Selamat Malam Agan/Aganwati sekalian!!!
Ane sebagai nubie cuman mau bawa wacana
"Sudahkah Ucapkan Terimakasih Untuk Karyawan Anda?".
Mohon maaf kalo ternyata

Mohon maaf juga kalo thread ane mungkin rada mirip dengan thread lain yang pernah agan baca.
Quote:
Dalam semua startup atau perusahaan kecil,kebahagiaan karyawan-karyawan pertama Agan/aganwati sangatlah penting. Biasanya, karyawan-karyawan startup bekerja sangat keras dengan jam kerja yang lebih panjang daripada karyawan biasa dan sedihnya lagi,biasanya juga dengan gaji yang jauh lebih sedikit dibandingkan teman mereka yang bekerja di perusahaan besar.
Tapi mereka tetap percaya dengan visi misi perusahaan dan terus berusaha memberikan yang terbaik.
Lalu, sudahkah Agan/aganwati mengucapkan terimakasih pada mereka?
Survey mengatakan bahwa 67% orang termotivasi apabila mendapatkan pujian dari bos mereka.
Jadi, ucapan terimakasih bukanlah omong kosong, tapi bisa meningkatkan produktivitas kerja karyawan.
Berikut beberapa cara yang bisa Agan/aganwati lakukan untuk mengucapkan terimakasih pada karyawan :
Quote:
1. Agan/aganwati Punya Mulut? Gunakanlah!
Pemimpin yang baik tahu kapan waktu yang tepat untuk marah dan kapan waktu untuk memuji. Kalau memang karyawan salah, jangan segan untuk memarahinya. Kalau karyawan melakukan sesuatu yang luar biasa dan di atas ekspektasi Agan/aganwati langsung ucapkan,
“Terimakasih, pekerjaan Anda kali ini sangat bagus. Saya puas!”.
Penelitian menyatakan bahwa straight thank you dan pengakuan pekerjaan baik dari atasan akan membuat 78% karyawan bekerja lebih keras lagi. Ini adalah cara berterimakasih paling gratis, karena Agan/aganwati semua punya mulut, gunakanlah.
Quote:
2. Bonus Akhir Tahun? Kenapa Tidak?
Tidak ada karyawan yang menolak apabila diberi bonus lebih akhir tahun. Bonus ini bisa menjadi ucapan terimakasih sekaligus motivator yang baik untuk karyawan. Agan/aganwati bisa membuat ini menjadi semacam kompetisi. Contohnya, siapa orang dari tim divisi sales yang berhasil memberi penjualan terbaik akan mendapatkan bonus sejumlah 1 bulan gaji. Tim divisi sales Agan/aganwati akan bekerja lebih giat lagi, dan berterimakasih karena perusahaan mengakui hasil kerja keras mereka.
Quote:
3. Ajak Liburan Bersama
Apabila perusahaan Agan/aganwati sedang berjalan baik dan mempunyai uang lebih,adakan acara outing ke luar bersama seluruh karyawan. Selain karyawan akan merasa dihargai oleh perusahaan, mereka juga akan membangun keakraban dengan karyawan lainnya. Apabila kerjasama tim antar karyawan meningkat,produktivitas mereka untuk perusahaan juga akan meningkat. Kalau perusahaan Agan/aganwati terlalu kecil untuk membawa semua karyawan liburan,cobalah setidaknya mentraktir makan beberapa karyawan terbaik Agan/aganwati dan tanyakan pendapat mereka tentang perusahaan. Mempertahankan karyawan terbaik bisa dengan cara memastikan mereka tahu bahwa Agan/aganwati peduli dengan mereka.
Quote:
4. Tanya Apa yang Mereka Mau
Tidak semua orang memandang sebuah bonus dengan cara yang sama. Langkah untuk berterimakasih berikutnya adalah tanyakan langsung pada orangnya. Ada karyawan yang ingin bonus berupa uang, liburan tapi ada juga yang ingin berupa beasiswa sekolah atau pelatihan. Dengan menanyakan langsung pada karyawan, Agan/aganwati akan menghemat budget karena sia-sia saja memberi bonus yang tidak dihargai oleh mereka.
Thanks yang udah mampir

Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan.