Kaskus

News

nanu23Avatar border
TS
nanu23
Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia
Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia


Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia

KERETA API


Siapa Yang Tidak Mengenal Moda Transportasi yang Satu ini? Agan sudah pernah coba menaiki Salah 1 Transportasi penting di Indonesia ini? emoticon-Matabelo

Kereta Api adalah salah satu Transportasi favorit ane gan selain Motor. emoticon-KissKemana mana pasti cek tiket promo dari . Awal Kecil setiap di Jalan papasan sama Kereta, ane nyuruh kakek ane untuk berhentiin kendarannya di deket Palang Pintu Perlintasan Kereta Api. Alasannya simple, Biar bisa Liat Kereta Api dengan Jelas.
Mulai dari Lokomotif nya, Jalur Simpangannya, Stasiunnya, Sistem Perpindahan Jalur juga. Pokoknya yang berbau Kereta Api, ane paling Demen Gan. Disini ane bakal Bahas Jalur Jalur Kereta Api yang Pernah Berjaya di Tahun Lampau tapi sekarang sudah ngga kepake lagi. Cekibrot deh...



1.Jalur Purwokerto - Wonosobo. DAOP V Purwokerto
[SPOILER=
Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
Jalur Kereta api rute Puwokerto – Wonosobo ini di bangun mulai tahun 1893-1917 gan, yang pembangunanannya secara bertahap di lakuin sama perusahaan Kereta Api swasta SDS ( Serajoedal Stoomtram Maatschappij). Jalur ini dibuat atas usul Pabrik-pabrik gula yang ada di daerah Banyumas-Jawa Tengah, Karena letak jalur ini ngga jauh dari Pabrik-pabrik gula yang ada di Banyumas. Makanya Pemilik Pabrik Gula waktu itu Ngusulin di buatin jalur Kereta Api yang gunanya ngangkut Hasil Tebu ke Pabrik Tebu. Jalur Purwokerto – Wonosobo ini terbentang sepanjang 92,1 Km yang melalui Puwokerto-Sokaraja-Banjarsari-Klampok-Banjarnegara-Wonosobo (Pulang Pergi).
Selain Jalur Purwokerto – Wonosobo, dibangun juga jalur Banjarsari – Purbalingga sepanjang 7 Km Tahun 1900 dan juga Jalur Purwokerto – Maos yang melewati Patikraja, Sampang, dan Maos Tahun 1896.
Selain mengangkut Hasil Tebu, Jalur ini tidak jarang digunakan untuk mengangkut hasil tembakau dan pertanian, Karena Wonosobo (Utara Dieng) adalah penghasil pertanian tersebut.
Pada Tahun 1978, Jalur Puwokerto – Wonosobo ini ditutup seiring meningkatnya moda Transportasi Jalan Raya karena kalah bersaing dengan Pengguna Jalan Raya. Saat ini, hanya tersisa Jalur Puwokerto-Purwokerto Timur sepanjang 5 Km yang beroperasi untuk kereta barang sampai dengan tahun 1985. Kondisi sekarang hanya 10 persen yang tersisa gan, 90 persennya sudah dibongkar. Jalur ini sudah di buat fasilitas umum seperti jalan raya dan sawah serta fasilitas lain. Sayang banget ya gan karena Jalur Yang bisa di kembangkan sebagai Kereta Api Wisata malah udah ngga ada apa apanya. Wisata yang bisa di lalui Jalur ini seperti Pemandian Air hangat kalianget dan Telaga Menjer.


2. Jalur Bergigi Ambarawa - Bedono. DAOP IV Semarang
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
Pada tahun 1862, Gubernur Jenderal Hindia Belanda waktu itu, Baron Sloet Van Denmengabulkan permohonan perusahaan kereta api Nederlandsch-Indische Spoorwegmaatschappij (NIS) untuk membangunan jalur kereta api Semarang – Jogjakarta melalui jalur cabang Kedung Jati-Ambarawa-Secang-Magelang untuk keperluan Militer gan. Jalur Kereta Api ini selesai dibagun pada tanggal 10 Juni 1872,. Seluruh jalur kereta api tersebut menggunakan lebar 1435 milimeter.
Khusus untuk Jalur Ambarawa-Secang-Magelang menggunakan lebar 1067 milimeter karena jalur Kereta Api ini melewati daerah perbukitan dan untuk menekan biaya pembangunan agar tidak terlalu mahal. Kemudian Pemerintah Hindia Belanda menetapkan Lebar rel 1067 milimeter ini sebagai lebar Rel yang sesuai dengan topografi Indonesia yang berbukit. Nederlandsch-Indische Spoorwegmaatschappij melanjutkan pembangunan jalur kereta api dari Ambarawa ke Secang (termasuk rel bergerigi rute Jambu-Bedono-Gemawang sepanjang hampir 6.5 kilometer) dan resmi beroperasi pada tanggal 1 Februari 1905.
Rel bergerigi di Indonesia yang masih aktif saat ini dapat dijumpai di Ambarawa (Jawa Tengah) dan Sawahlunto (Sumatera Barat) gan. yang dimanfaatkan sebagai jalur kereta wisata saja.

