- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Negeri Laskar Pelagi, Belitung Timur
TS
imachroz
Negeri Laskar Pelagi, Belitung Timur
Quote:
Kabupaten Belitung Timuradalah salah satu kabupaten di provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Indonesia. Kabupaten ini merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Belitung dan beribukota Manggar.
Kabupaten Belitung Timur pernah menjadi lokasi pertambangan timah sejak masa kolonial Belanda hingga masa Orde Baru. Semenjak kemerdekaan, usaha pertambangan dijalankan oleh PN Timah.
Kabupaten Belitung Timur ini merupakan tempat "Laskar Pelangi" yang ditulis Andrea Hirata.
Kabupaten Belitung Timur pernah menjadi lokasi pertambangan timah sejak masa kolonial Belanda hingga masa Orde Baru. Semenjak kemerdekaan, usaha pertambangan dijalankan oleh PN Timah.
Kabupaten Belitung Timur ini merupakan tempat "Laskar Pelangi" yang ditulis Andrea Hirata.
Tempat - Tempat Wisata Di Belitung TImur Gan
Spoiler for Cek:
1. Pantai Burong Mandi
Quote:


Pantai Burung Mandi. Ini adalah pantai berpasir putih seperti umumnya pantai-pantai Belitung, tetapi uniknya anda tidak akan menemukan satu pun batu granit di pantai ini kecuali hanya pasir putih sepanjang pantai dan ratusan pohon pinus laut yang menjadi pembatas antara pantai dan daratan. Di latar belakang anda isa menyaksikan gunung Burung Mandi. Ini membuat pantai ini berbeda, karena di sini adalah satu-satunya pantai Belitung yang memiliki gunung sebagai latar belakang. Jarak Burung Mandi ke bandara kira-kira 70km, bisa ditempuh dalam satu jam. Tidak ada hotel di sekitar tempat ini, kota terdekat adalah Manggar, berjarak 18km
2. Vihara Dewi Kwan Im
Quote:

Tempat ini dikenal sebagai tempat ibadah Kong Fu Chu terbesar di Belitung, dibangun di lereng gunung Burung Mandi. Dari tempat ini, anda bisa memandang laut lepas di sekitar pantai Burung Mandi. Di setiap bulan Februari tempat ini dipadati oleh penziarah untuk melakukan ibadah dalam rangka peringatan Tahun Baru Cina. Meskipun tempat ini adalah tempat religius, pengunjung bisa datang kapan saja untuk berwisata.
3. Pantai Nyiur Melambai ( Pantai LaLang)
Quote:

Pantai ini terletak di Desa Lalang Kec. Manggar. Pantai ini memiliki garis pantai yang memanjang dengan dihiasi pohon kelapa dibibir pantai serta dikelilingi pohon cemara dan perahu yang berjajar ditepi Pantai. Pantai ini dilengkapi fasilitas taman bermain anak-aanak, sarana volly pantai. Pantai ini sangat cocok untuk berenang, memancing dan bagi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan pantai dari tengah laut, wisatawan bisa menyewa perahu (kater) milik nelayan setempat, Dipantai Nyiur Melambai ini juga wisatawan dapat melihat pulau-pulau kecil yang ada ditengah laut.
4. Bendungan Pice
Quote:

Bendungan Pice Terletak Kecamatan Gantung Kabupaten Belitung Timur, Bendungan Pice ini di dirikan pada tahun 1934 - 1936, istilah “Pice” sendiri diambil dari nama sang arsitek yang merancang bendungan ini yaitu Sir Vance. Pada umumnya bendungan Pice yang ini bisa dikatakan menjadi ikon Kota Gantung.
5. SD Laskar Pelangi
Quote:

SD Laskar Pelangi adalah salah satu objek wisata belitung yang berada di Kecamatan gantung/gantong ,Kabupaten Belitung Timur yang hanya beberapa kilometer saja dari Bendungan Pice.
Akibat Film Laskar Pelangi,Pulau Belitung Menjadi terkenal dan banyak sekali wisatawan yang berwisata untuk mengunjungi beberapa lokasi film laskar pelangi seperti Pantai Tanjung Tinggi,Pulau Batu Belayar dan termasuklah Replika SD Muhammadiyah Laskar Pelangi Belitung Timur ini.
6. Pantai Serdang
Quote:

Pantai yang letaknya kira-kira 1 Km dari pusat kota Manggar ini memiliki bentuk pantai yang memanjang. Disekitar pantai banyak ditumbuhi pohon cemara, menjadikan suasana lingkungan teduh, segar dan bersih. Disepanjang pantai yang berpasir putih halus terdapat perahu-perahu nelayan yang sedang beristirahat. Laut disinipun tenang dan cocok untuk berenang. Kendati demikian anda harus tetap berhati-hati karena berhadapan dengan laut lepas.
7. Pantai Punai
Quote:

Pantai paling ujung bagian selatan pulau Belitung ini menyimpan pesona alam yang mengagumkan. Di pesisir pantai yang berpasir putih halus ditumbuhi rimbunan pohon nyiur dan cemara laut. Serta di sela-sela batu besar ditumbuhi "sentigi" yaitu pohon yang biasa dijadikan bonsai (tanaman yang dikerdilkan). Laut disini ombaknya tenang, cocok sekali untuk berenang dan memancing. Nun jauh di sana tampak teluk Balok yang terkenal dengan udangnya.
8. Kota Manggar
Quote:
Jika Anda berkesempatan ke kota manggar ini, anda agan medapati suasana yang berbeda dari kota lain, yaitu sepanjang jalan kota anda akan menemukan jejeran warkop (warung kopi), Masing masing warung kupi (red:kopi) memiliki jam operasional berbeda beda ada yang dari pagi ke sore atau dari sore ke malam, dan warung ini pun memiliki langganan yang tetap yang membuat warkop selalu ramai.
9. Museum Kata
Quote:

“Museum Kata” milik Andrea Hirata, penulis novel Laskar Pelangi yang sudah diterbitkan dalam 18 bahasa di 25 negara. Museum ini dulunya rumah kediaman Andrea Hirata kecil yang memupuk mimpinya dalam kesederhanaan.
Sebuah ruangan kecil di dalamnya menjadi markas Andrea merangkai kata. Anda bisa merasakan spirit-nya yang berusaha meraih mimpinya melalui torehan tangannya. Museum Kata juga dilengkapi dengan sebuah kopi sederhana yang diberi nama Kupi Kuli. Harganya cuma Rp 3.000 per gelas. Bila beruntung, Anda bisa bertatap muka dengan Andrea yang terkadang meninggali museum itu.
10. Bukit Samak /A1
Quote:


Bukit Samak yang terletak di Desa Lalang dulunya merupakan perumahan elit kaum Belanda dan petinggi PT Timah. Rumah-rumah bergaya Belanda dengan halaman luas dibangun mengikuti kontur perbukitan dan dihubungkan melalui jalan aspal mulus mengitari bukit. Saat ini 2 rumah di Bukit Samak menjadi rumah dinas Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manggar. Di puncak bukit samak terdapat penginapan, taman wisata dengan beberapa hewan, restaurant, serta cafe yang menghadap laut lepas. Bukit Samak menjadi salah satu tempat nongkrong populer bagi muda-mudi Kabupaten Manggar.
Itu yang bisa ts bagi gan,
Mengharapkan


dan 


tidak mengharap



Diubah oleh imachroz 17-01-2014 11:07
0
2.2K
Kutip
9
Balasan
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan