iisengiAvatar border
TS
iisengi
Teladan Toleransi: Bunda Erna, Guru Ngaji Beragama Nasrani
Maaf sebelumnya agan-sista. ada koreksi dari berita ini. Bunda Erna tidak ngajar ngaji. dia cuman ngajar PAUD saja.

ini berita yg bener dan sudah diverifikasi:

http://beritaprotes.com/2014/01/tela...dari-wonosobo/

TELADAN TOLERANSI DARI WONOSOBO

Wonosobo, sebuah kota asri di kaki gunung Sindoro dan jauh dari hingar-bingar perkotaan. Tak hanya hawa dinginnya yang menyejukkan, Wonosobo menyimpan banyak cerita indahnya toleransi dalam kebhinekaan.

Di lereng gunung Sindoro, tepatnya di Desa Bejiarum, Kecamatan Kertek, Kabupaten Wonosobo, terajut indahnya kisah toleransi anak bangsa. Adalah Erna Astutik, seorang ibu rumah tangga beragama Kristen yang merintis Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di kampungnya.

Berawal dari keprihatinan tidak adanya lembaga pendidikan anak-anak di kampungnya Bunda Erna, demikian ia biasa dipanggil warga, pada tahun 2010, mengusulkan kepada Lurah waktu itu, Isnaini, agar di Bejiarum dibangun lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Oleh Lurah Isnaini, Bunda Erna kemudian diberi tempat di samping lapangan sepak bola, dan didirikanlah PAUD dengan nama Alfabet.

Di Bejiarum juga ada Tempat Pembelajaran al-Qur’an (TPQ) Firdaus yang bertempat di Masjid Baiturrohman. Namun menurut pengelola TPQ, Ibu Misiyah, karena banyaknya anak-anak yang mengaji sering berisik hingga mengganggu orang yang shalat, tercetus usulan agar tempat mengaji dipindah. Saat itulah, Bunda Erna mengusulkan agar TPQ Firdaus dipindahkan sementara dari Masjid Baiturrohman ke PAUD Alfabet yang siang dan sore kosong. Saat itu Bunda Erna meminta izin Lurah waktu itu, Isnaini.

Hingga saat ini, TPQ Firdaus berada satu kompleks dengan PAUD AlFabet. PAUD Alfabet dan TPQ Firdaus ini telah mampu menampung 90 siswa. Kegiatan belajar-mengajar dimulai pagi jam 07.00 WIB – 12.00 WIB untuk PAUD, sore jam 04.00 – 06.00 WIB, digunakan untuk kelas TPQ, dan ba’da Maghrib, khusus ngaji bagi remaja kampung.

Bunda Erna sendiri khusus mengajar di PAUD Al-Fabet. Selain Bunda Erna, ada 3 Ustadzah yang mengajar di TPQ Firdaus, Ustadzah Farah, Ustadzah Nani, dan Ustadzah Sumitri. Juga beberapa remaja SMA yang juga menjadi pengajar sukarelawan anak-anak kampung, meski tidak rutin. Tak hanya dari Bejiarum, anak-anak dari kampung sebelah pun dipercaya oleh orangtua mereka belajar ilmu agama Islam di TPQ ini.

Saat ditanya kenapa terpanggil mengajar anak-anak Muslim di kampungnya, Bunda Erna menceritakan, ia terinspirasi mertuanya, Pak Slamet. Pak Slamet adalah tokoh masyarakat beragama Kristen yang dikenal masyarakat memiliki jiwa sosial yang kuat. Karena itulah, meski ia Kristen, ia dipercaya warga kampung yang mayoritas Muslim sebagai Kepala Pengurus Masjid di Bejiarum. “Saya ingin anak saya nanti bangga mendengar cerita tentang saya, seperti saya bangga saat orang tahu saya menantu Pak Slamet yang berkhidmat untuk masyarakat.”

Bunda Erna juga mengadopsi anak angkat dari keluarga Muslim, Jessica Maulana Purwaningrum, yang baru berumur 6 setengah tahun. Meski ia beragama Kristen, Bunda Erna tidak memaksa Jessica untuk ikut masuk agama Kristen seperti dirinya. Ia bahkan selalu menekankan pada puteri angkatnya itu untuk tetap rajin shalat dan mengaji seperti anak-anak Muslim lainnya. Baginya agama adalah jalan hidup yang boleh dipaksakan.

Warga di kampung Bejiarum sangat mencintai dan mengapresiasi perjuangan Bunda Erna dan Ustadzah-Ustadzah lain mendidik putra-putri mereka. Eko Subarjo, salah satu warga kampung Kalicecep yang anaknya diajar Bunda Erna menyatakan bahwa Bunda Erna selalu mengajarkan kerukunan dan toleransi. “Meskipun Bunda Erna itu dia Nasrani, yang ditekankan Bunda Erna setahu saya memang kerukunan. Tidak pernah membeda-bedakan baik Muslim mau pun Non Muslim,” ujar Eko.

Suparman, Kaur Kesra Desa Bejiarum pun mengamini hal ini dan menegaskan bahwa sebenarnya dari dulu, indahnya toleransi dalam kebhinekaan ini merupakan karakter khas bangsa Indonesia. Inilah salah satu pilar NKRI yang harus senantiasa kita jaga bersama. (BP/JA)

Teladan Toleransi beneran nih gan. emoticon-Cool

Spoiler for berita sebelumnya...:

karena banyak yang meragukan dan menanyakan, berikut ane tambahin informasi lainnya mengenai Bunda Erna. silahkan agan-sista sekalian menilainya sendiri. yang mau ngecek, bisa ke alamat di atas. emoticon-Malu (S) kalok bisanya cuman bisa ngemeng hoax, kucing ane juga bisa, gan... hehe... :P

beberapa informasi tentang Bunda Erna antara lain:

Quote:



kalok nyenengin dan bermanpaat, yg punya cendol, jangan pelit yah? hehe...
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Diubah oleh iisengi 02-01-2014 16:31
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
19.7K
198
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan