viruskaskusAvatar border
TS
viruskaskus
#Nganu gan, 5 Fakta Menarik Si Cantik Amanda Rosenberg



Akhirnya HT #30

for you "The Silent Reader" please rate Five Star and GRP









Silicon Valley : Skandal perselingkuhan antara pendiri Google Sergey Brin dengan Amanda Rosenberg, Marketing Manager Google Glass membuat heboh Silicon Valley dan media teknologi.

Rosenberg dikabarkan berkencan dengan miliarder dan pendiri Google itu. Kekayaan Brin diperkirakan bernilai $ 22,6 milyar. Menurut sumber orang dalam, Brin saat ini sudah pisah ranjang dengan istrinya, Anne Wojcicki, yang telah mengarungi pernikahan selama 6 tahun.

Spoiler for #Nganu:


Lalu siapakah sosok Amanda Rosenberg? Berikut 5 fakta menarik yang perlu Anda ketahui tentang perempuan cantik peranakan Inggris dan China Hong Kong ini.

1. Kabar kedekatannya dengan Sergey Brin muncul sehari setelah mantan pacarnya mundur dari Google

The London Times melaporkan, Rosenberg sebelumnya pernah berpacaran dengan salah seorang rekan kerjanya. Menurut media Forbes, rekan kerjanya itu adalah Hugo Barra, mantan Vice President of Product Management Android.

Barra saat ini telah mundur dari Google dan mengkonfirmasi kepergiannya dari perusahaan raksasa internet itu melalui Google+. Barra pindah ke perusahaan pembuat smartphone asal China, Xiaomi.

Di tengah puluhan pesan dukungan yang diberikan terkait pekerjaan baru Barra, beberapa komentator menyisipkan pesan terkait cinta segitiga.

Tabitha Bull: Sergey Brin love Amanda Rosenberg? so leave Google..?

Richard McCoy: Best of luck +Hugo Barra but rule #1, never date a coworker. Not saying you can't fool around with the ladies in the office. Just no dating!

Menurut blog teknologi AllThingsD, pengunduran diri Barra datang beberapa hari setelah kabar skandal cinta Brin dan Rosenberg muncul.

Spoiler for #NGanu:



2. Karirnya meningkat cepat di Google.

Dilihat dari profil LinkedIn-nya, karir Rosenberg di Google terbilang meningkat cepat. Sebelumnya ia menjabat sebagai account manager selama 2 tahun, lalu 1 tahun 9 bulan menjadi mobile business development manager. Setelah itu ia menjadi marketing manager Google+. Tujuh bulan kemudian ia didapuk menjadi marketing manager Google Glass.

Rosenberg sangat aktif menggunakan beberapa akun jejaring sosialnya untuk mempromosikan berbagai produk Google. Ia bahkan pernah muncul di sebuah video yang disinyalir dibuat melalui Google Glass.

Spoiler for #NGanu:


3. Rosenberg bekerja sama dengan Brin sejak 2012

Rosenberg dilaporkan telah pindah dari Google di London ke kantor pusat Google di Silicon Valley, California. Ia pindah ke kantor pusat perusahaan pada Januari 2012. Dia menggambarkan dirinya sebagai "Misanthropic Brit". Google sendiri pada tahun 2012 memang dikabarkan sedang gencar mengembangkan kacamata pintar Google Glass. Brin termasuk salah satu yang sering muncul menggunakan Google Glass.

Spoiler for #Nganu:


4. Penyuka komedi

Dilihat oleh profil Google+ miliknya, Rosenberg adalah seorang penyuka sinetron dan komedi. Dia secara teratur memposting klip dan gift dari acara seperti Friends, The Office dan Parks and Recreation. Di blog Tumblr-nya, ia juga kerap memposting gambar-gambar dan video lucu.

Spoiler for #Nganu:


5. Bukan seorang homewrecker

Menurut laman Heavy yang dikutip Jumat (30/8/2013), Rosenberg tidak digambarkan sebagai seorang homewrecker (perusak rumah tangga orang) seperti yang ramai dibicarakan, terkait renggangnya hubungan pernikahan Sergei Brin dengan istrinya Anne Wojcicki.

Kabarnya Brin dan istrinya telah renggang sejak lama. Brin dan Wojcicki menikah di Bahama pada tahun 2007. Tidak diketahui apakah pasangan ini masih akan menjalankan yayasan mereka, The Brin Wojcikic Foundation, bersama-sama.

Wojcicki adalah lulusan Biotech Analysis dari Yale University. Ia mendirikan perusahaan sendiri bernama 23andMe, dimana Brin juga berinvestasi di situ.

Anne Wojcicki adalah adik dari Senior Vice President of Product Management Ads and Commerce di Google, Susan Wojcicki. Brin dan rekannya Larry Page kala itu membangun Google di garasi Susan Wojcicki di Menlo Park, Silicon Valley. Susan adalah karyawan ke-18 di Google.

Sumber: Dari mata air gunung salak /:capedes/





Diubah oleh viruskaskus 30-08-2013 12:36
0
4.9K
37
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan