Hitam - hitam kereta api, biyar hitam banyak yang cari
Apa itu petis?
Quote:
Petis?? mungkin banyak yg belum tau apa itu petis.
Petis adalah komponen utama dalam masakan tradisional khas Jawa Timur khususnya SIDOARJO yang terkenal dengan julukan kota udang, petis sendiri terbuat dari udang yang dimasak hingga kental seperti saus yang lebih padat.
Proses pembuatan petis
Quote:
Spoiler for 1:
Udang pilihan dengan kualitas terbaik hasil laut INDONESIAdi cuci dan dibersihkan dari sisa-sisa kepala dan kulit udang.
Spoiler for 2:
Udang direbus sangat lama hingga hancur sampai menjadi bubur udang murni.
Spoiler for 3:
Setelah udang hancur menjadi bubur udang, udang hancur tadi disaring dari bagian2 tubuh udang yang masih padat atau tidak bisa hancur.
Spoiler for 4:
Setelah disaring maka akan menjadi ekstrak udang. Setelah itu ekstrak udang dimasak lagi dengan ditambahakan gula merah, gula pasir, dan garam hingga mengental seperti saus yang lebih padat dan berbentuk pasta.
Olahan Makanan Yang Menggunakan Petis
Quote:
Warnanya yang hitam kadang dianggap sebagian orang aneh dan tidak enak, tp percayalah sama TS gan, makanan yg diolah dari petis bisa mengoncangkan lidah agan semua. Agan pernah berkunjung ke Surabaya atau Sidoarjo? Jika pernah tak lengkap rasanya jika belum pernah mencoba makanan2 tradisional dengan bahan petis yang nikmat sekali.