Melihat Lebih Jelas Momen Terakhir Saat MH370 Menghilang
TS
lonsdale12
Melihat Lebih Jelas Momen Terakhir Saat MH370 Menghilang
Quote:
Spoiler for Penampakannya gan:
Jakarta - Otoritas Malaysia sudah memastikan kronologi kejadian hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370. Detik-detik saat pesawat itu mulai menghilang pun diketahui. Bagaimana bila dilihat dalam grafis?
Dikutip dari Reuters, Selasa (18/3/2014), momen hilangnya pesawat dimulai pukul 00.41 waktu Malaysia saat terbang dari Kuala Lumpur. Lalu pukul 01.07, pesawat sempat mengirim transmisi ACARS tentang data mesin ke maskapai. Namun di waktu ini ada yang menonaktifkannya. Di momen ini, rute penerbangan juga diubah.
Pukul 01.19, kopilot Fariq Abdul Hamid mengatakan kalimat terakhir 'All right, good night' kepada pihak Air Traffic Control (ATC). Lalu pukul 01.21, transponder pesawat dimatikan tepat di perbatasan Malaysia dan Vietnam. ATC Vietnam belum sempat menerima sinyal dari pesawat. Ternyata pesawat dibelokkan ke arah barat menuju ke Selat Malaka.
Pukul 02.15, radar militer Malaysia melacak keberadaan pesawat berada di sebelah selatan Pulau Phuket di Selat Malaka. Komunikasi terakhir pesawat terlacak pukul 08.11 di Samudera Hindia, antara dua koridor, yakni utara meliputi Thailand ke Kazakhstan, atau selatan dari Indonesia ke selatan Australia.