda menghubungkan satu sama lainnya. Dalam bisnis sendiri, pengembangan ide harus disertai penilaian menyeluruh dan riset pasar. Hal ini akan membantu Anda menilai apakah ide tersebut dapat membentuk dasar untuk bisnis yang sukses dan menempatkan proses di tempat untuk memantau dan mengukur kemajuannya.
Spoiler for 5. use ur brain!:
5.Melangkah dengan cerdas
Banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mewujudkan sebuah ide menjadi sesuatu yang luar biasa. Jadi, pilih metode eksekusi yang meringankan jalan Anda ke depan. Sehingga saat melaksanakannya Anda tetap bisa merasa enjoy sehingga pekerjaan pun cepat terselesaikan.