Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ryanlkherAvatar border
TS
ryanlkher
Moge Retro terbaru : Kawasaki W800
Satu lagi varian moge terbaru yang akan segera diluncurkan oleh Kawasaki di tahun 2014 ini, yaitu the all new Kawasaki W800, motor ini beraliran moge retro - modern. seperti yang kita tahu slama ini kawasaki adalah salah satu pabrikan roda dua asal jepang yang memproduksi moge seperti kawasaki ninja zx10R, Z1000 dan lain-lain.

Moge Retro terbaru : Kawasaki W800


Hal ini dapat dilihat dari motor yang dibekali dengan mesin ber-cc lumayan besar dengan kapasitas 733cc, mesin twin sejajar berpendingin udara SOHC, 8 Klep, 5 kecepatan dibuat sedemikian rupa sehingga penampilannya sama seperti motor-motor tempo dulu. desain knalpot twinnya semakin menambah kesan retro classic pada motor ini semakin kental.mesin motor ini dapat menghasilkan tenaga dan torsi sebesar 48hp pada 6500 rpm dan 60 nm pada 2600rpm.

Pada bagian sasisnya motor ini dibekali dengan sasis berdesain double cradle yang memancarkan aura classic, pada bagian tangki bbmnya kawasaki w800 mengambil aliran teardrop,jok tunggal bergaya cafe racer,pipa knalpot lancip, dan fairing plus winshield, bagian belakang (fender) bernuansa stainless steel.
di bagian lampu kawasaki w800 menggunakan lampu sen dan headlamp berbentuk bulat sehngga menguatkan kesan motor klasik.

Akan tetapi meskipun motor ini beraliran classic namun mesin yang digunakan sudah dibekali dengan sistem injeksi dengan kompresi yang cukup rendah yaitu 8,4:1. pada bagian speedometer, motor ini menggunakan speedometer berdesain retro dengan dua buah buleton bernuansa klasik perpaduan antara konsep Digital-analog dengan porsi analog yang lebih besar. indikator digital digunakan pada bagian trip meter, odometer, dan jam.

Pada bagian ban depan masih mengaplikasikan tipe spoke (jari-jari)menggunakan ban dengan ukuran 100/90-19M/C 57H, sedangkan bagian belakang masih menggunakan rem tromol dan ban dengan ukuran 100/80-18M/C 66H, sistem pengereman pada motor ini dibekali dengan rem cakram single berukuran 300mm dengan piston twin kaliper.

Untuk masalah harga pihak kawasaki menjelaskan bahwa pasaran kawasaki w800 di tanah air berada di kisaran Rp 245 juta..so untuk pecinta motor retro di tanah air,siap-siap menunggu peluncuran motor ini.

Sumber
0
12.8K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan