Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kenyot10Avatar border
TS
kenyot10
Kopaska Koarmabar Lakukan Uji Coba Seal Carrier
Kopaska Koarmabar Lakukan Uji Coba Seal Carrier


Satuan Komando Pasukan Katak Armada RI Kawasan Barat, memiliki alat alustista terbaru berupa kendaraan tempur bawah air bernama SEAL CARRIER dari Swedia. Sepintas kendaraan bawah air ini menyerupai kapal selam mini dan disinyalir masih terbatas kepemilikannya, khususnya negara-negara asia. Pada hari Kamis, 10 Oktober 2013 di laut lepas teluk Jakarta, prajurit SATKOPASKA KOARMABAR melaksanakan tes uji coba yang diawaki 2 orang teknisi dari Swedia dan 4 prajurit SATKOPASKA.

Kendaraan tempur bawah air SEAL CARRIER dipersiapkan Komando Pasukan Katak sebagai salah satu sarana infiltrasi melalui bawah permukaan dengan sasaran khusus dermaga laut musuh ataupun kapal-kapal perang musuh. SEAL CARRIER mampu menyelam hingga kedalaman 40 meter dengan kecepatan 3 knot, dan juga dilengkapi dengan NAVIGATIONAL adds seperti ;



Fluxgate compass
Speed logg
GPS
Dead reckoning system
Electronical chart
Echosounder
Gyro roll/ pitch
Magnetic compass
Depth gauge



SEAL CARRIER merupakan transportasi taktis bagi para penyelam tempur. Kapasitas kendaraan ini normalnya mengangkut enam penyelam tempur beserta perlengkapannya, serta dapat beroperasi dalam tiga mode yang berbeda, di permukaan, setengah tenggelam, dan di bawah permukaan air.

(Red – Hersunu)



Kapal akan di banjiri air dengan membuka katup di bagian bawah lambung. Wastafel kapal menjadi sebuah tempat setengah terendam air dimana kapal digerakan oleh diesel atau listrik. Mode setengah tenggelam didefinisikan sebagai titik ketika SEAL CARRIER masih memiliki udara dalam tangki ballast di banjiri air. Dalam mode dibawah permukaan air, kapal digerakan oleh listrik dan dapat melaju dengan kecepatan lebih dari 3 knots. SEAL CARRIER dioperasikan oleh dua operator, satu pilot, dan co pilot yang memahami tentang olah gerak kapal dibawah permukaan dan advance dalam menggunakan alat selam open ataupun semi/close circuit.

sumber: http://targetabloid.com/index.php/ar...kel/detail/304

============================

armatim punya gak ya?
0
16.3K
77
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan