kesepian311Avatar border
TS
kesepian311
Surat Terbuka untuk Gubernur Jabar
Ane tulis dikaskus ya karena ane aktifis kaskus. emoticon-Big Grin
Tulisan ini murni tulisan ane dan berisi pendapat pribadi ane menyikapi kebijakan yang populer tapi menurut ane salah kaprah. kalau pun ane kirim ke yang bersangkutan juga mungkin ga dibaca, ya udah ane tulis dimari aja emoticon-Big Grin
Kali aja jadi bahan diskusi yang menarik emoticon-Smilie

Yth. Bapak Gubernur Jabar,

Dengan Hormat,

Meninjau wacana Bapak untuk membatasi kuota mahasiswa dari luar Jabar sebesar 50% untuk ketiga universitas: ITB, UNPAD, dan IPB yang termuat dalam Pikiran Rakyat berikut,

Spoiler for Kuota:


saya sebagai warga negara Indonesia yang juga alumni ITB kurang sependapat dengan kebijakan yang Bapak tempuh untuk memajukan pendidikan warga Jabar. Berikut beberapa alasan dari pandangan saya pribadi:

1. PTN berada di bawah naungan KEMENDIKBUD, yang artinya PTN tersebut adalah milik Bangsa Indonesia. Saya kira bukan ranah Bapak untuk dapat mengintervensi kebijakan dalam dunia pendidikan khususnya PTN tersebut.

2. PTN yang akan Bapak intervensi adalah termasuk tiga universitas dalam bidangnya masing-masing. Hal ini tentu akan berdampak luas baik dari segi sosial ataupun dari kualitas pendidikan di universitas tersebut. Pertama kita bahas dari segi kualitas pendidikan di tiga PTN tersebut. Selama ini ketiga PTN tersebut selalu di isi oleh putra-putri terbaik bangsa, dari Sabang-Merauke. Mereka yang terbaiklah yang akan masuk ke PTN ini. Input yang baik tentu akan lebih mudah untuk menghasilkan output yang baik pula. Sekarang kita ambil contoh kasus seperti yang Bapak contohkan bahwa siswa terbaik di SMA xxx di Jabar kok ga bisa masuk di ITB misalnya. Yang perlu digaris bawahi di sini adalah, belum tentu siswa terbaik disekolah tersebut adalah lebih baik dibandingkan dengan juara 3/4 di sekolah lain dari daerah lain. Hal ini tentu sangat bergantung pada kualitas dari sekolah itu sendiri. Untuk dapat yang terbaik tentu haruslah menjadi yang terbaik.

3. Kualitas PTN tersebut akan dipertanyakan. Point nomer 2 di atas tentu akan berdampak pada kualitas mahasiswa itu sendiri. Jika input kurang bagus, maka untuk menghasilkan output yang bagus diperlukan usaha yang ekstra agar senilai/mendekati output dari input yang bagus. Hal tersebut tentu berimbas pada kualitas PTN yang bersangkutan karena output mereka tidak mampu lagi bersaing secara global.
4. Jika intervensi berhasil tentu daerah-daerah lain juga akan melakukan berbagai intervensi terhadap dunia pendidikan, Hal karena kiblat pendidikan (PTN favorit aja bisa diintervensi berarti yang lain juga bisa).
5. Tindakan diskriminatif mungkin akan berdampak sistemik untuk permasalahan yang lain. Salah satu contohnya misalnya, suatu kepala daerah lain akan mengambil kebijakan bahwa perusahaan di daerahnya harus memiliki karyawan yang berasal dari daerah minimal x%.

Jika Bapak memang berniat untuk memajukan pendidikan di daerah Jabar, beberapa usulan saya yang mungkin bisa dipertimbangkan:
1. Peningkatan kualitas SDM terutama tenaga pendidik. Bagaimana pun kualitas siswa sangat bergantung dari kualitas guru yang mengajar. Mungkin Bapak bisa mendatangkan guru-guru dari luar daerah atau bahkan mungkin luar negeri agar kualitas tenaga pendidik terjamin.
2. Pemberian Beasiswa kepada murid berprestasi. Pemberian beasiswa akan meningkatkan semangat siswa untuk berusaha menjadi yang terbaik.
3. Peningkatan fasilitas pendidikan. Sarana dan prasarana pendidikan tentu akan sangat membantu terutama untuk SMA di daerah pelosok.
4. Les Gratis. Banyak siswa di kota-kota besar yang mengikuti les tambahan untuk menambah jam belajar mereka, mungkin bapak bisa mempertimbangkan untuk pengadaan Les Gratis

Menurut pendapat saya langkah-langkah di atas akan jauh lebih bermanfaat daripada langkah mengintervensi kuota mahasiswa dari daerah lain untuk bisa masuk dalam PTN favorit di Jabar. Satu hal yang mungkin perlu dipertimbangkan juga adalah, jika alasan mengintervensi itu karena takut siswa di daerah jabar tidak mampu berkompetisi dengan daerah lain, mohon maaf, secara tidak langsung itu telah mengibarkan bendera putih bahwa pendidikan di daerah Jabar ga berani bersaing dengan daerah lain di Indonesia.

Demikian surat terbuka ini saya buat, mohon dipikirkan kembali kebijakan yang akan diambil karena itu akan berdampak terhadap berbagai bidang kehidupan. Terima kasih.

Best Regards,

WNI

Silahkan buat kaskuser yang ingin mengoreksi ataupun menambahkan pendapat ane. Kalau yang sopan dan berbobot dan kebetulan ane baca, nanti ane update di depan. Oh ya buat yang bilang ITB mahal, ane dulu masuk lewat jalur SNMPTN dan ga ada uang pangkal (uang gedung dll), terus ane juga dapet beasiswa di sini. Jadi menurut ane selama agan/siswa mampu untuk masuk ke ITB jangan pernah takut tentang masalah biaya. Tambahan lagi kalau agan belum bisa masuk jangan langsung menuduh pihak PTN memakai cara-cara yang ga bener misalnya pakai duit dsb. Kalau ada buktinya mungkin bolehlah tapi kalau cuma asumsi? apa itu ga menimbulkan fitnah? Mari kita mulai berpikir dengan profesional dan bijak dalam menyikapi kegagalan emoticon-Shakehand2

Ane ucapkan terima kasih untuk agan/sista yang udah ngasih cendol ma ane emoticon-Smilie
Diubah oleh kesepian311 17-09-2013 12:52
0
2.5K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan