Kurs Dollar Mencapai 10000, setelah 12 tahun Yang lalu.
TS
ls1909
Kurs Dollar Mencapai 10000, setelah 12 tahun Yang lalu.
Spoiler for bukti no Repost:
Quote:
Sejarah Perkembangan Rupiah
Perkataan “rupiah” berasal dari perkataan “Rupee”, satuan mata uang India. Indonesia telah menggunakan mata uang Gulden Belanda dari tahun 1610 hingga 1817. Sejak tahun 1818, diperkenalkan mata uang Gulden Hindia-Belanda. Mata uang rupiah pertama kali diperkenalkan secara resmi pada waktu Pendudukan Jepang sewaktu Perang Dunia II, dengan nama rupiah Hindia Belanda. Setelah berakhirnya perang, Bank Jawa (Javaans Bank, selanjutnya menjadi Bank Indonesia) memperkenalkan mata uang Rupiah Jawa sebagai pengganti. Mata uang gulden NICA yang dibuat oleh Sekutu dan beberapa mata uang yang dicetak kumpulan gerilya juga berlaku pada masa itu.
Pada 8 April 1947, Gubernur Propinsi Sumatera mengeluarkan rupiah URIPS-Uang Republik Indonesia Propinsi Sumatera.
Sejak 2 November 1949, empat tahun setelah merdeka, Indonesia menetapkan Rupiah sebagai mata uang kebangsaannya yang baru. Kepulauan Riau dan Irian Barat memiliki variasi rupiah mereka sendiri tetapi penggunaan mereka dibubarkan pada tahun 1964 di Riau dan 1974 di Irian Barat.
Krisis ekonomi Asia tahun 1998 menyebabkan nilai rupiah jatuh sebanyak 35% dan membawa kejatuhan pemerintahan Soeharto.
Rupiah merupakan mata uang yang boleh ditukar dengan bebas tetapi diperdagangkan dengan penalti disebabkan kadar inflasi yang tinggi.
Liputan6.com, Jakarta : Wakil Menteri Keuangan, Mahendra Siregar, memastikan pemerintah terus mencermati pergerakan nilai tukar rupiah yang tengah mengalami depresiasi dalam beberapa hari terakhir. Apalagi kurs rupiah di pasar forward diakui telah meningkat cukup tajam dibandingkan kurs spot.
"Beberapa hari ini kami cermati hal itu," kata Mahendra di Jakarta, Selasa (11/6/2013).
Mahendra menegaskan, nilai tukar dolar AS dalam beberapa hari terakhir memang menunjukan penguatan terhadap sebagian besar mata uang utama di dunia. Termasuk didalamnya, penguatan kurs dolar AS terhadap mata uang di kawasan Asia.
Secara khusus, lanjut Mahendra, pemerintah juga terus memperhatikan pergerakan nilai tukar rupiah dari berbagai indikator seperti pasar spot, pasar forward, dan kurs tengah Bank indonesia.
Langkah pemerintah memberikan perhatian khusus pada pergerakan nilai tukar tersebut dilakukan sebagai bentuk antisipasi bagi pelaku pasar yang tengah menimbang posisi tepat.
Untuk saat ini, Kemenkeu mengaku belum bisa memastikan tingkat keseimbangan nilai tukar rupiah. Namun pemerintah memastikan, dengan adanya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, Kemenkeu akan menjaga ketat defisit APBN sehingga bisa terkendali dan berkelanjutan.
"Bahwa menuju kesana dalam prosesnya ada gejolak di internasional dan AS atau negara utama, kita paham karena bagian dari globalisasi yang memang harus antisipasi. Pekerjaan rumahnya menjaga fundamental dgn baik, bukan saja antisipasi dan menyikapi perkembangan dari global itu," tegas Mahendra.(Fik/Shd).
Quote:
Update Terakhir dollar per 21 Juni 2013
Keadaan seperti ini, banyak para investor yang bermain di pertukaran dollar, untuk mengambil keuntungan sebesar-besarnya dengan menukarkan mata uang yang mereka miliki. Mereka membeli mata uang dollar ketika keadaan dollar berada di titik terendah/termurah pada pertukaran nilai mata uang. Setelah itu, keadaan yang tinggi seperti sekarang ini, mereka menjual dollar mereka dengan nilai yang tinggi.
Quote:
Sumber :
untuk tahun tahun 1965-2009 bisa dilihat di situs sauder school of business [1]
untuk tahun 1945-1949 rupiah masih dalam taraf mencari pengakuan dari luar negeri
untuk tahun 1950-an, rupiah dipatok tinggi tetapi sebenarnya di pasar gelap rupiah diperdagangkan jauh lebih rendah
untuk tahun 1950 nilai Rp 7,6/USD adalah untuk eksport dan Rp 11.4/ USD adalah untuk import
untuk tahun 1964 dasarnya adalah UU No. 32/1964 [2]
tahun 1965 diperkenalkan rupiah baru dengan mencoret 3 angka nol
untuk tahun 1970, 1971, 1978 adalah devaluasi yang dilakukan dalam keadaan mata uang ditentuka nilainya terhadap dolar oleh pemerintah [3]
diberlakukan sistem Nilai Tukar Mengambang Terkendali mulai tahun 1978 sampai Juli 1997 [4]
imf yang dikutip nation master utk 1980,1985,1990,1995,2000,2005 [5]
untuk tahun 1999, 2001, 2002, 2003, 2004 [6]
untuk perkiraan tahun 2006 [7]
untuk perkiraan tahun 2007 [8]
untuk tahun 2008 [9]
untuk tahun 2009-sekarang didapat dari situs Bank Indonesia [10]