munkbelowAvatar border
TS
munkbelow
Benar Atau Tidak Paus Akan Ketanah Suci
Spoiler for paus:


Pemimpin Tahta Suci Vatikan Paus
Fransiskus I dijadwalkan berangkat
ke Tanah Suci di Israel, Palestina,
dan Yordania pada Mei 2014
mendatang.
Dalam kunjungan selama 3 hari,
ada beberapa misi damai yang
ingin dicapai Paus.
Yakni
mendorong hubungan yang
harmonis antar-agama, menjalin
hubungan dengan Kristen-
Ortodoks, menjalin kedekatan
dengan masyarakat Yahudi,
Muslim serta mengimbau
perdamaian antara Israel dan
Palestina.

Paus mengatakan, ia akan
mengunjungi Amman, Bethlehem,
dan Jerusalem pada tanggal 24-26
Mei 2014.
"Kunjungan ini
dilandasi semangat perdamaian
Natal," ujar Paus kepada ribuan
orang di Lapangan Basilika Santo
Petrus, Vatikan, Minggu 5 januari 2014
Pengumuman itu ia sampaikan
beberapa saat setelah Menteri
Luar Negeri Amerika Serikat (AS)
John Kerry menyelesaikan
pembicaraan perdamaian selama 3
hari dengan para pemimpin Israel
dan Palestina.

Dalam lansiran VOA, Paus
Fransiskus mengatakan, tujuan
utama lawatannya adalah
memperingati 50 tahun pertemuan
bersejarah di Jerusalem antara
Paus Paul VI dan pemimpin
spiritual Kristen-Ortodoks
Ecumenical Patriarch Atengora.
Kunjungan itu juga akan
menggarisbawahi kedekatan Paus
Fransiskus dengan komunitas
Yahudi, upayanya menjangkau
Muslim dan imbauan Vatikan bagi
perdamaian Israel-Palestina.

Dengan kunjungan tersebut,
Fransiskus akan menjadi paus
keempat yang mengunjungi Tanah
Suci setelah kunjungan bersejarah
Paus Paul VI tahun 1964. Ini
merupakan lawatan kedua Paus
Fransiskus ke luar negeri setelah
kunjungannya ke Brasil untuk
memperingati Hari Pemuda
Sedunia pada Juli 2013 lalu.

Pemerintah ketiga negara, yakni
Israel, Palestina, dan Yordania
menyambut baik kedatangan Paus
Fransiskus. Presiden Palestina
Mahmoud Abbas berharap
kunjungan Paus bisa membantu
penderitaan rakyat Palestina yang
menginginkan kebebasan, keadilan
dan kemerdekaan.

Kementerian Luar Negeri Israel
Yigal Palmor mengatakan pihaknya
akan menyambut hangat
kedatangan Paus Fransiskus
sebagaimana pendahulunya.

Sementara Istana Kerajaan
Yordania mengatakan, kunjungan
paus ke Amman merupakan
terobosan penting bagi
persaudaraan warga Muslim dan
Kristen dan mengkonsolidasikan
pesan perdamaian.

emoticon-kissemoticon-kissemoticon-kissemoticon-kiss
0
1.5K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan