Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

grandonxsAvatar border
TS
grandonxs
lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}
LAWU LINTAS CETHO-JOGOROGO 21-23 Okt 2013

Sejak pertamakali setelah 9th lalu jogorogo menjadi kampong halaman ke-2 ane, menjadi obsesi bahwa suatu saat ane harus bisa menjelajahi jalur tsb.
Beberapa kali minta ditemani oleh saudara ato warga sekitar untuk muncak lewat jalur tsb selalu di tolak dengan alasan belum pernah atau “ndak brani mas…coba 1 syuro mas, biasane banyak yg muncak ”.emoticon-Cape d... (S)
Sebagai informasi jalur jogorogo merupakan jalur kuno/petilasan Prabu Brawijaya. Jadi bisa dipastikan yg lewat jalur tsb mempunyai “tujuan khusus”
emoticon-Takut
Akhirnya dream comes true……

Dalam mudik tahun ini ane selipkan obsesi ane tersebut, untuk jalur muncak ane pilih via cetho karena ane belum pernah dan sekaligus ingin wisata sejarah melihat candi cetho dan candi ketek. untuk turun via jogorogo

Setelah toa-toa sono sini akhirnya dapatlah akhirnya dapet 2 org pengikut mr. gacuk & mr. bule. Untuk mr. bule ini merupakan pengalaman pertamanya mendaki gunung dan mr. gacuk veteran spesialis gn. Gede.

19 okt 2013 emoticon-Ngacir
16:15 KA Brantas membawa kami menuju st. paron-ngawi
20 Okt 2013
04:30 sampai st.paron lanjut ke jogorogo.

Jalan-jalan ke air terjun srambang yg berada didesa Girimulyo yg merupakan desa terakhir sebelum jalur muncak jogorogo. Kami coba mencari sedikit informasi mengenai jalur ini dari penduduk setempat. Alhamdulillah kami dapat sedikit informasi yg sangat berharga. sumber air di kali dan pos ukirbayi Untuk muncak biasanya 6 jam dan turun 3 jam bagi warga sekitar, sedangkan untuk nubie seperti kami waktu tsb tidak kami jadikan patokan. Jalur tsb biasanya hanya digunakan pada “syuro-nan” sehingga bisa dipastikan dihari selain bulan syuro jalur akan rapat tertutup semak belukar ditengah rimbunnya hutan lawu. emoticon-No Hope

21 Okt 2013
Pagi-pagi sekali kami langsung ngacir kesolo turun di palur langsung nyambung lagi naek bis jurusan twmangu turun term karang pandan. Nyambung lagi naek bis kecil ke term kemuning. Nyambung lagi naek ojeg sampai candi cetho.
Jam 11.00 sampai candi cetho…registrasi, ternyatah jalur candi cetho baru dibuka 2 minggu yg lalu karena kebakaran hutan. Hilanglah bayangan kami tentang hutan cemaranya.
Poto session candi cetho & ketek…..

11.00 Start Candi cetho-12.00 pos 1
12.30 pos 1 – 13.30 pos 2
13.30 pos 2 – 15.00 pos 3
15.15 pos 3 – 17.15 pos 4 (pengik) …..ngecamp, pipa air antara pos 3-4 hancur/hangus akibat kebakaran hutanemoticon-Cape d... (S)

22 Okt 2013

06.45 pos 4 – 07.30 cemoro kembar/lawang
07.40 cemoro kembar – 08.15 pos 5 bulak peperangan/tugu perbatasan, belok kiri arah jogorogo lurus hargo dalem/puncak lawu
08.30 pos 5 – 11.00 mbok yem
Mbok yem – pincak hargo dumilah 15 menit …..ngecamp lagi
Sepanjang perjalanan dan dipuncak tidak ada pendaki lain selain kami …
inilahkenikmatan mendaki sesungguhnya.

23 Okt 2013
07.30 start turun Mbok yem – 08.30 pos 5/ tugu perbatasan belok kanan kearah jogorogo
Sedikit percakapan dgn Mbok Yem & seorang laki2 anak/pembantunya ….
Mbok yem : turun lewat mana mas???
TS :Jogorogo Mbok……
Mbok Yem emoticon-Frownkaget…..) dah pernah lewat situ mas
TS : blon Mbok….
Pembantunya : dah ada petanya blon mas (sedikit melarang/tidak yakin)
TS : ndak ada mas….saya dah sedikit Tanya-tanya tentang jalurnya sama
Penduduk desa girimulyo
Pembantunya : yo wesss…ati-ati lho mas
TS :matur suwun mas….

Dari sedikit percakapan tsb TS mengambil kesimpulan bahwa sangat jarang orang muncak lawu lewat jalur tsb kecuali bulan syura, itupun hanya penduduk sekitar.
Wokelah … selanjutnya kami berdoa memantapkan hati kami bahwa kami bisa melalui jalur tsb tentunya dgn pertimbangan yg matang dan mempersiapkan string line untuk menghindari hal2 terburuk.

