- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ini Dia 100 Foto Terbaik Sepanjang Tahun 2013 gan!


TS
ouranio
Ini Dia 100 Foto Terbaik Sepanjang Tahun 2013 gan!
Quote:
Quote:
Quote:



ini salah satu thread nyang paling lama ane buat




Quote:
100 yang akan ditampilkan disini adalah foto terbaik dari ragam peristiwa yang telah terjadi di dunia sepanjang tahun 2013 gan. Foto-foto berikut telah dirangkum dari berbagai sumber di dunia.
daripada penasaran yukk langsung aja gan bekicoootttt


klo mau buka semua sopoilernya, di CTRL+X aja gan

daripada penasaran yukk langsung aja gan bekicoootttt



klo mau buka semua sopoilernya, di CTRL+X aja gan

Quote:
Spoiler for 1:

Seorang badut asal Indonesia bernama Andri Hendri beraksi di atas kereta commuter di Jakarta pada 9 Januari 2013. Hendri, yang juga bekerja sebagai badut pada acara ulang tahun anak-anak pada Minggu, memperoleh penghasilan sekitar Rp150 ribu per hari dari kareta tempatnya beraksi.
Spoiler for 2:

Seorang model bernama Lola sedang didandani saat “look rehearsals” di Loreal Professionnel Academy untuk Mercedes Benz Fashion Week di Berlin, Jerman pada 11 Januari 2013. “Look rehearsals” berfungsi untuk mempersiapkan para model untuk fashion show.
Spoiler for 3:

Dua petinju berlatih di bawah cahaya Haslingden Halo Panopticon pada 15 Januari 2013 di Rawtenstall, Inggris.Lampu tersebut adalah hasil rancangan John Kennedy dari LandLab yang dipasang di lokasi bernama Top o' Slate, sebuah lokasi di East Lancashire yang menjadi sebuah ikon sejak dibuka pada 2011.
Spoiler for 4:

Sejumlah orang melompat bersama di parade karnival Springerzug pada 11 Februari 2013 di Herbstein, Jerman. Springerzug, secara harfiah berarti “parade melompat”, adalah tradisi karnaval khas Herbstein. Rose Monday adalah puncak acara yang berlokasi di Mainz, Cologne dan Dusseldorf yang menjadi lokasi acara sejak 1832 dan merayakan kegembiraan sebelumnya dimulainya masa Pra-Paskah menurut tradisi Kristen.
Spoiler for 5:

Mariya Kawae (30) memegang coklat berbentuk wajahnya di sebuah pelatihan sebelum hari Valentine pada 9 Februari 2013. Pelatihan membuat coklat yang diadakan KS Design Lab sebelum Valentine dilakukan untuk membuat coklat sesuai keinginan pribadi, salah satunya adalah membuat coklat berbentuk wajah untuk pasangan. Awalnya peserta acara memindai wajah mereka dan menyuntingnya melalui komputer. Data tersebut kemudian dikirim melalu i komputer ke printer 3D untuk membuat cetakan berbentuk wajah mereka ...
Spoiler for 6:

Sebuah foto tidak bertanggal yang dipublikasikan NASA pada 5 Februari 2013 menunjukkan pemandangan awan kosmik dan angin bintang yang menampilkan LL Orionis yang berinteraksi dengan aliran Orion Nebula. Terombang-ambing di rasi bintang Orion dan masih dalam masa pembentukannya, bintang LL Orionis menghasilkan angin yang lebih energik dibandingkan dengan angin dari matahari. Saat angin bintang yang bergerak cepat bertemu dengan gas yang bergerak lambat, sebuah gelombang kejut terbentuk, mirip dengan gelombang di haluan perahu saat bergerak di atas air atau pesawat dengan kecepatan supersonik. Struktur melengkung di kiri atas adalah busur kosmik dari gelombang kejut LL Orionis yang berukuran sekitar setengah tahun cahaya. Gas yang bergerak lambat mengalir menjauh dari pusat Orion Nebula yang panas (trapesium yang terletak dari sudut kiri atas gambar). Dalam tiga dimensi, LL Orionis menutupi gelombang kejut yang ada di depannya, hingga berbentuk seperti mangkuk yang muncul terang bila dilihat di sepanjang sudut "bawah". Gambar ini adalah bagian dari mosaik besar tentang kelahiran bintang di kompleks Orion, yang diisi dengan segudang cairan yang berhubungan dengan pembentukan bintang. ..
Spoiler for 7:

