Quote:

Liputan6.com, Jakarta - Ini kisah sebelum Jokowi yang masih berstatus Gubernur DKI Jakarta mendeklarasikan niatnya untuk maju sebagai calon presiden dari PDIP. Tiba-tiba saja air mata mengalir membasahi pipinya saat bertemu seorang wanita.
Padahal pria bernama lengkap Joko Widodo itu tak pernah sekali pun menangis di hadapan khalayak ramai. Ini pertama kalinya, khususnya sebelum dia dengan lantang mendeklarasikan diri sebagai capres jelang tahun keduanya menjadi gubernur.
Adalah Sutarti, mantan tetangga Jokowi saat tinggal di bantaran Sungai Kalianyar, Cinderejo Lor, Gilingan, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah yang membuatnya menangis. Puluhan tahun silam, Jokowi dan Sutarti tinggal bertetangga sebelum akhirnya dipisahkan oleh penggusuran pada 1971.
Melihat Sutarti mampu mengingatkan kembali kenangan masa kecil Jokowi. Saat itu hidupnya serba sederhana, tak seperti sekarang.
"Dalam kehidupan yang sulit dan tergusur, sangat bersyukur sekali Tuhan memberikan jabatan..." ucap Jokowi sambil terisak.
Sementara Sutarti mengaku bangga melihat sosok Jokowi yang kini duduk sebagai Gubernur DKI Jakarta. "Bangga. Nggak nyangka kalau mau jadi gubernur."
Ingin melihat tangis haru Jokowi? Nantikan dalam tayangan 'Indonesia Baru' yang ditayangkan SCTV pada Rabu malam nanti pukul 22.30 WIB. (Shinta Sinaga)
sumber
Baru sekali nih, Jokowi menangis.
Suplemen tambahan tentang:
Jokowi & Dendamnya Terhadap Kemiskinan.
Update, pas acaranya:
Nangis, Teringat Saat Di Bantaran Kali