[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]

Cek Untuk Jalur dan Lokonya disini
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]

3. Jalur Bandung - Banjar. DAOP II Bandung
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
Berdasarkan Kepentingan Ekonomi dan Pertahanan Militer waktu itu gan, Dua Pejabat Belanda Maarschalk dan Mijners meyarankan agar dibangun Jalur Kereta Api dari Bogor ke Bandung melalui Sukabumi yang kemudian diteruskan sampai ke Jogjakarta. Seluruh jalur kereta api yang ada di Jawa Barat bagian selatan dibangun oleh pemerintah Hindia Belanda melalui perusahaan kereta api Staatspoorwegen (SS) dan bukan dari perusahaan Swasta. Pembuatan Jalur Kereta Api ini dimulai dangan Beberapa tahap. Tanggal 17 Mei 1884 Selesainya Tahap Pertama Pembuatan Jalur Kereta Api ini dari Bogor ke Bandung via Sukabumi. Kemudian Tahun 1889 selesainya Jalur Kereta Api dari Cibatu-Tasikmalaya yang diresmikan tanggal 16 September 1893. Jalur ini diteruskan sampai ke Banjar dan Maos yang selesai pada tanggal 1 November 1894. Tanggal itu pula Jalur Bandung ke Jogjakarta dibuka untuk umum karena jalur Kereta Api Cilacap-Maos-Yogyakarta selesai di tahun 1887
Tanggal 1 November 1894 juga menandakan bahwa transportasi kereta api yang menghubungkan kota Bandung dengan kota Yogyakarta mulai dapat digunakan karena jalur kereta api rute Cilacap - Maos - Yogyakarta telah selesai dibangun pada tahun 1887. Panjang jalur Bandung - Banjar adalah 157 km dan panjang jalur Banjar - Maos adalah 79 km.
Jalur di Selatan Jawa Barat ini sangat sulit sekali untuk dirampungkan, Karena pada dasarnya Letak Geografis Jawa Barat bagian Selatan adalah Perbukitan dan Pegunungan. Kenapa Pembuatan Jalur ini sendiri digunakan pemerintah Belanda untuk kepentingan Militer.
Cek disini Gambarnya

[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]

4. Jalur Cikampek - Purwakarta. DAOP II Bandung.
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]
Perusahaan Kereta Api Staats Spoorwegen (SS) membuka untuk umum Jalur Kereta Api dari Jakarta-Bandung di tahun 1881-1884. Jalur ini sangar vital karena menghubungkan Kota Batavia dengan Kota Bandung. Perusahaan kereta api swasta Bataviasche Ooster-Spoorweg Maatschappij (BOS) kemudian menamkan modal pada pengembangan Jalur Kereta Api di Batavia khususnya Bagian Timur dengan Rute Jakarta-Karawang. Pada tahun 1887, Jalur Jakarta-Bekasi sepanjang 27 Km selesai dibangun dan kemudian dilanjutkan Jalur Bekasi-Kedunggede pada tahun 1891. Baru pada tahun 1989, Pemerintah yang membantu pembangunan hingga Karawang. Dirasa Jalur Batavia-Bandung kurang memadai, dibangunlah Jalur yang melalui Karawang-Cikampek-Purwakarta yang dibangun pada awal tahun 1900an oleh Staats Spoorwegen (SS). Jalur Batavia-Bandung lewat Cikampek dan Purwakarta dibuka untuk umum tanggal 2 Mei 1906. Keuntungan Jalur ini adalah Perjalanan Kereta Api menjadi lebih cepat dari pada melalui Bogor-Sukabumi. Panjang Jalur Jakarta-Bandung melalui Cikampek adalah 156 Km. Lagi lagi gan, Bagian Jawa Barat Selatan adalah Bertipe Pegunungan yang mengakibatkan pembangunan tidak berjalan mulus. Selain pegunungan, jalur ini melewati banyak sungai yang tebingnya sangat curam.
Jalur Kereta Api Jakarta-Bandung lewat Cikampek ini menjadi Favorit bagi Pemerintah Berlanda karena pemandangan alamnya yang sangat indah. Berhawa Sejuk tipe Pegunungan, Pohon dan Bukit yang menghiasi Jalur ini. Kontur tanah yang berbukit dan berlembah membuat moda kereta api menjadi angkutan yang efisien pada saat itu untuk angkutan penumpang dan membawa hasil bumi seperti kina dan teh dari Bandung menuju Jakarta..

Cek Gambarnya Disini..
[SPOILER=Jalur -Jalur Kereta Api yang Sudah Tidak Aktif di Indonesia][/SPOILER]

5. Jalur Bogor - Sukabumi - Bandung. DAOP II Bandung
Untuk Jalur ini ngga jadi dibahas, Kan tahun 2013 kemaren PT. KAI dipaksa Pak Dahlan Iskan untuk menghidupkan Jalur ini Kembali. emoticon-Ngakak


Demikian lah Jalur-Jalur Kereta Api yang sudah Tidak Aktif di Indonesia

TS cuma mengharapkan Thread ini bisa menambah Wawasan agan semua emoticon-shakehandemoticon-shakehand

TERIMA KASIH
sejenisbinatangAvatar border
sejenisbinatang memberi reputasi
-1
43.2K
57
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan