Pakasam, Wadi dan Manday Masakan khas banjar paling indonesia
TS
alienwap
Pakasam, Wadi dan Manday Masakan khas banjar paling indonesia
Spoiler for 1. Pakasam:
Siapa yang tidak kenal Pakasam dan Mandai ?, jika dia adalah orang Banjar maka sungguh itu akan sangat keterlaluan. Dan jika anda orang Indonesia, maka sebaiknya lah anda mencoba kuliner ini. Kuliner yang Sangat lezat.
Pakasam berasal desa Mahang di Kecamatan Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah, kabupaten ini lebih dikenal dengan nama ibukotanya yaitu Barabai.
Pakasam merupakan ikan yang telah di Jaruk istilah banjar untuk pengawetan makanan dengan asam atau garam. ikan diasami selama beberapa hari, dengan memakai sedikit cuka dan beri taburan dari nasi dingin yang dikeringkan dan disangrai, lalu kemudian ikut diasamkan dengan ikan tadi. Biasanya yang paling enak adalah dari Ikan sepat (iwak sepat) tapi bisa juga ikan-ikan air tawar lainnya.
Pakasam ini mempunyai bau khas, bau asam yang membusuk dan sangat menggugah selera, semakin buruk pakasam tersebut akan semakin terasa enak. Apalagi dengan pengemasan dengan daun pisang.
Pakasam sendiri ada dua jenis, ada yang asam yang bentuknya basah, dan ada yang biasa yang bentuknya kering, Pakasam akan bertahan lama jika di simpan dalam lemari pendingin
.
Spoiler for 2. Manday:
Mandai tiwadak bagi masyarakat kalimantan selatan dan sekitarnya sudah tidak asing lagi,bahkan sudah menjadi tradisi sebagai makanan khas daerah pada musim musim tertentu (musim buah cempedak khususnya). Makanan ini terbuat dari kulit buah cempedak yang dibuang bagian luarnya kemudian dicuci dan direndam dalam larutan air garam selama beberapa waktu kemudian siap diolah menjadi berbagai olahan masakan, yang paling umum adalah digoreng dan dibuat ditumis alias menjadi sambal goreng.
Bagi masyarakat kalimantan selatan, tiwadak alias cempedak merupakan buah istimewa yang kesemua bagian buahnya dapat diolah menjadi makanan,dari kulit, isi sampai dengan bijinya. Bagi masyarakat pendatang yang belum terbiasa mungkin akan merasa sedikit aneh dan bingung,tapi bagi yang sudah mencicipi pasti akan terbiasa malah ada yang menjadi penggemarnya.
Olahan kulit cempedak oleh masyarakat Kalimantan Selatan biasa dijadikan sebagai lauk dan disantap bersama nasi, bisa digoreng, ataupun dibuat sambal goreng, didadar dengan telur juga enak, digoreng dengan tepung bumbu pun sedap…
Spoiler for 3. wadi:
Wadi yang dikenal sebagai makanan khas Kalimantan adalah makanan
berupa ikan yang di awetkan dengan bumbu tertentu. Pengawetan ini di tujukan agar makanan yang mudah busuk dapat bertahan lama.
ikan (jangan di campur antara ikan yang bersisik dan yang tidak bersisik, untuk ikan yang bersisik lebih enak menggunakan ikan papuyu atau kakapar)
Hanya kalangan tertentu yang menyukai jenis makanan ini karena baunya sangat menyengat.