Lanjut lagi gan….
Perjalanan sesungguhnya dimulai dari tugu perbatasan jateng-jatim kami belok kanan truss pisah punggungan dgn jalur cetho, hamparan padang rumput dan pinus menjadi teman kami sepanjang 3,5 jam pertama dari tugu perbatasan. Sepanjang perjalan jalur masih berupa padang rumput dan pinus dgn jalur munurun yg cukup curam. Dikiri-kanan kami disuguhi oleh pemandangan yg bener-bener ajiiib persis kaya lali jiwonya AW.emoticon-Matabelo
Jam 11.00 kami dihadapkan oleh jalur yg benar2 extreme, yaitu berupa pohon2 yg rebah tidak beraturan sehingga jalur yg ada menjadi kacau/hilang. Sehingga kami harus menerabas membuat jalur sendiri. Kami namakan ini jalur HUTAN MATI. Selama kurang lebih 30 mnt kami melewati jalur ini.
Perjalanan kami lanjutkan….setelah melewati hutan mati jalur masih berupa padang rumput, alang2 dan pinus jam 12.00 kami break selama 15mnt. Kami tidak ingin berlama-lama breaknya karena tidak ingin sampai kemalam di jalur ini karena susah sekali mencari tempat datar untuk mendirikan tenda.
Setelah break kami lanjut lagi….jalur kali ini berupa padang ilalang dan pohon sereh setinggi orang dewasa. Beberapa kali kami kehilangan jalur ini karena tertutup rapat oleh ilalang.
Alhamdulillah jam 14.00 kami sampai dikali sesuai dgn petunjuk penduduk sekitar yg merupakan pertemuan antara punggungan jalur yg kami lewati dgn kali kering yg ada di sepanjang lembah disebelah kanan kami.
Kami puas-puasin minum dan cuci muka karena sepanjang jalur ilalang matahari sangat panas menyengat. Break 15mnt kami langsung ngacir…ga nyangka baru 15mnt ngacir kami melihat sebuah pondokan yg ternyata tertulis pos 2 ukirbayi Alhamdulillah…sesuai dgn petunjuk penduduk setempat. Jam 15.00 kami ngacir lagi Dari pos 2 ukirbayi ini jalur berupa jalan makadam selebar mobil.
Sesudah pos 2 pasti ada pos 1……tapi boro-boro pos 1, orang ajah kaga ketemu.emoticon-Hammer2
Akhirnya…..16.30 kami sampai di per4an desa girimulyo dengan tugu desanya and the journey is finish.
Sepanjang perjalanan di desa banyak penduduk heran memandang kami, mungkin karena jarang sekali pendaki muncak lawu lewat jalur ini.
Tengok kiri-kanan Tanya sono-sini kaga ada ojeg….akhirnya ada orang yg baik hati bersedia mengantar kami dgn colt bak l300nya hingga kerumah mertoku di jogorogo dgn imbalan 40rb. Sepanjang perjalanan pak supirnya bercerita bahwa bila orang mengerti tidak ada yg mau lewat jalur ini.
15mnt perjalanan dr girimulyo sampailah kami di desa brubuh-jogorogo tempat mertoku TS……jam 17.00 waktu jogorogo …..Alhamdulillah

Mohon maap TS tidak bisa menyebutkan secara detail nama-nama di jalur jogorogo ini karena emang minim sekali infonya.


ongkosnya
jogorogo-ngawi Rp 10.000
ngawi-palur Rp.10.000
palur-term kr.pandan Rp 5.000
term kr.pandan-term. kemuning Rp 5.000
ojeg term. kemuning- candi cetho Rp. 15.000 "bensine mundak pak..."emoticon-Ngakak
carter mobil bak girimulyo-jogorogo Rp. 40.000

Spoiler for term kemuning:


Spoiler for candi cetho-full team:

lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}
lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}
tugu perbatasan
lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}
yg kangen sabana argopuro ga perlu jauh" ke sonoh
lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}
lawu lintas cetho-jogorogo 21-23 okt 2013 {sebuah obsesi diri}[spoiler]
Spoiler for hargodalem puncak & sekitarnya:

Spoiler for jalur jogorogo:

tugu desa girimulyo....finish. kami anggap tugu desa ini sebagai titik 0 pendakian.
sorry poto" jalur jogorogonya dikit & jelek karena cuman pk hengpong doang, udah gitu TSnyah sibuk pasang string line emoticon-Cool
Diubah oleh grandonxs 01-11-2013 08:33
not.a.member.
shinichindo
shinichindo dan not.a.member. memberi reputasi
2
6.2K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan