Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

andybastianzAvatar border
TS
andybastianz
Indahnya Saling Berbagi di Jalan


Macet di jalan saat ini sudah merata dan terjadi setiap harinya, saat akan pergi kerja, jam makan siang dan pulang kerja. Baik mobil atau motor rasanya tidak bisa mengelak dari rutinitas tersebut, bahkan selalu juga terjadi di jalan bebas hambatan (jalan tol).

Saya sendiri sehari-hari beralih menggunakan sepeda motor, karena praktis, cepat dan ekonomis tentunya. Ketika akan pergi kerja ternyata hujan, barulah pakai mobil.
Ketika mengalami sendiri antara mengendarai mobil dengan mengendarai sepeda motor, saya belajar banyak hal dan saya rasa perlu di sharing.

Saat mengendarai mobil, banyak hal yang bisa saya lakukan sembari memegang kemudi ketimbang saya mengendarai motor. Panas terik matahari hingga hujan rintik-rintik sampai deras tidak terlalu mengganggu aktifitas saya di mobil. Apalagi mobil sudah didesain begitu nyaman dengan berbagai kelengkapannya.

Pada saat mengendarai motor, berbagai kenyamanan yang sebelumnya pernah saya rasakan di mobil harus saya tanggalkan. Sisanya ya berkeringat dengan jaket atau jas hujan, berhadapan dengan berbagai macam asap knalpot, kondisi jalan yang jelek dan banyak genangan air, hingga macetnya lalu lintas yang benar-benar secara psikologis membuat ingin segera sampai tujuan.

Dalam mengendarai motor, disarankan untuk berada di sebelah kiri. Namun karena ukuran motor tidaklah besar, maka motor seringkali akan memanfaatkan ruang gerak yang ada.
Maka sering dilihat, begitu ada ruang gerak kosong, motor akan mengisi ruang gerak tersebut.
Jika jalan cukup lebar, maka ruang gerak motor bisa di kiri jalan dan di tengah (di antara mobil).

Spoiler for Lalin Rapih 1:


Belajar dari situ, maka ketika saya menyetir mobil, saya akan usahakan untuk selalu lurus dengan mobil-mobil di depan saya agar memberikan ruang gerak motor.
Dengan demikian para pengendara motor dapat menggunakan jalur tersebut dengan baik dan lancar.

Spoiler for Lalin Rapih 2:


Kendalanya adalah pada angkutan umum. Angkutan umum sering memposisikan kendaraannya hingga menutup ruang gerak motor tadi.

Spoiler for Lalin Rapih 3:


Akibatnya motor akan tersumbat disitu dan berusaha mencari ruang gerak baru dengan pindah jalur ke jalur tengah atau bahkan naik ke trotoar sesaat untuk melewati kendaraan umum tersebut.

Spoiler for Lalin Rapih 4:


Spoiler for Lalin Rapih 5:


Untuk mobil yang akan belok ke kiri atau masuk trotoar jalan (parkir), perlu tegas memposisikan kendaraannya hingga tidak membuat bingung pengendara motor, dengan cara menggunakan lampu sen dan kalau perlu klakson untuk memberitahu kalau mobil akan menepi.
Jika tidak demikian yang terjadi akan seperti ini, beberapa pengendara motor tergiring ke trotoar.

Spoiler for Lalin Rapih 6:


Nah, singkat cerita..
Marilah kita saling berbagi di jalan, buat pengguna mobil agar rapat dan lurus barisan di depannya sehingga memberi dan dapat mengarahkan ruang gerak pengendara motor.
Hasilnya, lalu lintas walau dalam kondisi macet terlihat damai dan rapih.
Untuk pengendara mobil pun akan diuntungkan, mobil tidak tergores oleh motor yang berpindah jalur.

Spoiler for Lalin Rapih 7:


Spoiler for Lalin Rapih 8:


Memang sharing ini tidak bisa langsung merubah seketika dan seluruhnya, namun mari kita mulai dari diri kita sendiri.

Semoga bermanfaat.
SUMBER
Diubah oleh andybastianz 26-12-2013 05:16
0
1.5K
19
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan