Kaskus

Entertainment

jajang100Avatar border
TS
jajang100
Andre Taulany Aktif Kembali Bersama Stinky
Andre Taulany Aktif Kembali Bersama Stinky


ANDRE Taulany aktif lagi di grup band Stinky yang pernah membesarkan namanya.
Meski begitu, dia tak mau dibilang kembali lagi.

"Jadi bukan aku balik ke Stinky, ini project kangen-kangenan aja. Sudah lama enggak kumpul bareng," akunya, di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (19/11)

Bintang Opera Van Java (OVJ) Trans 7 tersebut mengaku bekerja sama lagi dengan grup musik yang berdiri sejak tahun 1990-an karena sang vokalis keluar.

"Jadi awalnya karena vokalis yang lama nikah, Stinky kosong. Terus kita ketemuan ngobrol dan ternyata klop masalah waktunya. Kalau manggung kita sama-sama bisa pas weekend. Jadilah kita kerja sama sekarang," bebernya.

Dia juga mengatakan, Stinky jaman dulu sama sekarang tetap tak ada beda. Nuansa kekeluargaan pun masih sangat lengket sampai saat ini.

"Kayaknya hampir enggak ada bedanya ya. Suasana kerja kita sama, bareng. Enak lah semuanya," tandasnya.

SOURCE
kakekane.cellAvatar border
kakekane.cell memberi reputasi
1
2.7K
26
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan