Kaskus

Entertainment

jajang100Avatar border
TS
jajang100
5 Penyebab Mata Juling
5 Penyebab Mata Juling

Ilustrasi


CiriCara.com – Mata juling merupakan salah satu kelainan mata di mana kondisi yang menyebabkan mata seseorang tidak berada tepat di tengah-tengah putihnya. Selain itu, pergerakan kedua bola mata, kanan dan kiri pun berbeda sehingga terlihat janggal jika diperhatikan dengan seksama.

Hal yang paling mudah diketahui kalau orang tersebut memiliki mata juling adalah dengan melihat tatapannya. Seseorang yang matanya juling saat melihat atau berbicara pada orang lain, tatapan matanya seperti melihat ke arah lain. Padahal, mata si penderita tertuju pada orang yang diajak bicara. Lalu, apa sebenarnya penyebab mata juling itu? Berikut 5 penyebab mata juling:
1. Faktor bawaan sejak lahir
Kelainan pada mata ini bisa terjadi karena faktor bawaan (congenital) sejak lahir atau 6 bulan sampai usia 2,5 tahun pertama. Namun, tidak semua orang yang menderita juling langsung terlihat. Ada yang tersembunyi (phoria) dan baru akan terlihat saat orang tersebut lelah atau sakit. Tapi, ada juga yang memang sudah terlihat (tropia) meskipun orang tersebut dalam keadaan baik-baik saja.

2. Mata malas
Kondisi semacam ini mengindikasikan adanya kemunduran kemampuan penglihatan seseorang di salah satu bagian mata. Sementara itu, mata yang satunya mendominasi penglihatan sehingga mata yang ketajamannya lebih rendah pun tidak mengalami peningkatan.

3. Tarikan otot mata yang berbeda
Ada sekitar 6 otot yang bertugas menggerakan mata. Jika keenam otot tersebut melakukan tugasnya dengan tarikan yang berbeda, maka pergerakan matanya akan berbeda juga. Hal ini bisa saja terjadi karena ada kelainan pada bagian otak si penderita.

4.Otak tidak berfungsi dengan baik
Karena tidak bekerjanya satu atau lebih otot, pergerakan mata pun akan menyimpamng. Kondisi rusaknya otot-otot yang memiliki fungsi sebagai penggerak mata ini pada umumjnya disebabkan rusaknya saraf yang terikat dengan bagian mata.

5. Ketajamannya berbeda
Ketajaman penglihatan yang berbeda bisa dilihat pada orang yang memiliki kelainan mata, seperti rabun dekat. Misalnya, mata kiri minus enam sedangkan mata kanan minus setengah. Hal tersebut bisa menyebabkan mata menjadi juling karena perbedaan yang mencolok antara keduanya.

Itulah 5 penyebab mata juling. Sebaiknya, jangan menganggap remeh kelainan mata ini. Jika tidak segera diobati, maka akan menyebabkan kelainan mata yang permanen. Untuk mengobatinya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, antara lain melakukan terapi, menngonsumsi obat tertentu, atau operasi.

SUMBER: CIRI-CARA
ILUSTRASI: [URL="https:twitter.com/maudyayunda"]Maudy Ayunda (@maudyayunda)[/URL]
heeresAvatar border
heeres memberi reputasi
1
2.4K
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan