Kaskus

Entertainment

ReenesAvatar border
TS
Reenes
Klub Sepakbola Ini Tak Pernah Kalah dalam 10 Tahun
Klub Sepakbola Ini Tak Pernah Kalah dalam 10 Tahun

VIVAbola - Barcelona dianggap sebagai klub terbaik di dunia saat ini. Namun, Lionel Messi dan kawan-kawan pastinya tidak akan bisa menyaingi kehebatan tim sepakbola wanita asal Inggris, Brislington Ladies.

Brislington Ladies menciptakan rekor luar biasa dalam sejarah sepakbola wanita. Tim besutan Jay Whelan dan Matt Osborne itu tidak pernah kalah dalam pertandingan liga dalam 10 tahun terakhir. Brislington Ladies tidak pernah kalah di 180 pertandingan sejak musim 2003/2004.

Seperti dilansir The Sun, tim Brislington Ladies memulai rekor luar biasa itu ketika mengikuti kejuaraan U-10, dan kini sebagian besar pemainnya berada di bawah 18 tahun. Musim ini, The Bristol Girls menjuara Divisi Satu Somerset County Women’s League.

Di liga musim ini, Brislington Ladies mampu mencetak 89 gol dan kiper Tallulah Wheeler hanya kebobolan enam kali. Sukses Brislington Ladies semakin lengkap setelah kembali merebut Piala Liga, gelar ganda mereka untuk enam musim beruntun.

"Tim selalu bermain bagus. Mereka tumbuh bersama dan menikmati sepakbola. Mereka tidak pernah sombong, karena sejumlah kemenangan besar kami tidak menyenangkan bagi lawan," ujar sekretraris klub, Sharon Whelan.

Striker Brislington Ladies, Emily Plummer (18 tahun), mampu mencetak 51 gol musim ini. Tujuh pemain Brislington Ladies saat ini memperkuat timnas Inggris wanita. Musim depan Brislington Ladies akan bermain di South West East Division.

Perusahaan judi asal Inggris, William Hill, menganggap peluang terjadinya prestasi Brislington Ladies adalah 10.000:1. (sj)


Keren yah gan .. Rekor ARSENAL 49 tak terkalahkan pun masih belum ada apa-apanya dibandingkan Rekor tim itu .. emoticon-Matabelo

jangan lupa emoticon-Rate 5 Star dan kasih emoticon-Blue Guy Cendol (L) yah gan .. matur suwun

SUMBER
0
3.9K
37
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan