Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

CrashCourseAvatar border
TS
CrashCourse
Keren nih gan Rumah baru Wajib Punya Charger Mobil

Sumber: Rumah Baru Wajib Punya Charger

Keren nih gan Rumah baru Wajib Punya Charger Mobil
Dewan Kota Palo Alto, California, Amerika Serikat memutuskan untuk mendukung usulan pemasangan jaringan instalasi kabel pengisi daya mobil listrik berkekuatan 240 volt di rumah-rumah baru.

Dewan kota juga mendukung proposal untuk mempermudah proses perizinan pengisi daya (charger), serta mengembangkan strategi untuk mendorong penggunaan kendaraan listrik di Palo Alto. Hal ini tentu saja melegakan para pemilik kendaraan bertenaga listrik.

Laman TreeHugger menyebutkan, biaya instalasi diperkirakan di bawah USD200 per rumah, cukup murah untuk dijadikan pertimbangan sebagai standar bangunan masa depan.

Bila sudah ada banyak mobil listrik dan rumah dengan charger mobil listrik, maka harga rumah yang tak dilengkapi dengan charger diperkirakan bakal turun lebih dari USD200. Pasalnya, biaya instalasi rumah yang telah berdiri lebih mahal sulit dibanding rumah yang baru dibangun.

Jika pemasangan charger mobil listrik dijadikan standar, maka hal ini dapat menghemat uang dalam jangka panjang. Lagi pula, apalah artinya USD200 bagi rumah-rumah seharga USD100 ribu ke atas?
0
1.3K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan