Kaskus

Entertainment

lala610Avatar border
TS
lala610
Hati-hati gan, kejahatan di stasiun makin marak menjelang mudik
Skedar berbagi info aja neh gan.. mudik di kereta, musti tetep hati2, kejahatan di stasiun kereta kayaknya gak pernah ada berhentinya.
Apalagi buat cewek-cewek dan agan2 pendatang baru di kota besar seperti jakarta nih... muka bingung, sasaran empuk deh..

Hati-hati gan, kejahatan di stasiun makin marak menjelang mudik

Spoiler for sumber:


Traveling ke luar kota, ada saatnya anda harus menggunakan jasa kereta api. Tidak jauh berbeda dengan moda transportasi lainnya seperti bus atau pesawat, anda akan merasakan saat-saat dimana harus berada di stasiun yang penuh dengan hiruk pikuk orang banyak dengan tujuan berbeda-beda. Nah, gimana menyiasatinya supaya perjalanan bisa berjalan lancar dan aman. Yuk baca tips berikut ini.

1. Datang lebih awal ke stasiun kereta

Jika tiket sudah di tangan dan anda akan melakukan perjalanan jarak jauh, sebaiknya datang lebih awal dari jadwal keberangkatan yang tertera di tiket. Apalagi jika belum punya tiket, anda tidak mau kehabisan tiket padahal sudah capek-capek antri bukan?

Usahakan berangkat dari awal untuk mengantisipasi macet, terutama anda yang berdomisili di Jakarta. Idealnya, anda tiba di stasiun 1 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta anda. Lebih baik menunggu lama di stasiun, daripada tiket anda hangus karena ketinggalan kereta.

2. Waspada kejahatan

Di tempat yang ramai, aksi kejahatan biasanya lebih sering terjadi. Meski terkadang travelers sudah sewaspada mungkin, pencopet selalu punya cara jitu untuk melihat peluang demi melancarkan aksi jahatnya. Sebab itu, usahakan tidak tampil mencolok baik dari pakaian maupun perhiasan yang dikenakan. Juga jangan mengumbar dompet dan gadget anda di tempat terbuka. Jangan pernah lengah!

3. Beli tiket di loket resmi

Sudah menjadi rahasia umum jika di stasiun kereta banyak calo yang menawarkan tiket dengan harga lebih mahal. Terkadang tawaran calo bisa jadi menggoda apalagi bila travelers kehabisan tiket saat mengantri di loket. Namun, harga yang ditawarkan bisa 2 kali lipat dari harga asli tiketnya. Nah, bila tidak ingin berada di situasi tersebut, sebaiknya anda membeli tiket jauh-jauh hari. Kalau perlu beli saja secara online.

4. Jangan mudah percaya orang asing

Mungkin menyenangkan rasanya dapat teman baru di kereta, apalagi jika enak diajak mengobrol hal apapun. Namun, tidak perlu lantas berburuk sangka bila ada orang yang disebelah anda membuka pembicaraan. Sebaliknya, tidak harus juga langsung akrab dan menitipkan barang atau tas bawaan anda.Bagaimana pun orang tersebut adalah orang yang baru anda kenal, jadi jangan langsung mudah percaya.

5. Jaga kebersihan

Meskipun ada petugas kebersihan di gerbong kereta, urusan membuang sampah adalah kewajiban semua orang, terutama bila berada di public transportation. Masih banyak orang yang suka menyepelekan hal kecil ini, padahal suasana gerbong yang bersih akan membawa kenyamanan bagi semua orang.

6. Bingung jadwal dan jalur kereta, tanya ke petugas

Terkadang bila jarang naik kereta tidak menutup kemungkinan anda akan bingung menentukan jalur keberangkatannya. Sebab ada banyak jadwal keberangkatan ke tempat berbeda dengan jalur berbeda pula. Jika masih ragu dengan jadwal keberangkatan anda, sebaiknya tanya langsung ke petugas. Jangan sampai anda salah jadwal dan jalur pemberangkatan kereta yang akan ditumpangi.

7. Bawa makanan dan minuman jika perlu

Meskipun ada restorasi di kereta, tak ada salahnya bila anda berbekal makanan dan minuman sendiri. Selain lebih praktis, anda pun bisa berhemat. Anda pun bisa menunggu jadwal keberangkatan sambil mencicipi kudapan favorit.

8. Hati-hati dengan porter

Saat turun dari kereta biasanya anda akan langsung diserbu oleh jasa angkut barang yang biasa disebut porter. Tanpa ba bi bu, mereka terkadang langsung menarik tas koper bawaan anda dan meletakkannya di trolley. Jika tidak ingin menggunakan jasa tersebut sebaiknya amankan barang-barang bawaan anda terlebih dahulu dan katakan ‘tidak’ dengan sopan kepada mereka.
0
1.3K
10
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan