sudah tidak diragukan lagi keaneka ragaman di Nusantara ini, mulai dari budaya sampai dengan olahan kuliner nya.
salah satu olahan kuliner yang cukup dikenal masyarakat Indonesia adalah Pecel Lele/Pecak Lele. Pecel Lele adalah olahan Lele Goreng yang disajikan dengan sambal terasi, tahu, tempe, nasi uduk/nasi biasa dan yang lagi naik daun sekarang adalah kol goreng.
Pecel lele sangat terkenal dikalangan mahasiswa, hampir semua mahasiswa terutama yang nge-kost pernah merasakan kenikmatan makanan ini, disamping rasa nya yang yahudd, haraganya pun sangat terjangkau, mulai dari Rp.7000 - Rp. 15.000 per porsi tergantung tingkat ketenaran si tukang pecel lele tersebut.
Pecel Lele biasa mangkal di pinggir jalan (PKL) dengan dekorasi seadanya hanya di tutup kain yang bergambarkan menu mereka seperti Pecel lele, ayam goreng, bebek goreng, burung dara goreng dan soto. di dalam nya hanya terdapat kursi plastik kecil yang melingkari gerobak Pecel lele tersebut (mirip bar gitu deh). dan pedagang Pecel lele ini bisa di temui di hampir setiap jalan besar.
Tapi tahu kah para penikmat pecel lele mengenai asal dari olahan pecel lele tersebut??TS pun cukup bingung antara dari Jateng atau Jatim, yang jelas berasal dari tanah Jawa.
cekidod
Spoiler for Pecel Lele:
Spoiler for Asal Mula :
Lele merupakan jenis ikan konsumsi air tawar dengan tubuh memanjang dan kulit licin.Ikan jenis ini sudah dikenal hampir di seluruh belahan Dunia
Di Indonesia ikan lele mempunyai beberapa nama daerah, antara lain: ikan kalang (Padang), ikan maut (Gayo, Aceh), ikan pintet (Kalimantan Selatan),ikan keling (Makasar), ikan cepi (Bugis), ikan lele atau lindi (Jawa Tengah).
Sedang di negara lain dikenal dengan nama mali (Afrika), plamond (Thailand), ikan keli (Malaysia), gura magura (Srilangka), ca tretrang (Jepang). Dalam bahasa Inggris disebut pula catfish,siluroid, mudfish dan walking catfish.
Di Indonesia sendiri Lele masih dianggap sebagai makanan kelas “Pinggiran”Mungkin dikarenakan karena pengolahanya masih secara konvensional, serta pandangan masyarakat mengenai asal usul lele yang diternak secara sembarangan
Masakah pecel lele masakan asli Indonesia berasal dari Jawa Timur tepat pastinya dearah mananya masih dipertanyakan hingga sekarang dan menjadi misteri awalnya masakan pecel lele yang pasti sudah bisa menjadi masakan rakyat yang membumi di bumi pertiwi indonesia. karena lebih detailnya hanya bentuk dan rupa sambalnya saja yang membedakan pecel lele ini berasal dari mana.
Pecak lele (atau lebih dikenal pecel lele) di Indonesia adalah nama sebuah makanan khas Jawa Tengah[1] yang terdiri dari ikan lele dan sambal (bumbu) pecak. Biasanya yang dimaksud adalah ikan lele yang digoreng kering dengan minyak lalu disajikan dengan sambal tomat dan lalapan. Lalapan biasa terdiri dari kemangi, kubis, mentimun, dan kacang panjang.
Pecak lele adalah sebuah makanan yang murah dan meriah. Makanan ini sangat digemari di Pulau Jawa sebagai alternatif masakan ayam, terutama ayam goreng. Di beberapa daerah memiliki julukan yang berbeda-beda, di jember biasanya disebut pecek lele, malang menyebutnya lalapan lele. Biasanya penyajian pecel lele ini seperti penyajian pada ikan gurami, nila dll. yaitu sambal khas dengan aroma terasi, sayur lalapan seperti kacang panjang, timun, kemangi. Warung pecel lele banyak berdiri di kota dan pinggir jalan dengan sebutan PKL, lesehan lalapan pecek lele dan dibeberapa kampus seperti di jawa banyak berdiri untuk melayani pelajar karena harganya tergolong murah.
Spoiler for Resep & Manfaat Pecel Lele:
[SPOILER=Resep & Manfaat]Pecel Lele
Bahan :
4 ekor ikan lele
minyak untuk menggorengBumbu Halus :
1 sdm ketumbar
1 siung bawang putih
2 cm kunyit
½ sdm garam
Lalapan :
2 buah tomat, belah 4
1 buah mentimun, iris serong
6 pucuk daun kemangi, ambil daunnya
8 lembar daun poh-pohan
Cara membuat :
1. Bersihkan ikan lele, belah bagian perutnya, lalu buang isi perut dan insangnya. Cuci ikan hingga bersih dan tidak berlendir lagi.
2. Aduk lele dengan bumbu halus. Diamkan selama ½ jam agar bumbu meresap.
3. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan, masak ikan lele, goreng dengan api sedang hingga agak kering dan matang, angkat.
4. Sajikan lele sebagai lauk nasi putih atau nasi uduk dengan pelengkap sambal terasi dan lalapan.
Sambal Pecel Lele:
5 buah cabe merah besar, goreng
10 buah cabe rawit, goreng
2 buah tomat, goreng
4 siung bawang putih, goreng
2 siung bawang merah, goreng
4 buah kemiri, goreng
1 sdt air jeruk limau/nipis
1 sdt garam
Campur semua bahan sambal di dalam cobek, haluskan dengan ulekan hingga lembut.
Lalapan Pelengkap:
Timun, Daun kemangi, Toma
MANFAAT LELE
· Kandungan protein Lele sangat tinggi, sekitar 20 persen. Ditambah lagi kandungan minyak tak
jenuhnya juga tinggi.Sehingga sangat mendukung metabolisme dalam tubuh
· Daging Lele bisa merangsang perkembangan otak anak.Karena Kandungan gizi daging Lele sangat
tinggi serta banyak mengandung vitamin A
· Lemak dalam daging ikan mengandung Poli asam Lemak Tidak Jenuh (PUFA) yang terdiri dari Omega-
3 dan Omega-6.
· Lemak Tidak Jenuh (PUFA) tidak disintesa tubuh, sehingga harus diperoleh dari makanan.
· Lemak Ikan Lele dapat menurunkan LDL (Low Density Lipid) Kolesterol dalam Plasma Darah
· Selain itu, kandungan lemaknya jauh lebih rendah dibandingkan daging sapi atau daging ayam.
· Ikan Lele hanya mengandung lemak 2 gram saja.(per 100 gr) Ini jauh lebih rendah di bandingkan
sapi 14 dan ayam 25.
Selamat mencoba dan berexpresi melalui masakan pecel lele…
sory kalau
Berhubung sulitnya mendapatkan sumber mengenai asal usul Pecel Lele jadi TS bikin trit seadanya dengan segala keterbatasan yang TS punya. intinya TS cuma pengen berbagi salah satu kuliner olahan Nusantara yang jadi favorit TS.