Seorang pria berlari di atas salju setelah badai salju di gurun pasir di dekat Tabuk, Arab Saudi pada 1 Februari 2013.
Spoiler for 8:

Anak-anak sedang berlatih di Ningjin Acrobatics Arts School di Ningjin, Propinsi Shandong, China utara. Anak-anak yang masuk di sekolah milik pemerintah ini menjalani program latihan brutal yang dimulai sejak mereka berusia dua tahun.
Spoiler for 9:

Aktivis beraksi dengan latar peti mati yang terbakar di luar gedung parlemen Kenya pada sebuah protes yang dijuluki "State Burial-Ballot Revolution", sebuah demonstrasi untuk menentang rencana legislator untuk menerima bonus yang lebih tinggi, di ibukota Nairobi pada 16 Januari 2013. Warga Kenya berdemonstrasi di ibukota dan membawa 221 peti mati untuk menggambarkan pemakaman kenegaraan bagi legislator Kenya dan memprotes langkah oleh anggota parlemen untuk menaikkan tiga kali lipat bonus mereka dan memberikan diri mereka sendiri paspor diplomatik, pengawal untuk seumur hidup dan pemakaman kenegaraan, usulan legislator tersebut kemudian ditolak Presiden Kenya. ..
Spoiler for 10:

Seorang pria menyemburkan api sambil merayakan festival Poush Sankranti di Old Dhaka, Bangladesh pada 14 Januari 2013. Poush Sankranti adalah festival yang terutama dirayakan oleh umat Hindu di seluruh negeri yang menandai awal musim panen. Hal ini dirayakan dalam bentuk yang berbeda di berbagai belahan Bangladesh dan di Old Dhaka, perayaan diisi dengani layang-layang, menyemburkan api dan kembang api.
Spoiler for 11:

Seorang prajurit dari unit pasukan khusus Kementerian Dalam Negeri Belarusia memecahkan ubin yang terbakar dengan kepalanya pada perayaan Maslenitsa di pangkalan militer di Minsk pada 3 Maret 2013. Maslenitsa adalah perayaan kuno yang menandai akhir musim dingin dan dirayakan dengan makan pancake dan unjuk kekuatan.
Spoiler for 12:

Seorang peserta festival ambil bagian dalam parade bunga pada parade Nice Carnival ke-129 di Prancis selatan pada Maret 2013.
Spoiler for 13:

Regula Kaltenrieder (kanan) yang juga dikenal sebagai dokter badut Schmatz, dan rekannya dokter Spook dari Theodora Foundation melatih trik sulap baru saat istirahat di rumah sakit untuk anak-anak Universitas Insel di Bern, Swiss pada 19 Februari 2013. Theodora Foundation, yang didirikan pada 1993 melalui inisiatif dua bersaudara Andre dan Jan Poulie yang memilih nama tersebut untuk mengenang ibu mereka, adalah sebuah organisasi non-profit yang misinya adalah untuk membuat pasien anak di rumah sakit senang dengan menghibur mereka dengan badut. Yayasan itu saat ini beroperasi di Swiss dan tujuh negara lainnya.
Spoiler for 14:

Seorang prajurit Niger berjaga di depan gedung di ketika berpatroli di Gao, Mali pada 27 Februari 2013
Spoiler for 15:

Biksu mengambil foto dengan ponsel pada ritual memamerkan thangka (lukisan di atas sutra) Buddha raksasa di Biara Labrang di Xiahe, Provinsi Gansu, China, 22 Februari 2013.
Spoiler for 16:

Seorang pria berenang di dalam apa yang disebut kolam renang "Sonnenbad" (mandi matahari) dengan suhu di bawah 0 derajat Celcius pada pembukaan kolam renang untuk musim baru di Karlsruhe, Jerman selatan pada 22 Februari 2013
Spoiler for 17:

Warga Korea Selatan memutar kaleng menyala pada perayaan "Cyber Jwibulnoli" di Everland pada 21 Februari 2013 di Seoul, Korea Selatan. Jwibulnoli awalnya dimainkan pada bulan purnama pertama dalam kalender bulan.
Spoiler for 18:

Penduduk desa menghadiri festival lentera ikan yang diadakan setiap tahun di Desa Zhaikou, China, 21 Februari 2013. Banyak penduduk desa, yang masing-masing membawa lentera berbentuk ikan, menghadiri acara tradisional untuk merayakan Festival Lentera yang jatuh pada 24 Februari.
Spoiler for 19:

Seorang aktor dalam kostum berbentuk Australovenator, spesies dinosaurus yang ditemukan di Australia pada 2009, sedang dibawa pergi setelah bertemu anak-anak di Southbank London sebagai bagian dari "Dinosaur Petting Zoo" pada 18 Februari 2013.
Spoiler for 20:

Brandon dan Natasha Green dari Minneapolis berciuman setelah upacara pernikahan massal dengan 11 pasangan pada Hari Valentine di Mall of America Ice Castle di Bloomington, Minnesota
Spoiler for 21:

Turis berjalan-jalan di arena adu matador di Ronda, dekat Malaga, Spanyol pada 12 Februari 2013. Foto ini diambil dengan lensa fisheye.
Spoiler for 22:

Seorang wanita dan anak-anak yang mengenakan pakaian tradisional menghadiri Fallas Festival di Valencia, Spanyol pada 17 Maret 2013. Fallas Valencia merupakan festival tahunan dengan sekitar 800 "ninots" - bubur kertas, kardus dan patung-patung kayu yang menggambarkan politisi dan tokoh masyarakat lainnya yang terkenal - dibakar oleh anggota kelompok yang bersaing (falleros), yang telah menghabiskan tahun sebelumnya menciptakan mereka. Hanya patung yang terpilih sebagai yang terbaik akan lolos dari api. ..
Spoiler for 23:

Peserta festival merayakan "Ash Monday" dengan berpartisipasi dalam "perang tepung" penuh warna, sebuah pesta tradisional yang menandai akhir musim karnaval dan awal periode Pra-Paskah, 40 hari menjelang Paskah Ortodoks, di kota pelabuhan Galaxidi, Yunani pada 18 Maret 2013. Peserta festival "bertarung" dengan melemparkan tepung berwarna, debu arang dan bubuk cat sampai mereka kehabisan persediaan.
Spoiler for 24:

Dua penari dari Kolombia mengenakan gaun berwarna hijau terang saat mereka menunggu dimulainya Parade St. Patrick's Day di London pada 17 Maret 2013.
Spoiler for 25:

New Beetle Convertible (kiri) dan Golf VII sedang diambil oleh lift otomatis untuk dikirim keluar dari lumbung kaca, yang digunakan untuk menyimpan mobil VW baru di Wolfsburg, Jerman.
Spoiler for 26:

Seorang gadis menghadiri kelas balet pertamanya di studio Cinderella di Sanaa, Yaman pada 12 Maret 2013.
Spoiler for 27:
Kapten Royal Marine, Chris McGinley, mengambil gambar Northern Lights di Porengasr Garrison, saat ambil bagian dalam Exercise Hairspring 2013, yang berfokus pada bertahan hidup di cuaca dingin dan pelatihan perang untuk Royal Marines Commando Reservists di pegunungan dekat Porengasr Garrison dekat Lakselv, Norwegia.
Spoiler for 28:
Umat Hindu Indonesia membawa stupa raksasa yang melambangkan setan, yang dikenal sebagai "ogoh-ogoh", di parade Ogoh-ogoh pada malam Hari Raya Nyepi di Jakarta, Indonesia pada 11 Maret 2013. Nyepi menandai awal dari Tahun Baru Saka Hindu Bali yang dirayakan umat Hindu dengan keheningan dan meditasi.
Spoiler for 29:

Anggota dari misi Crew 125 EuroMoonMars B mengambil sampel geologi untuk studi di Mars Desert Research Station (MDRS) di gurun Utah pada 2 Maret 2013.
Spoiler for 30:
Seorang pria dengan setelan Union Jack menari setelah memberi suara di Port Stanley, Falkland Islands pada 10 Maret 2013.
Spoiler for 31:
Seorang anak muda India meloncat di laut Arab, Mumbai, India pada 7 Maret 2013.
Spoiler for 32:
Seorang asisten matador tampil saat kelas matador bersama matador asal Spanyol Francisco Marco, tidak terlihat pada gambar, di Pamploma, Spanyol utara, 21 April 2013.
Spoiler for 33:
Para penggemar mendengarkan lagu dari Nicky Romero di Sahara Tent saat Coachella Valley Music and Arts Festival di Indio, California pada 12 April 2013.
Spoiler for 34:
Para pendukung oposisi utama India, Bharatiya Janata Party, menampilkan tarian rakyat dalam sebuah perayaan 33 tahun pendirian partai itu di kota Ahmedabad pada 6 April 2013.
Spoiler for 35:
Abraham Kohlberg (kanan), guru yoga Yahudi Ultra Orthodoks, memimpin sebuah kelas yoga di kota Beit Shemesh, Israel, pada 5 April 2013. Karena pemisahan gender diterapan oleh Yahudi Ultra Ortodoks, studio menawarkan kelas terpisah untuk pria dan wanita.
Spoiler for 36:
Pakar ilmiah Christie, James Hyslop, berpose dengan sub-fosil telur Burung Gajah (Elephant Bird) pra-abad ke-17 dalam pelelangan di lokasi rumah lelang itu di London, pada 27 Maret 2013. Telur tersebut berukuran 100 kali lebih besar dari ukuran telur biasa. Spesies Burung Gajah yang telah punah adalah spesies asli Madagaskar dan termasuk dalam salah satu burung yang paling berat.
Spoiler for 37:
Penjaga kehormatan Korea Selatan memegang banner dengan gambar para pelaut yang tewas dalam tragedi tenggelamnya kapal angkatan laut Korea Selatan yang dituduhkan Seoul kepada kapal selam Korea Utara, dalam sebuah perayaan tiga tahun insiden tersebut, di pemakaman nasional Daejeon, 26 Maret 2013. Empat puluh enam pelaut tewas saat kapal Cheonan tenggelam.
Spoiler for 38:
Seorang pria berjalan di antara bola lampu yang diisi air sebagai bagian dari pameran "Lagrimas de Sao Pedro" (Tears of Saint Peter) oleh seniman asal Brazil Vinicius Silva di sebuah pusat kebudayaan di Rio de Janeiro, 21 Maret 2013. Sang seniman menggunakan 6 ribu lampu untuk menciptakan ide tentang hujan, menunjukkan hubungan antara petani dan hujan setelah bernyanyi dan berdoa meminta tangisan Santo Petrus.
Spoiler for 39:
Seorang pria yang memakai make-up mengendarai mobil melalui jembatan yang didekorasi bendera untuk penahbisan Putra Mahkota Willem-Alexander di Amsterdam, 28 April 2013.
Spoiler for 40:
Seorang warga India penganut Hindu yang mengenakan kostum monyet berpartisipasi dalam sebuah prosesi religius saat Hanuman Jayanti di New Delhi, India, 25 April 2013. Hanuman Jayanti merayakan kelahiran dewa monyet umat Hindu, Hanuman.
Spoiler for 41:
Sniper paramiliter mengangkat kepala mereka dari baskom yang berisikan air saat sesi latihan menahan nafas dalam air, bagian latihan psikologi, dalam sebuah latihan tahunan di Nanjing, provinsi Jiangsu, China, 24 April 2013.
Spoiler for 42:
Aktivis pendukung pernikahan sesama jenis berpose dalam sebuah pertemuan di balai kota distrik Paris 4th setelah parlemen melegalkan pernikahan sesama jenis, 23 April di Paris. Parlemen melegalkan pernikahan sesama jenis setelah berbulan-bulan perdebatan dan protes di jalanan yang membawa ratusan ribu orang ke Paris.
Spoiler for 43:
Northern Lights (aurora) tampak di atas sebuah rumah di Jokulsarlon, Islandia.
Spoiler for 44:
Wanita Wilhelmine dari “Parisal” berbicara di atas panggung Bayreuther Festspielhaus (Bayreuth Festival Theatre) saat teater itu mempersiapkan perayaan ulang tahun ke-200 untuk Richard Wagner pada 19 Mei 2013 di Bayreuth, Bavaria, Jerman.
Spoiler for 45:
David Boudia menyelam saat Semi Final Pria kategori 10 meter di Ft. Lauderdale Aquatic Center pada hari pertama AT&T USA Diving Grand Prix, 9 Mei 2013 di Fort Lauderdale, Florida.
Spoiler for 46:
Seorang fotografer berterima kasih kepada bitang keberuntungannya, setelah dengan sabar menunggu selama tiga bulan dalam suhu yang sangat dingin untuk mengabadikan gambar yang luar biasa ini di Rocky Mountains. Richard Gottardo menghabiskan musim dingin berkemah dengan suhu -35F di pegunungan tersebut dengan harapan mendapatkan momen dan foto keindahan Aurora Borealis yang memesona di sekitar wilayah pegunungan yang menakjubkan.
Spoiler for 47:
Seorang calon biksu menunjukkan ekspresi bahagia setelah kepalanya digundul dalam sebuah acara untuk merayakan ulang tahun Buddha mendatang di kuil Jogye di Seoul, 3 Mei 2013.
Diubah oleh ouranio 23-12-2013 14:00
0
115.7K
Kutip
871
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan