Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

markuskonoAvatar border
TS
markuskono
Sail Komodo 2013, Kunci Pariwisata NTT yg Sering di Plesetankan Jadi Nasib Tak Tent
Sail Komodo 2013, Kunci Pariwisata NTT yg Sering di Plesetankan Jadi Nasib Tak TentSepenggal Cerita dari Bumi Flobamora NTT dalam Perspektif Masyarakat, http://anaktimor-17.blogspot.com/ - Singkatan NTT untuk Provinsi Nusa Tenggara Timur sering dipelesetkan menjadi Nasib Tidak Tentu, atau paling populer Nanti Tuhan Tolong.emoticon-Ngakak

Semula pelesetan itu bagian dari keceriaan yang hampir mewarnai setiap diskusi tentang NTT, tetapi lama-kelamaan menjadi sebuah kegetiran. Pengertian Nanti Tuhan Tolong menjadi sesuatu yang sangat serius dalam makna sesungguhnya. Manusia NTT terpaksa harus menanti uluran tangan dewa penolong karena tidak mampu menghadapi beban nasibnya sendiri.

Kalangan pemerintah, agamawan, dan masyarakat luas mungkin sudah berjuang keras, tetapi tetap tidak mampu melepaskan NTT dari kesulitan sosial ekonomi. Makna Nanti Tuhan Tolong mengingatkan apa yang disebut Deus Ex Machina dalam mitos Yunani dan Romawi Kuno.

Manusia terpaksa menunggu uluran tangan dewa penolong karena tidak mampu lagi melepaskan diri dari belitan kesulitan yang tak tertanggungkan. Tentu saja nasib NTT tidak separah dan sedramatis seperti digambarkan dalam mitos Romawi Kuno, tetapi kondisinya sudah memprihatinkan dari berbagai ukuran kemajuan.

Laporan ekspedisi harian ini mengungkapkan, NTT ketinggalan dibandingkan dengan beberapa provinsi lain di Indonesia. Imajinasi masyarakat NTT tentang keindonesiaan tidak bergerak maju, seakan berhenti pada lingkaran setan realitas kemiskinan dan keterbelakangan. Angka kematian ibu dan bayi termasuk sangat tinggi.

Kemajuan pendidikan yang menjadi kebanggaan sampai awal tahun 1980-an sudah turun drastis. Bahkan tingkat kelulusan SMA dan sederajat tahun 2010 terendah di antara 33 provinsi Indonesia. Tertinggal dibandingkan dengan provinsi bergolak di Papua.

Citra keterbelakangan diperparah minimnya infrastruktur, seperti jalan raya, pelabuhan laut, bandara, pelayanan kesehatan, air bersih, dan listrik. Sebagai dampaknya, mobilitas manusia dan barang terhambat. Produk peternakan, perikanan, dan pertanian sulit dipasarkan.

Masa depan NTT pun tampak suram yang terefleksi dalam istilah Nasib Tidak Tentu. Lebih-lebih lagi sampai saat ini belum terlihat terobosan nyata untuk mengatasi keterbelakangan NTT. Bahaya korupsi juga mengancam. Keprihatinan bertambah karena NTT sejak zaman kolonial sampai zaman kemerdekaan merupakan daerah yang mudah dilupakan dan diabaikan, neglected area.

Potensi NTT sebenarnya tidak kecil dalam bidang peternakan, pertanian, perikanan, dan pariwisata. Namun, selalu menjadi persoalan bagaimana menjual hewan ternak dan hasil bumi seperti kopi, cokelat, dan mete karena masalah transportasi yang sulit.

Pengembangan wisata pun sulit karena masalah transportasi. Padahal, banyak pesona budaya dan pemandangan eksotik, termasuk danau tiga warna Kelimutu di Flores dan binatang purba komodo. NTT benar-benar Nasib Tidak Tentu jika tidak ada langkah terobosan.emoticon-Najis

RUTE PERJALAN WISATA SAIL KOMODO 2013 DI PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

Spoiler for Buka Gambar:
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 1 suara
Menurut Agan,Apakah Postingku Ini Menarik??
Sangat Bagus
100%
Kurang Bagus
0%
0
1.3K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan